Suara.com - Nama pentolan FPI Rizieq Shihab kembali menjadi sorotan publik. Pemulangan Rizieq Shihab dari Arab Saudi kembali ke Indonesia disebut sebagai salah satu syarat rekonsiliasi antara Jokowi dan Prabowo Subianto.
Drama kepulangan Rizieq Shihab semakin berbuntut panjang. Rizieq Shihab dikenakan denda lantaran sudah tinggal melebih batas waktu yang diizinkan. Sejumlah pihak mendesak agar pemerintah bertanggungjawab penuh atas kepulangan Rizieq Shihab.
Berikut Suara.com merangkum 4 berita terpopuler mengenai gonjang ganjing kepulangan Rizieq Shihab sepanjang Kamis (11/7/2019).
1. Rizieq Minta Dipulangkan, PSI: Pulang Saja Sendiri
Juru Bicara Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Guntur Romli menolak bila pemerintah harus membayarkan denda overstay Rizieq Shihab. Ia meminta agar Rizieq Shihab bisa pulang ke Indonesia dengan usaha sendiri.
"Keenakan banget ini orang kalau dipulangkan, terus kita disuruh bayar dendanya gitu. Padahal dari Tanah Suci kerjaannya cuma provokasi. Pulang aja sendiri dan hadapi kasus-kasus hukumnya di pengadilan, masa kalah sama Ahok," kata Guntur Romli.
Simak berita selengkapnya di sini.
2. FPI Minta Pemerintah Bayarkan Denda Overstay Rizieq
Ketua Umum FPI Sobri Lubis meminta agar pemerintah bertanggungjawab penuh atas denda overstay yang dibebankan kepada Rizieq Shihab. Sebab, pemerintah lah yang menyebabkan Rizieq tertahan di Arab Saudi meski izin tinggalnya telah habis.
Sobri mengklaim, sang pentolan FPI sudah berulangkali mencoba untuk kembali pulang ke Indonesia. Namun, hingga tahun 2018 sampai visa izin tinggalnya di Arab Saudi habis, Rizieq tidak bisa pulang.
Oleh karena itu, Sobri mendesak agar pemerintah bisa segera bertindak untuk memulangkan Rizieq Shihab kembali ke Indonesia.
Baca Juga: Hoaks Wajah Bonyok Jadi Alat Propaganda Ratna Sarumpaet Cari Perhatian
Simak berita selengkapnya di sini.
3. Ketua PA 212: Imam Kita yang di Makkah bukan Kartanegara
Ketua Persaudaraan Alumni atau 212, Slamet Ma'arif menegaskan bahwa Pilpres 2019 sudah selesai. Imam yang menjadi panutan bagi para anggota bukanlah Prabowo Subianto yang berasal dari Kertanegara, melainkan imam yang kini berada di Makkah yakni Rizieq Shihab.
"Jadi kalau anda masih ingin Prabowo jadi presiden, maaf, sudah selesai. Peluang itu sudah tidak ada. Dan saya ingin mengingatkan kepada alumni 212, bahwa imam kita bukan yang ada di Kertanegara, tapi yang ada di Makkah. Ini perlu dicatat oleh gerakan kita," katanya.
Simak berita selengkapnya di sini.
4. Klaim Dapat Jet Pribadi dan Visa Unlimited, Kini Rizieq Didenda Overstay
Pengacara Rizieq Shihab sempat mengklaim kliennya mendapatkan visa unlimited day hingga jet pribadi. Khidupan Rizieq Shihab selama di Arab Saudi disebut sangat nyaman dan dihargai oleh banyak pihak.
Namun kini Rizieq harus membayar denda sebesar Rp 110 juta per orang lantaran tinggal melebihi batas waktu yang diizinkan.
Tag
Berita Terkait
-
Klaim Dapat Jet Pribadi dan Visa Unlimited, Kini Rizieq Didenda Overstay
-
Rizieq Didenda Overstay Saudi, Yunarto: Mohon Dibantu Prabowo - Sandiaga
-
Habib Rizieq Didenda Kerajaan Arab Saudi, FPI Minta Pemerintah yang Bayar
-
Rizieq Shihab Minta Dipulangkan, PSI: Pulang Saja Sendiri
-
Soal Rekonsiliasi Jokowi-Prabowo, Luhut: Tak Ada Urusan dengan Rizieq
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
Terkini
-
KKP Kerahkan 1.142 Taruna ke AcehSumatra, Fokus Bersihkan Lumpur Pascabencana
-
Airlangga Hartarto Mendadak Muncul di Gedung KPK, Ada Apa?
-
KLH Siapkan Gugatan Triliunan untuk 6 Perusahaan Terduga Biang Banjir Sumatra
-
Kamuflase Bus Pekerja: Strategi PT GAN Kelabuhi Bea Cukai demi Keluarkan Barang Tanpa Izin
-
Ratusan Pengemudi Ojol Demo di Depan Kedubes AS, Sindir Janji Jokowi Soal Payung Hukum
-
Misteri Jurist Tan Dijuluki 'Bu Menteri': Hakim Gregetan, Jaksa Didesak Segera Tangkap Buronan Ini
-
YLKI Catat 1.977 Aduan Konsumen Sepanjang 2025, Jasa Keuangan Paling Dikeluhkan
-
KPK Periksa Sekretaris Camat dan 5 Direktur Swasta dalam Kasus Korupsi Bupati Bekasi
-
Tragedi Utang di Bekasi: Teman Lama Tega Habisi Nyawa MDT, Jasad Dibuang di Kuburan
-
Lingkaran Setan Suap Bupati Bekasi, KPK Panggil 5 Bos Proyek dan Sekcam Sekaligus