Suara.com - Menteri Tenaga Kerja, Keterampilan, Bisnis Kecil dan Keluarga Australia, Michaelia Cash memuji dialog sosial di Indonesia. Hal itu diutarakan Michaelia dalam pertemuan bilateral dengan Menteri Ketenagakerjaan (Menaker), M. Hanif Dhakiri.
“Dialog sosial berguna dalam menghadapi tantangan ketenagakerjaan di era revolusi industri 4.0, yang berdampak pada berubahnya relasi hubungan industrial antara pekerja dan pemberi kerja. Saya lihat di Indonesia sudah sangat baik, dan saya ingin belajar dalam dialog sosial itu," kata Michaelia, Swiss, Selasa (18/6/2019).
Dalam pertemuan bilateral itu, Menaker menjelaskan, ia sering membuat pertemuan informal antara pemerintah, para pemimpin serikat pekerja, dan asosiasi pengusaha di rumah dinasnya.
"Perbedaan pendapat boleh dan wajar, kepentingan bisa saling berhadapan, namun tidak berarti tidak bisa duduk bersama saling sapa, tukar pikiran, dan tertawa bahkan kami main musik bersama," kata Hanif.
Pertemuan itu dilakukan Menaker dalam rangka membangun relasi dengan para pekerja dan pengusaha.
“Dalam beberapa hal, posisi pemerintah, pekerja, atau pengusaha berbeda pandangan. Namun tidak berarti keduanya tak bisa duduk bersama, mencari solusi, dan melakukan kompromi. Inilah pentingnya dialog sosial,” kata Hanif.
Ia menambahkan, dialog sosial menjadi penting karena tidak semua persoalan ketenagakerjaan diselesaikan dengan pendekatan hukum formal yang saling berhadapan secara hitam-putih.
"Jika bisa persoalan bisa diselesaikan dengan dialog, tak perlu saling bersitegang," kata Hanif.
Ia menambahkan, perusahaan dan pekerja yang mengedepankan dialog sosial melalui pendekatan kultural, musyawarah mufakat, dan kekeluargaan, akan menciptakan pola hubungan industrial yang harmonis, dinamis dan berkeadilan perusahaan dan pekerja dapat terwujud.
Baca Juga: Lewat Amnesti Yordania, Kemenaker Pulangkan Pekerja Migran dan Anak-anak
"Dialog sosial merupakan kunci produktivitas dan kesejahteraan pekerja. Dengan dialog sosial yang baik, maka maka produktivitas perusahaan dan kesejahteraan pekerja bisa ditingkatkan levelnya dari waktu ke waktu,“ katanya.
Selain mempromosikan dialog sosial, dalam pertemuan itu, Menaker juga mempromosikan destinasi wisata, Raja Ampat. Pemerintah Indonesia saat ini membangun 10 Bali baru, salah satunya Raja Ampat.
"Jika Anda pernah ke Bali, Indonesia, Anda berikutnya harus mencoba ke Raja Ampat. Pemandangannya sangat indah dan akan buat Anda terkejut. Ayo, ke Raja Ampat!," kata Hanif.
Sementara itu, Kepala Biro Kerja Sama Luar Negeri Kemnaker, Indah Anggoro Putri mengatakan, pemerintah Australia menawarkan kerja sama bidang pelatihan vokasi, pemagangan di industri, pengakuan standar kompetensi, Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) dan hubungan industrial melalui dialog sosial.
"Kami menyambut baik tawaran kerja sama pemerintah Australia ini. Ini akan ditindaklanjuti oleh working group antar negara," kata Putri.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Snapdragon Paling Murah untuk Kebutuhan Sehari-hari, Mulai dari Rp 1 Jutaan
-
7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
Terkini
-
'Keramat', Nasib Sahroni hingga Uya Kuya Ditentukan di Sidang MKD Hari Ini, Bakal Dipecat?
-
MKD Gelar Sidang Putusan Anggota DPR Nonaktif Hari Ini, Uya Kuya Hingga Ahmad Sahroni Hadir
-
Identitas 2 Kerangka Gosong di Gedung ACC Diumumkan Besok, Polda Undang Keluarga Reno, Ada Apa?
-
Berdayakan UMKM dan Keuangan Inklusif Desa, BNI Raih Outstanding Contribution to Empowering MSMEs
-
Heboh Pria Cepak di Tanah Abang Tabrakan Diri ke Mobil, Aksinya Diolok-olok: Akting Kurang Natural
-
Dibiayai Rakyat Sampai Masuk Lubang Kubur, Menhan Minta Prajurit TNI Hormati dan Lindungi Rakyat
-
Prabowo 'Gebrak Meja', Utang Whoosh Rp1,2 T per Tahun Dibayar Pakai Duit Rampasan Koruptor
-
Terkuak! Alasan Bripda W Habisi Dosen di Jambi, Skenario Licik Gagal Total Gara-gara Wig
-
Cekik hingga Tinju Korbannya, 2 Cewek Kasus Penganiayaan di Sulsel Cuma Dihukum Bersihkan Posyandu
-
Istana Pasang Badan! 7 Fakta Prabowo Siap Gelontorkan Rp1,2 T per Tahun untuk Bayar Utang Whoosh