Suara.com - Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto melalukan rangakaian safari politik di Kota Makassar, Sulawesi Selatan, Rabu (20/6/2018).
Prabowo diagendakan menghadiri kampanye Calon Gubernur dan Calon Wakil Gubernur Sulsel nomor urut dua, Agus Arifin Nu'mang dan Tanribali Lamo, di lapangan Karebosi, Rabu sore.
Namun, sebelum berpidato di hadapan massa pendukung calon usungan Partai Gerindra, PPP, dan PBB itu, Ia berziarah ke makam Pangeran Diponegoro, di Jalan Diponegoro, Kelurahan Melayu, Kecamatan Wajo.
"Selalu kan kita harus hormati pahlawan, bangsa yang besar adalah yang dapat menghormati pahlawan-pahlawannya. Pangeran Diponegoro adalah pahlwan yang melawan penjajah. Saya kalau ke Makassar selalu berusaha berziarah ke sini," jelas Prabowo ditemui seusai melakukan tabur bunga di makam Pangeran Diponegoro dan istrinya.
Pada hari yang sama, Prabowo juga berziarah ke pusara Jenderal Muh Jusuf, kompleks Taman Makam Pahlawan, Kelurahan Panaikang, Kecamatan Panakkukang. Tokoh asal Sulsel diakui Prabowo sebagai ikon.
"Sebelumnya saya ke (makam) Andi Muh Jusuf, jenderal kita. Dulu saya anggap panglima. Sekarang saya anggap ikon saya," terang Prabowo.
Sementara pengurus makam Pengeran Diponegoro, Raden Hamzah Diponegoro menyambut baik kehadiran pemimpin partai oposisi itu. Apalagi, Prabowo memiliki garis keturunan trah Diponegoro.
"Dia juga masuk bagian dari keluarga, kan dulu kerajaan raja-raja banyak keturunannya, termasuk dia trah Diponegoro," ujar Hamzah yang juga keturunan kelima Pangeran Diponegoro. [Lirzam Wahid]
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Harga Emas di Palembang Nyaris Rp17 Juta per Suku, Warga Menunda Membeli
-
IHSG Anjlok Hampir 8 Persen Gegara MSCI, BEI: Kita Melakukan Segala Effort
-
IHSG Anjlok 7 Persen Usai MSCI Soroti Transparansi dan Likuiditas Saham RI, BEI Buka Suara
-
IHSG Ambruk Hampir 8 Persen
-
IHSG Anjlok 6% Lebih, Rekor Terburuk di Era Menkeu Purbaya
Terkini
-
Cabut Izin 28 Perusahaan Pascabencana, Auriga Nusantara Nilai Pemerintah Cuma Gimmick
-
Bukan Reshuffle Besar-besaran, Mensesneg Ungkap Alasan Prabowo Bakal Ganti Wamenkeu
-
Juda Agung Disebut Kandidat Kuat Wamenkeu, Istana Tegaskan Belum Ada Keputusan
-
Terjaring OTT KPK, Eks Kasi Intel Kejari HSU Asis Budianto Ajukan Praperadilan
-
Bela Istri yang Dijambret, Pengacara Sebut Hogi Minaya Kejar Pelaku untuk Selamatkan Tagihan Snack
-
Isu Reshuffle Memanas: Antara 'Anak Ideologis' dan 'Keponakan', Siapa yang Bertahan di Kabinet?
-
Pakar UGM Bongkar Akar Masalah BUMN: Titipan Politik Bikin Rugi dan Rawan Korupsi
-
Istana Buka Suara soal Kans Budisatrio Djiwandono Gabung Kabinet
-
Isu Reshuffle Memanas, Istana Pastikan Sore Ini Fokus pada Pelantikan Dewan Energi Nasional
-
Dari Bansos Hingga Keuangan Digital, Mendagri Ungkap Peran Kunci Data Dukcapil