Suara.com - Dua pekan lalu, Lonely Planet mengeluarkan penghargaan berupa Top 10 Negara Terbaik untuk Dikunjungi Tahun 2019. Indonesia berada di dalamnya, tepatnya peringkat 7.
Penghargaan untuk Indonesia diberikan Lonely Planet di World Travel Market (WTM) 2018 London, Selasa (6/11/2018), yang diserahkan Ms. Ali Teeman, Director Client Solution Lonely Planet dan diterima langsung Menteri Pariwisata, Arief Yahya, di booth Wonderful Indonesia.
“Saat ini, saya sedang berada di pameran pariwisata terbesar di dunia WTM London. Baru saja Indonesia menerima penghargaan sangat bergengsi, yaitu Top 10 negara yang direkomendasikan untuk dikunjungi tahun 2019 oleh Lonely Planet. Indonesia ada di peringkat ke-7,” tuturnya.
Menurutnya, penghargaan ini menjadi pengakuan atas semakin melesatnya pariwisata Indonesia.
“Jelas menjadi kebangaan bagi Indonesia, karena masuk dalam jajaran terbaik di dunia untuk dikunjungi. Dampaknya bisa sangat baik untuk pariwisata Indonesia,” katanya.
Referensi dari Lonely Planet ini jelas tidak main-main. Media ini merupakan panduan perjalanan bagi wisatawan mancanegara terbesar di dunia.
Perusahaan ini dimiliki oleh BBC Worldwide, yang membeli 75 persen saham dari pendirinya, Maureen dan Tony Wheeler pada 2007, dan 25 persen sisanya pada Februari 2011.
Daftar 10 negara terbaik untuk dikunjungi tahun 2019 yang direkomendasikan Lonely Planet, diterbitkan dalam buku Best In Travel 2019. Asal tahun saja, cover-nya bergambar Pura Ulun Danu, Bali.
Ada sejumlah alasan mengapa para expert Lonely Planet memasukkan Indonesia dalam daftar top 10. Kekayaan alam dan budaya Indonesia menjadi alasan pertama. Kekayaan ini membentang dari Sabang sampai Merauke.
Baca Juga: Kembangkan Wisata, Kemenpar Bidik Pasar Milenial
"Indonesia memiliki lebih dari 17 ribu pulau, yang terdiri dari beragam budaya, kuliner, dan agama. Semua membentang antar pulau, menawarkan segudang pengalaman," tulis Lonely Planet dalam buku itu.
Lonely Planet juga menuliskan kondisi terakhir Indonesia yang sempat terkena musibah gempa, namun mereka tetap menyatakan, Indonesia adalah negara yang aman untuk dikunjungi.
"Gempa baru-baru ini terjadi di beberapa bagian Indonesia yang berada di lintasan ring of fire. Respons atas bencana alam dilakukan dengan baik, tapi negara ini tetap aman bagi para wisatawan," ujar Lonely Planet.
Tidak hanya kondisi Indonesia yang disorot. Kebijakan pemerintah Indonesia dalam memberikan akses Bebas Visa Kunjungan (BVK) untuk 169 negara di dunia, juga dipuji.
"Ada akses bebas visa untuk 169 negara. Tidak pernah lebih mudah untuk berkunjung ke negara tropis ini," tulis Lonely Planet.
Terakhir, Lonely Planet juga mengimbau semua orang untuk segera liburan ke Indonesia.
Berita Terkait
-
Ulasan Film Lonely Planet, Aksi Laura Dern Jadi Penakluk Berondong!
-
3 Rekomendasi Film yang Dibintangi Laura Dern, Terbaru Ada Lonely Planet
-
Trailer Film Lonely Planet: Laura Dern Terjebak dalam Hubungan Romansa
-
Meski Berpolusi, Jakarta jadi Kota yang Wajib Dikunjungi Nomer 7 di Dunia Versi Media Asing
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
Pilihan
-
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Zambia: Garuda Muda Bidik 3 Poin Perdana
-
Harga Emas Hari Ini di Pegadaian Kompak Stagnan, Tapi Antam Masih Belum Tersedia
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
Terkini
-
Pabrik Michelin 'Digeruduk' Pimpinan DPR Buntut Isu PHK Massal, Dasco: Hentikan Dulu
-
Rocky Gerung Bongkar 'Sogokan Politik' Jokowi ke Prabowo di Balik Manuver Budi Arie
-
Misi Roy Suryo Terbang ke Sydney: Investigasi Kampus Gibran, Klaim Kantongi Bukti Penting dari UTS
-
Sindiran Brutal 'Tolol Natural' Balas PSI yang Ungkit Jasa Jokowi ke AHY
-
Polisi Temukan 5 Gigabyte Data Rahasia Hasil Retas Bjorka, di Antaranya Milik Perusahaan Asing
-
Cerita Sedih Anak Kos di Pasar Minggu, Lagi Kondisi Sakit, Motornya Digondol Maling!
-
Rocky Gerung: Dengan Seizin Pak Jokowi, Maka Projo Akan Dihibahkan ke Gerindra
-
Proyek RDF Limbah Sampah di Rorotan 'Teror' Puluhan Anak: Batuk, Sakit Mata, Muntah hingga ISPA
-
Jalan Ketiga Lukas Luwarso: Buru Ijazah Asli Jokowi, Bongkar Dugaan 'Operasi' Penutupan Fakta
-
Menunggu Nasib Lima Anggota DPR Nonaktif di Tangan MKD, Hati-hati Publik Marah Bila...