Suara.com - Sebuah rekaman video Presiden ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono mengantarkan istrinya, Ani Yudhoyono, ke tempat peristirahatan terakhir, membuat terenyuh.
Rekaman dalam bentuk Instastory itu di-repost oleh pengguna akun jejaring sosial Twitter Khairun Nisya @Knnisyaaa, Minggu (2/6/2019).
Dalam video tersebut, tampak SBY dan sang putra sulung, Agus Harimurti Yudhoyono, tengah dikerumuni para peziarah di Taman Makam Pahlawan Kalibata.
Para pelayat berebut menyalami SBY. Tak cuma itu, mereka juga menyemangati SBY agar tabah dan sabar setelah ditinggal Ani Yudhoyono.
"Pak, yang sabar ya pak. Yang sabar ya pak," ujar para peziarah bersahut-sahutan sambil terus menyalami SBY yang mencoba berjalan menembus kerumunan.
Pun SBY membalas salam dan ucapan tersebut. Sambil menatap ke salah seorang peziarah dan tanganya menunjuk ke atas, SBY pun berkata, "Ibu sudah tiada."
Tampak ketika mengatakan hal tersebut, terpancar kesedihan di mimik wajah SBY. Terlihat, matanya sembab usai menangisi kepergiaan sang istri.
Di belakang SBY, terlihat AHY berupaya meladeni salam dari para peziarah sambil menopang ayahnya.
Si perekam membuat caption di Instastory ketika momen tersebut terjadi.
Baca Juga: Ani Yudhoyono, Si Pencatat Baik dan Peredam Emosi SBY
"Yang sabar bapak, melihat langsung bikin saya sedih. Pecah sih ini, (SBY bilang) 'ibu sudah tiada'," tulis warganet di video tersebut.
Berita Terkait
-
Politikus Demokrat: Bu Ani Selalu Mengalah dengan SBY
-
Mudik ke Yogya, Wajib Cicipi Soto Miroso Favorit Ani Yudhoyono
-
Tolak Ucapkan 'Innalillahi' untuk Ani Yudhoyono, Warganet Ini Dikecam
-
Kain Batik Penutup Jenazah Ibu Ani Tadinya untuk Seragam Lebaran Keluarga
-
Ani Yudhoyono Meninggal Setelah Ledakan Kanker Kedua, Inikah Penyebabnya?
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- Adly Fairuz Nyamar Jadi Jenderal Ahmad, Tipu Korban Rp 3,6 Miliar dengan Janji Lolos Akpol
- Inara Rusli Lihat Bukti Video Syurnya dengan Insanul Fahmi: Burem, Gak Jelas
Pilihan
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
Terkini
-
Kejar Target Sebelum Ramadan, Mendagri Minta Bantuan 15 Ribu TNI-Polri Bersihkan Lumpur Sumatra
-
OTT Pegawai Pajak, DJP Siap Beri Sanksi jika Terbukti Korupsi
-
Rocky Gerung Terpantau Turut Hadiri Rakernas PDIP di Ancol
-
Ganjar Soroti Pelaksanaan Demokrasi dan Isu Pilkada di Rakernas PDIP 2026
-
Tolak Wacana Pilkada via DPRD, Ganjar: Sikap PDI Perjuangan Sangat Jelas!
-
Dosen Utama STIK: UU ITE Tak Melemah, Penyebar Hoaks Tetap Bisa Dipidana!
-
AMLI Soroti Dampak Ranperda KTR: Usaha Reklame Tertekan, Tenaga Kerja Terancam
-
Dasco Persilakan Tito Lanjut Pimpin Pemulihan Aceh: DPR Fokus Anggaran dan Mengawasi
-
Dasco Pimpin Rapat di Aceh: Minta Pendataan Rumah Rusak Dikebut Sepekan
-
Viral Nenek Curi 16 Potong Pakaian di Tanah Abang, Ketahuan Usai Barang Jatuh dari Balik Gamis