Suara.com - Capres dan Cawapres nomor urut 01 Joko Widodo atau Jokowi - Ma'ruf Amin memutuskan untuk mengenakan baju berwarna putih dan memakai peci hitam di surat suara Pemilu 2019. Ma'ruf menuturkan, filosofi mengenakan baju putih karena dirinya dan Jokowi sama-sama menyukai warna putih-putih.
"Ya kebetulan kan Pak Jokowi suka pakai baju putih, saya juga suka pakai baju putih. Kebetulan Pak Jokowi dengan saya sama-sama suka yang putih-putih," ujar Ma'ruf di kediamannya, Jalan Situbondo, Menteng, Jakarta Pusat, Jumat (4/1/2019).
Adapun baju berwarna putih, karena dirinya dan Jokowi ingin tampil bersih baik di saat kampanye maupun saat menang dengan cara-cara yang bersih, baik dari perilaku maupun ucapan.
"Artinya filosofinya yang bersih-bersih, jadi kami ingin tampil bersih dan juga berkampanye bersih, kita menang tapi juga bersih," kata dia.
"Kami tidak ingin mengotori suasana pilpres ini dengan perilaku atau ucapan atau cara-cara yang tidak bersih lah. Karena itu kami juga tampil ya dengan baju-baju putih, sorban putih, saya menunjukkan suasana atau situasi yang bersih," Ma'ruf menambahkan.
Terkait penggunaan peci hitam, kata Ma'ruf, karena mencerminkan ciri khas pemimpin Indonesia.
"Ya kan salah satu ciri kita Indonesia itu peci, kita ingin bahwa kita memang pemimpin Indonesia yang harus juga mencerminkan ciri-ciri khasnya, salah satu ciri khasnya adalah pakai peci," katanya.
Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) itu menerangkan, penggunaan peci sudah digunakan oleh pemimpin-pemimpin bangsa terdahulu. Seperti Presiden pertama yang juga proklamator Indonesia Soekarno.
Ma'ruf kemudian mengatakan penggunaan peci selalu digunakan saat pelantikan pejabat-pejabat negara hingga presiden.
Baca Juga: Dua Pekan Pasca Tsunami Selat Sunda, 5 Jenazah Dikubur Tanpa Identitas
"Tentu dari pemimpin-pemimpin kita dulu sejak Bung Karno juga, Bung Hatta kan mereka pakai peci. Bahkan kita kalau ada pelantikan menteri presiden selalu pakai peci. Oleh karena itu kita pun tampil juga dengan menggunakan ciri Indonesia," tandasnya.
Sebelumnya foto Jokowi-Ma'ruf tersebut sudah diunggah ke media sosial instagram pribadi milik angota Dewan Pengarah TKN Jokowi-Ma'ruf Pramono Anung.
Pramono pun menuliskan keterangan foto tersebut.
"Alhamdulillah foto ini yg akan digunakan pasangan no 01 di kertas suara #jokowibersamaulama #kerjakerja," tulis akun @pramonoanungw.
Berita Terkait
-
Ketum Joman 'Kuliti' Isu Ijazah Jokowi: Ini Bukti Forensik Digital, Roy Suryo Kena UU ITE!
-
Dicekal ke Luar Negeri, Roy Suryo Cs Wajib Lapor Seminggu Sekali
-
Roy Suryo Cs 'Lawan Balik' Polisi, Desak Gelar Perkara Khusus Ijazah Jokowi
-
Gerak Dipersempit! Roy Suryo Cs Resmi Dicekal ke Luar Negeri di Kasus Ijazah Jokowi
-
Analis 'Tampar' Mimpi Kaesang di 2029: PSI Partai Gurem, Jokowi Sudah Tak Laku Dijual
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
Terkini
-
Vonis Tiga Mantan Bos, Hakim Nyatakan Kerugian Kasus Korupsi ASDP Rp1,25 Triliun
-
Selain Chromebook, KPK Sebut Nadiem Makarim dan Stafsusnya Calon Tersangka Kasus Google Cloud
-
Bikin Geger Tambora, Begal Sadis Ternyata Sudah Beraksi 28 Kali, Motor Tetangga Pun Disikat
-
Ketum Joman 'Kuliti' Isu Ijazah Jokowi: Ini Bukti Forensik Digital, Roy Suryo Kena UU ITE!
-
Korupsi Taspen Rugi Rp1 T, Kenapa KPK Cuma Pamer Rp883 M? Ini Jawabannya
-
BMKG Bunyikan Alarm Bahaya, Pemprov DKI Siapkan 'Pasukan Biru' hingga Drone Pantau Banjir Rob
-
Terjerat Kasus Korupsi Dinas PUPR, Wakil Ketua dan Anggota DPRD Kabupaten OKU Ditahan KPK
-
PSI Sorot Kinerja Pemprov DKI Atasi Banjir Rob Jakarta: Mulai Pencegahan dari Musim Kemarau
-
Jalani Sidang dengan Tatapan Kosong, Ortu Terdakwa Demo Agustus: Mentalnya Gak Kuat, Tiga Kali Jatuh
-
Pohon Tumbang Lumpuhkan MRT, PSI Desak Pemprov DKI Identifikasi Pohon Lapuk: Tolong Lebih Gercep!