Suara.com - Pemerintah Provinsi DKI Jakarta akan menggelar Car Free Night dan perayaan malam Tahun Baru di berbagai lokasi di Jakarta. Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengatakan perayaan malam Tahun Baru menjadi kesempatan untuk membantu menggerakan perekonomian warga.
Di Car Free Night akan ada pedagang Usaha Kecil Menengah (UKM) dan Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) yang berjualan saat perayaan malam Tahun Baru 2019.
"Ini juga kesempatan bagi kita untuk membantu menggerakan perekonomian warga ketika nanti malam ada acara di berbagai lokasi. Lalu ada pedagang kecil, pedagang mikro penjual makanan minuman, mereka semua mendapatkan kesempatan untuk ikut berkegiatan," ujar Anies di Jak Grosir, Pasar Induk Kramat Jati, Jakarta Timur, Senin (31/12/2018)
Mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan itu menyebut adanya panggung rakyat merupakan salah satu penggerakan perekonomian masyarakat. Dengan banyaknya warga yang terlibat kata Anies, diharapkan banyak manfaat yang dirasakan pedagang-pedagang kecil.
"Jadi kalau ada acara panggung rakyat acara perkumpulan rakyat, itu adalah merupakan penggerakan perekonomian di bawah. Makin banyak warga yang terlibat makin banyak manfaat yang dirasakan oleh pekerja-pekerja kecil," kata dia.
Lebih lanjut, Anies juga berharap perayaan malam Tahun Baru dijadikan momentum untuk bersyukur atas capaian di tahun 2018.
"Nanti malam Pemprov DKI akan menyelenggarakan beebrapa kegiatan dalam menyambut pergantian tahun. Kita ingin pergantian tahun ini dijadikan momentum untuk mensyukuri capaian yang sudah kita raih baik secara pribadi keluarga masyarakat maupun pemerintahan sekaligus menyambut babak baru yang mudah-mudahan lebih baik lagi," tandasnya.
Berita Terkait
-
Tahun Baru 2019, Samsat DKI Buka Pelayanan Penuh Sampai Pukul 21.00 WIB
-
Anies Distribusikan Kartu Pekerja untuk Buruh
-
Tahun Baru di Aceh Dilarang, Wali Kota Perintahkan Sita Terompet
-
Malam Tahun Baru di Jakarta, TransJakarta Tambah 126 Bus
-
Tahun Baru di Mall Ini Banyak Acara Hiburan, Intip Programnya
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 5 Bek Kanan Terbaik Premier League Saat Ini: Dominasi Pemain Arsenal
Pilihan
-
5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
-
Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
-
Tak Tayang di TV Lokal! Begini Cara Nonton Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17
-
Mahfud MD Bongkar Sisi Lain Sri Mulyani: Sebut Eks Menkeu 'Terlalu Protektif' ke Pegawai Bermasalah
-
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Zambia: Garuda Muda Bidik 3 Poin Perdana
Terkini
-
20 Siswa SDN Meruya Selatan 01 Diduga Keracunan MBG di Hari ke-3, Puding Coklat Bau Gosong
-
Luncurkan Dana Abadi ITS, BNI dan ITS Dorong Filantropi Pendidikan Digital
-
Dosen di Jambi Dibunuh Polisi: Pelaku Ditangkap, Bukti Kekerasan dan Dugaan Pemerkosaan Menguat
-
Nasib Charles Sitorus Terpidana Kasus Gula Tom Lembong usai Vonisnya Diperkuat di Tingkat Banding
-
Amnesty: Pencalonan Soeharto Pahlawan Cacat Prosedur dan Sarat Konflik Kepentingan!
-
Pemulihan Cikande: 558 Ton Material Radioaktif Berhasil Diangkut Satgas Cesium-137
-
Waspada Banjir Rob, BPBD DKI Peringatkan 11 Kelurahan di Pesisir Utara
-
Bank Mandiri Siap Salurkan Rp3,22 Triliun BLTS Kesra 2025 lewat Jaringan Cabang & Mandiri Agen
-
KAI Siap Suplai Data dan Beri Kesaksian ke KPK soal Dugaan Mark Up Proyek Whoosh
-
Komisi Yudisial Periksa 3 Hakim Kasus Tom Lembong, Hasilnya Belum Bisa Dibuka ke Publik