Suara.com - Calon Presiden nomor urut 02 Prabowo Subianto menilai pemerintah kekinian kerap memboroskan dana anggaran negara.
Bahkan, saking geregetan, Prabowo mengakui sempat tidak setuju Indonesia menjadi tuan rumah Asian Games 2018.
Meski sempat menolak, Prabowo mengakui orang-orang Indonesia menyukai sesuatu yang terkesan mewah.
"Saya termasuk yang kurang setuju Indonesia menyelenggarakan asian games. Saya termasuk," kata Prabowo dalam acara dialog silahturahmi bersama komunitas kesehatan di Hotel Bidakara, Jakarta, Kamis (28/2/2019).
Namun, Prabowo akhirnya tetap mendukung jalannya penyelenggaraan Asian Games 2018 di Jakarta dan Palembang setelah ada keputusan resmi.
Sebagai pemimpin Ketua Umum Pengurus Besar Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) dan Presiden Persekutuan Pencak Silat Antarbangsa (Persilat), Prabowo merasa bangga karena cabang olah raga pencak silat turut menyumbangkan 14 medali emas.
"Saya dulu pemimpin pencak silat juga, dan kita alhamdulilah menyumbang medali emas yang terbanyak untuk Asian Games," ujarnya.
Pada kesempatan yang sama, Prabowo sempat membandingkan Indonesia dengan Vietnam. Negara itu seharusnya menjadi tuan rumah Asian Games 2018.
Namun, karena ditolak warganya, tuan rumah Asian Games 2018 diberikan kepada Indonesia.
Baca Juga: SBY Angkat AHY Pimpin Kampanye Menangkan Partai Demokrat di Pemilu
Menurut Prabowo, hal itu menunjukkan Vietnam memilih untuk lebih fokus pada pertumbuhan ekonomi, juga pelayanan rumah sakit dan pertanian.
"AG 2018 harusnya giliran Vietnam, tapi mereka menolak. Dia mau fokus untuk ekonominya. Dia fokus untuk rumah sakit, untuk pertanian dan ingat orang Indonesia ini seneng dengan hal-hal yang wah.”
Berita Terkait
-
Prabowo Akan Kurangi Anggaran untuk Jalan-jalan Jika Jadi Presiden
-
Anggap Pimpinan Daerah Tak Netral, BPN Usul Kotak Suara Titip ke TNI
-
Pertemuan Trump - Kim Jong Un di Vietnam Berakhir Tanpa Kesepakatan
-
Polisi Lepaskan Tembakan ke Arah Kericuhan Dekat Lokasi Kampanye Prabowo
-
Kisah Cinta Tak Kesampaian Prabowo dengan Seorang Perawat
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
Terkini
-
KUHP dan KUHAP Baru Resmi Berlaku Hari Ini, DPR: Selamat Menikmati!
-
Ikrar Nusa Bakti Desak Prabowo Segera Reshuffle Kabinet
-
Roy Suryo Siapkan Gibran Black Paper, Soroti Riwayat Pendidikan hingga Legalitas Ijazah Wapres
-
KPK soal Kepala Daerah Dipilih DPRD: Tekan Biaya Politik, Cegah Korupsi
-
Tabrak Lari di Tambora Tewaskan Dua Orang, Mobil Pelaku Ringsek Ditabrak Kereta
-
Pesepeda Luka Kepala Ditabrak Mobil Listrik di Jalan Sudirman
-
Puncak Musim Hujan, BMKG Minta Warga DIY Waspadai Banjir dan Longsor
-
Demokrat Nilai Langkah Hukum SBY Jadi Pendidikan Politik Lawan Disinformasi
-
Pemerintah Pusat Puji Gerak Cepat Gubernur Bobby Nasution Bangun Huntap Korban Bencana
-
Kasus Anak Bunuh Ibu di Medan, Kemen PPPA Pastikan Hak dan Pendidikan Anak Tetap Terpenuhi