Suara.com - Ikatan cinta hendak disatukan oleh sepasang kekasih di Takalar, Sulawesi Selatan ini gagal total. Penyebabnya ternyata karena godaan narkoba.
Tim Drug's Hunter Resnarkoba Takalar, Sulawesi Selatan membekuk sepasang kekasih yang hendak transaksi barang haram berupa sabu di Jalan Sawi, Pattalasang, Takalar pada Kamis (11/4).
2 pelaku yang dibekuk polisi itu adalah Sarifuddin Timung (25), seorang pegawai honorer, warga Bontolanra Maradekayya, dan kekasihnya Tarisa (19) warga Pappa Takalar.
Keduanya diketahui hendak melangsungkan pernikahan dalam waktu dekat ini. Namun gagal lantaran terlebih dahulu dibekuk polisi saat transaksi sabu.
Ipda H Suryadi Strong selaku Kanit Resnarkoba Takalar mengatakan, penangkapan sepasang kekasih itu bermula dari banyaknya laporan warga yang menyebut kerap terjadi penjualan sabu di sekitar jalan tersebut. Hingga akhirnya berhasil menangkap pelaku.
"Salah satu anggota kami berpura-pura sebagai pembeli, dan alhasil penyamarannya membuahkan hasil dan menciduk kedua pelaku saat berada di atas motor hendak edarkan narkoba berupa kristal bening sabu," ujar Suryadi seperti dikutip dari Kabar Makassar (jaringan Suara.com).
Dari tangan pelaku, polisi menyita 1 sachet yang diduga berisi sabu, uang tunai ratusan ribu rupiah, 1 pembungkus rokok berisi pipet alat isap dan 1 buah telepon genggam.
Kini pelaku ditahan di Polres Takalar untuk penyelidikan lebih lanjut. Sepasang kekasih itu dikenakan undang undang nomor 35 tahun 2009 tentang narkotika golongan 1.
Baca Juga: Dua Emak-emak Ditangkap Polisi karena Simpan Sabu di Anus
Berita Terkait
-
Artis FTV Ditangkap karena Kasus Narkoba, Barang Bukti Sabu
-
Diduga Jadi Sarang Peredaran Narkoba, Diskotek Old City Disegel
-
Resep Barobbo, Lezatnya Sajian Bubur Jagung Pakai Lauk Pauk
-
Gunakan Rokok dan Ngaku Pakai Narkoba, Influencer Ini Dihujat Netizen
-
Kepribadian Jadi Kasar dan Pemarah, Remaja Ternyata Gunakan Narkoba
Terpopuler
- 5 Produk Viva Cosmetics yang Ampuh Atasi Flek Hitam, Harga di Bawah Rp50 Ribu
- Denada Akhirnya Akui Ressa Anak Kandung, Bongkar Gaya Hidup Hedon di Banyuwangi
- 5 Rekomendasi HP Layar AMOLED 120Hz Termurah 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan
- 5 HP Murah Alternatif Redmi Note 15 5G, Spek Tinggi buat Multitasking
- KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
OJK Pastikan Reformasi Pasar Modal Tetap Berjalan di Tengah Transisi Kepemimpinan
-
Pembangunan Huntara Terus Dikebut, 4.263 Unit Rampung di 3 Provinsi Terdampak Bencana
-
Prabowo Temui Sejumlah Tokoh yang Disebut Oposisi di Kertanegara, Bahas Korupsi hingga Oligarki
-
DLH DKI Pastikan RDF Plant Rorotan Beroperasi Aman, Keluhan Warga Jadi Bahan Evaluasi
-
Wamensos Agus Jabo Tekankan Adaptivitas Siswa Sekolah Rakyat Hadapi Perubahan Zaman
-
Belum Jadi Kader Resmi, Jokowi Disebut Sudah Ajak Relawannya untuk Masuk PSI
-
PDIP Sarankan Beberapa Langkah untuk Respons Merosotnya IHSG dan Mundurnya Pejabat BEI-OJK
-
Kunjungi SRMP 1 Deli Serdang, Gus Ipul Pastikan Sekolah Rakyat Ramah Disabilitas
-
Ahmad Muzani di Harlah NU: Bangsa Ini Berutang Jasa pada Kiai dan Santri
-
Sesuai Arahan Presiden, Gus Ipul Serahkan Santunan Ahli Waris Korban Banjir Deli Serdang