Suara.com - Sebanyak 7.000 botol minuman keras hasil razia yang dilakukan menjelang Ramadan dimusnahkan Pemkot Jakarta Timur di Kantor Wali Kota Jaktim, Jalan Dr Sumarno, Pulo Gebang, Cakung, Jakarta Timur, Jumat (3/5/2019) 08.30 WIB. Ribuan botol tersebut didapat dari razia yang dilakukan sejak Januari 2019.
Wali Kota Jakarta Timur M. Anwar mengatakan ribuan botol miras ini didapat dari Operasi Penyakit Masyarakat atau Pekat yang gencar dilakukan sejak Januari 2019.
"Hari ini kita memusnahkan 7.000 botol miras di kantor Wali kota dan 5.000 di tingkat provinsi," kata M Anwar saat dihubungi, Jumat (3/5/2019).
Anwar menerangkan, 7 ribu botol miras yang berasal dari produsen merek luar dan dalam negeri ini dihancurkan dengan dilindas alat berat.
Ia menejelaskan, operasi pekat akan semakin gencar dilaksanakan saat Bulan Ramadan dengan mengerahkan Satpol PP Jakarta Timur.
"Setelah ini kita akan gencarkan terus operasi pekat untuk menekan angka peredaran Miras di Jakarta Timur khususnya jelang bulan Ramadan," jelas Anwar.
Turut hadir dalam acara pemusnahan kali ini Wakil Wali Kota Jaktim Uus Kuswanto, Kasat Narkoba Polres Jaktim AKBP Jonter Banurea, Perwakilan Kodim, Pengadilan Negeri, Para Camat dan Lurah, Satpol PP hingga ormas seperti FBR dan FPI.
Berita Terkait
-
Jelang Ramadan, Miras Total Harga Rp 124 Juta Dimusnahkan Pemkot Depok
-
Jaring 50 Pasangan Mesum, Satpol PP Jaktim: Ngakunya Suami Istri, Tapi...
-
Keluarkan Maklumat, Walkot Bekasi Minta Pengelola THM Tutup H-3 Ramadan
-
Geram Diceramahi, Aperius Bacok Tangan Tetangga hingga Nyaris Putus
-
Lelaki Pemabuk yang Teror Warga Pakai Pedang di Jalanan Kena UU Darurat
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
Terkini
-
Sejarah Terukir di Samarkand: Bahasa Indonesia Disahkan sebagai Bahasa Resmi UNESCO
-
Tolak Gelar Pahlawan Soeharto, Koalisi Sipil Ungkap 9 Dosa Pelanggaran HAM Berat Orde Baru
-
Judi Online Lebih Ganas dari Korupsi? Menteri Yusril Beberkan Fakta Mengejutkan
-
Bangunan Hijau Jadi Masa Depan Real Estate Indonesia: Apa Saja Keuntungannya?
-
KPK Tangkap Gubernur Riau, PKB 'Gantung' Status Abdul Wahid: Dipecat atau Dibela?
-
Sandiaga Uno Ajak Masyarakat Atasi Food Waste dengan Cara Sehat dan Bermakna
-
Mensos Gus Ipul Tegaskan: Bansos Tunai Harus Utuh, Tak Ada Potongan atau Biaya Admin!
-
Tenaga Ahli Gubernur Riau Serahkan Diri, KPK Periksa 10 Orang Terkait OTT
-
Stop Impor Pakaian Bekas, Prabowo Perintahkan Menteri UMKM Cari Solusi bagi Pedagang Thrifting
-
BPJS Ketenagakerjaan Perkuat Komitmen Pemerintah Dalam Program 10 Ribu Hunian Layak Bagi Pekerja