Suara.com - Kabar tak sedap datang dari kerajaan Malaysia. Mantan Raja Malaysia dari Kelantan Sultan Muhammad V menalak cerai Rihana Oksana Voevodina, ratu kecantikan Rusia.
Meski sempat simpang siur, kabar tersebut telah dikonfirmasi pihak Sultan Muhammad V. Dilaporkan Malay Mail, Sultan telah menceriakan istri Rusianya sesuai hukum islam.
"Perlu diketahui HRH telah menceraikan Rihana Oksana Gorbatenko pada 22 Juni 2019 dengan talak tiga sesuai dengan hukum Syariah. Pengadilan Kelantan Syariah telah mengeluarkan sertifikat perceraian pertanggal 1 Juli 2019 sesuai dengan Undang-Undang Hukum Keluarga Islam 2002," ungkap wakil dari firma hukum Eversheds Harry Elias.
Mendapati kenyataan pahit tersebut, Rihana Oksana Voevodina mencurahkan isi hatinya lewat media sosial Instagram pribadinya. Ia menuliskan caption panjang dalam foto yang dibagikan pada Senin (22/7/2019).
Singkatnya, Miss Moscow 2015 itu secara tersurat menyampaikan isi hatinya. Ia yang baru memiliki anak berusia dua bulan terharu dengan dukungan yang didapat.
"...Saya tidak dapat menahan air mata mengalir karena ia adalah tangisan kegembiraan dan kesyukuran. Saya masih tidak percaya yang menerima banyak pesan dari seluruh pelosok dunia," tulis @rihanapetra.
Rihana Oksana Voevodina yang merupakan warga asing senang bisa diterima dengan baik di Malaysia.
Ia juga bangga bisa memperoleh keturunan berdarah Malaysia dan berjanji membesarkan buah hatinya secara baik.
"Dan sudah tentu saya akan memberi tahu rakyat Malaysia kalau anda semua berjiwa besar telah menerima saya wanita dari negara asing...Saya sangat bangga darah Malaysia mengalir dalam anak saya dan saya akan membesarkannyaa dengan kasih sayang," imbuhnya.
Baca Juga: Cuitan Rasis dan Islamophobia, Ratu Kecantikan Ini Kehilangan Gelarnya
Selanjutnya pada akhir cuitannya, Rihana Oksana Voevodina berjanji melanjutkan hidupnya sebagaimana mestinya dan mendoakan orang yang mendukungnya.
"Semangat dan dorongan kalian semua berharga bagi saya. Saya akan meneruskan hidup dengan ikhlas dan jujur. Semoga Allah memberkati anda semua, kawan-kawanku!," tandas Miss Moscow 2015.
Sayangnya, terkait kasus perceraian yang sedang dihadapi Rihana Oksana Voevodina belum memberikan konfirmasi lebih lanjut.
Berita Terkait
-
Hadapi Anak Asuh Herry IP Lagi, Sabar/Reza Tetap Waspada Meski Unggul Rekor Pertemuan
-
Jadwal Malaysia Open 2026: Lima Wakil Indonesia Siap Tempur, Sabar/Reza Jumpa Anak Asuh Herry IP
-
Malaysia Open 2026: Revans dari Tan/Thinaah, Ana/Trias ke Perempat Final
-
Putri Kusuma Wardani Targetkan Konsistensi Permainan Sepanjang 2026
-
Jadwal Malaysia Open 2026: 5 Wakil Indonesia Berjuang di Babak Kedua, Ada yang Lawan Tuan Rumah
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Terapis SPA Tewas di Kamar Kos Bekasi, Polisi Tangkap Pelaku dan Temukan Cairan Pembersih Toilet
-
Kekerasan Anak Masih Tinggi, PPPA Dorong Sekolah Jadi Ruang Aman
-
Data Genangan dan Banjir Pagi Ini: Ketinggian Air di Pasar Minggu Mencapai Hampir Satu Meter
-
Hujan Angin, Pohon di Kemang Sempal Hingga Tutup Jalan
-
Banjir Arteri Lumpuhkan Akses Keluar Tol, Polisi Rekayasa Lalin di Rawa Bokor
-
Tiba di Banjarbaru, Prabowo Bakal Resmikan 166 Sekolah Rakyat
-
Jakarta Hujan Deras, Sejumlah Koridor Transjakarta Alami Perpendekan Jalur Akibat Genangan Air
-
Menteri Abdul Muti Resmi Menghapus Sanksi Sebagai Efek Jera di Sekolah
-
Perjalanan KRL Kacau Balau Terdampak Hujan Lebat: Rel Terendam Banjir hingga Pohon Tumbang
-
Pagi Kelabu Warga Jakarta Selatan: Macet dan Genangan Jadi Ujian Kesabaran di Awal Pekan