Suara.com - Sebanyak 4 pelajar SMA di Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan, dibawa aparat kepolisian untuk dimintakan keterangan karena diduga melecehkan teks Sumpah Pemuda menjelang peringatan HUT ke-73 Kemerdekaan RI.
Mereka dinilai melecehkan teks Sumpah Pemuda karena mengucapkannya sembari mengcungkan simbol jari tak senonoh. Aksi mereka direkam memakai video ponsel dan viral di media sosial.
Keempat pelajar tersebut masing-masing berinisial NR (16), MF (17), FK (17), dan MA (18). Mereka diamankan di Polsek Tinggimoncong.
“Video aksi mereka viral di media sosial. Atas dasar protes warganet, kami bergerak, berkoordinasi dengan Kapolsek Tinggimoncong Iptu Rusdi Tata untuk melakukan pengamanan serta meminta keterangan dari pelaku,» kata Kasubbag Humas Polres Gowa Ajun Komisaris Mangatas Tambunan melalui pernyataan tertulis yang didapat Suara.com, Kamis (2/8/2018).
Ia menuturkan, keempatnya telah dibawa ke markas polsek dan dimintakan keterangan. Selanjutnya, keempat siswa tersebut dibawa ke markas Polres Gowa untuk pemeriksaan lebih lanjut.
Mangatas menuturkan, setiap aksi yang cenderung menyebar kebencian maupun membuat keresahan di tengah masyarakat akan ditindaklanjuti meski pelaku masih berstatus pelajar.
"Apalagi aksi mereka ini dikhawatirkan memecah belah persatuan bangsa, sehingga menjadi fokus kami untuk diselesaikan," terangnya.
Dalam video yang viral tersebut, keempat pelajar tersebut mengucapkan tiga butir Sumpah Pemuda namun sembari mengacungkan simbol jari tak senonoh.
Pertama, mereka mengacungkan jari tengah menghadap kamera. Kedua, mereka juga mengacungkan jari yang merupakan simbolisasi berhubungan badan.
Baca Juga: Tempat Salat Yati Dilempari Botol Minuman Hingga Kotoran Manusia
Berita Terkait
-
Tiga Bendungan Baru Sulsel Tingkatkan Tampungan Air 261,23 Juta
-
Mau Tusuk Polisi, Bandit Spesialis Begal Ditembak Mati
-
Ditabrak, Polisi Lalu Lintas Ini Bergelantungan di Atap Mobil
-
Celananya Dikencingi, Ayah Kandung Aniaya Balita sampai Tewas
-
Intip Ibu-Ibu Buang Air di Toilet Masjid, Mahasiswa Babak Belur
Terpopuler
- 19 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 5 Oktober: Ada 20.000 Gems dan Pemain 110-113
- Rhenald Kasali di Sidang ASDP: Beli Perusahaan Rugi Itu Lazim, Hakim Punya Pandangan Berbeda?
- Beda Pajak Tahunan Mitsubishi Destinator dan Innova Reborn, Lebih Ringan Mana?
- 3 Shio Paling Beruntung Pekan Kedua 6-12 Oktober 2025
- Jadwal dan Lokasi Penukaran Uang Baru di Kota Makassar Bulan Oktober 2025
Pilihan
-
Harga Emas Naik Berturut-turut! Antam Tembus Rp 2,399 Juta di Pegadaian, Rekor Tertinggi
-
Pihak Israel Klaim Kantongi Janji Pejabat Kemenpora untuk Datang ke Jakarta
-
Siapa Artem Dolgopyat? Pemimpin Atlet Israel yang Bakal Geruduk Jakarta
-
Seruan Menggetarkan Patrick Kluivert Jelang Timnas Indonesia vs Arab Saudi
-
Perbandingan Spesifikasi vivo V60 Lite 4G vs vivo V60 Lite 5G, Kenali Apa Bedanya!
Terkini
-
Dua Sekolah Internasional di Tangerang Selatan Dapat Teror Bom, Saat Dicek Ternyata Nihil
-
Tebuireng Disebut Jadi Contoh Bangunan Pesantren Ideal oleh Menteri PU
-
Biaya Hanya Rp 75 Ribu, Ini Daftar Lokasi SIM Keliling DKI Jakarta Hari Ini
-
Kementerian PU Akan Mulai Bangun Ulang Ponpes Al Khoziny yang Ambruk, Berapa Perkiraan Biayanya?
-
Anggaran Dipangkas Rp 15 Triliun, Gubernur DKI Siapkan Obligasi Daerah, Menkeu Beri Lampu Hijau
-
Dicecar KPK Soal Kuota Haji, Eks Petinggi Amphuri 'Lempar Bola' Panas ke Mantan Menag Yaqut
-
Hotman 'Skakmat' Kejagung: Ahli Hukum Ungkap Cacat Fatal Prosedur Penetapan Tersangka
-
4 Fakta Korupsi Haji: Kuota 'Haram' Petugas Hingga Jual Beli 'Tiket Eksekutif'
-
Teror Bom Dua Sekolah Internasional di Tangesel Hoaks, Polisi: Tak Ada Libur, Belajar Normal!
-
Hotman Paris Singgung Saksi Ahli Kubu Nadiem: 'Pantas Anda Pakai BMW Sekarang, ya'