Suara.com - Kepala Kepolisian Republik Indonesia (Kapolri) Jenderal Tito Karnavian menjadi inspektur upacara peringatan HUT Korps Brimob Polri ke-73. Upacara digelar di hanggar Gegana, Mako Brimob, Kelapa Dua, Depok, Jawa Barat, Rabu (14/11/2018).
Dalam amanatnya, Kapolri menyatakan bangga atas berbagai prestasi yang dicapai Brimob di usianya yang ke-73 tahun ini. Selain itu, Kapolri juga mengapresiasi Korps Brimob yang mampu bertahan hingga kurun waktu yang dinilainya cukup lama.
"Selaku pimpinan Polri saya merasa bangga dan berterima kasih setinggi-tingginya kepada seluruh segenap jajaran Korps Brimob Polri ada beberapa hal yang membuat kebanggaan-kebanggan itu. Pertama adalah Korps Brimob Polri masih bisa survive dalam kurun waktu yang lama 73 tahun," tutur Tito Karnavian di HUT Korps Brimob Polri ke-73, Rabu (14/11/2018).
Selain itu, Kapolri mengatakan ke depan Korps Brimob akan menghadapi banyak tantangan dalam mengamankan beberapa kegiatan seperti peringatan akhir tahun dan Pemilu 2019.
Untuk itu Tito mengingatkan kepada jajaran Korps Brimob untuk terus siaga mempersiapkan diri dalam mengamankan daerah-daerah yang memiliki potensi tingkat kerawanan.
"Saya minta rekan-rekan untuk mempersiapkan diri saya minta betul kekuatan stand by harus siap di semua wilayah ketika terjadi suatu keadaan yang kontijensi memerlukan dukungan Brimob, Mako Brimob saya minta harus cepat untuk bisa di mobilisasi dikumpulkan untuk mengamankan daerah-daerah yang agak rawan baik dalam bentuk kerawanan konflik mungkin atau kerawanan demonstrasi," ucapnya.
Berkenaan dengan itu, Kapolri mengatakan bahwasannya keunggulan suatu pasukan ditentukan oleh intensitas latihan. Maka dari itu, Kapolri mengingatkan jajaran Korps Brimob untuk terus berlatih serta terus berinovasi dalam mengembangkan kemampuan.
Kendati begitu, Kapolri menambahkan meski Korps Brimob bernuansa militer, namun perlu juga melakukan pendekatan dengan masyarakat. Hal itu, untuk memberikan kesan yang baik di tengah masyarakat.
"Meskipun berwarna paramiliter saya minta jajaran Brimob juga tetap membawa nuansa pendekatan kepada masyarakat dalam kegiatan-kegiatan, dengan bersentuhan kepada publik dan masyarakat untuk memberikan kesan yang baik kepada masyarakat," pungkasnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Pilihan Produk Viva untuk Menghilangkan Flek Hitam, Harga Rp20 Ribuan
- 7 Mobil Bekas di Bawah Rp50 Juta untuk Anak Muda, Desain Timeless Anti Mati Gaya
- 7 Rekomendasi Mobil Matic Bekas di Bawah 50 Juta, Irit dan Bandel untuk Harian
- 5 Mobil Mungil 70 Jutaan untuk Libur Akhir Tahun: Cocok untuk Milenial, Gen-Z dan Keluarga Kecil
- 7 Sunscreen Mengandung Niacinamide untuk Mengurangi Flek Hitam, Semua di Bawah Rp60 Ribu
Pilihan
-
Harga Emas Turun Hari ini: Emas Galeri di Pegadaian Rp 2,3 Jutaan, Antam 'Kosong'
-
Trik Rahasia Belanja Kosmetik di 11.11, Biar Tetap Hemat dan Tetap Glowing
-
4 HP Memori 512 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer dan Konten Kreator
-
3 Rekomendasi HP Infinix 1 Jutaan, Speknya Setara Rp3 Jutaan
-
5 HP Layar AMOLED Paling Murah, Selalu Terang di Bawah Terik Matahari mulai Rp1 Jutaan
Terkini
-
Baharuddin Lopa: Jaksa Agung Pemberani Usut Kasus Soeharto Hingga Koruptor Kelas Kakap
-
Semalam GBK Macet Parah Jelang Konser BLACKPINK, Polisi Lakukan Rekayasa Lalu Lintas
-
David Van Reybrouck Kritik Wacana Soeharto Jadi Pahlawan: Lupa Sejarah, Bahaya Besar!
-
Kronologi Truk Tanki 2.400 liter BBM Terbakar di Cianjur, Sebabkan Ledakan Mencekam
-
5 Fakta dan Pihak-pihak yang Terlibat Perang Sudan
-
Mau Perkuat Partai yang Dipimpin Prabowo, Budi Arie Bicara Soal Kapan Masuk Gerindra
-
Dasco: Gerindra Siap Tampung Gelombang Relawan Projo!
-
PLN Electric Run 2025 Siap Start Besok, Ribuan Pelari Dukung Gerakan Transisi Energi Bersih
-
Merapat ke Prabowo, Budi Arie Bicara Kemungkinan Jokowi Tak Lagi Jadi Dewan Penasihat Projo!
-
Hujan Lebat Iringi Megawati Ziarah ke Makam Bung Karno di Blitar, Begini Momennya