Suara.com - Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan turut memperingati hari ulang tahun Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) ke 69 dan Satuan Perlindungan Masyarakat (Satlinmas) ke 57. Saat memberikan sambutan, Anies menyinggung permasalahan pemanfaatan ruang publik.
Anies menyebut penduduk DKI Jakarta berasal dari berbagai daerah. Karena itu, selain menghadirkan keberagaman, banyaknya penduduk itu juga menghadirkan hal lain yang membuat rumit menyangkut kemasyarakatan.
"Sisi lain, kita memiliki kompleksitas di dalam permasalahan menyangkut ketenteraman dan ketertiban," ujar Anies di lapangan silang Monas, Jakarta Pusat, Rabu (7/8/2019).
Ia menyebut salah satu permasalahan yang hadir adalah persoalan masyarakat saat memanfaat ruang publik. Menurutnya masyarakat kerap menyalahgunakan ruang publik dalam kegiatannya seperti mencari nafkah.
"Ketidakdisiplinan masyarakat di dalam berusaha, di dalam mencari nafkah yang tidak selalu sesuai dengan Peraturan Daerah yang ada," jelas Anies.
Karena masih banyaknya penyalahgunaan itu, Anies meminta kepada para petugas Satpol PP dan Satlinmas untuk membantu menjaga fasilitas publik. Namun dalam menerbitkan masyarakat, Anies meminta petugas bekerja secara konstitusional atau sesuai aturan yang berlaku.
"Itu sebabnya kehadiran Satpol PP menjadi instrumental," pungkasnya.
Acara peringatan ulang tahun ini dihadiri oleh berbagai elemen di Jakarta. Di antaranya Kapolda Metro Jaya Irjen Gatot Edi Pramono, Kepala Satpol PP, Arifin, Sekretaris Daerah Jakarta Saefullah, para Wali Kota dan Bupati di Jakarta, Perwakilan TNI, dan para petinggi internal Satpol PP.
Selain mendengar pidato dari Anies, ditampilkan juga sejumlah atraksi dari para petugas Satpol PP beserta kelengkapannya. Digelar juga acara musik hiburan untuk para petugas.
Baca Juga: Anies Larang Jual Hewan Kurban di Trotoar, Dicueki Pedagang
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 5 Pilihan HP Snapdragon Murah RAM Besar, Harga Mulai Rp 1 Jutaan
Pilihan
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
Terkini
-
Heboh Tuduhan Ijazah Palsu Hakim MK Arsul Sani, MKD DPR Disebut Bakal Turun Tangan
-
Pemkab Jember Kebut Perbaikan Jalan di Ratusan Titik, Target Rampung Akhir 2025
-
Kejagung Geledah Sejumlah Rumah Petinggi Ditjen Pajak, Usut Dugaan Suap Tax Amnesty
-
Kepala BGN Soal Pernyataan Waka DPR: Program MBG Haram Tanpa Tenaga Paham Gizi
-
Muhammad Rullyandi Sebut Polri Harus Lepas dari Politik Praktis, Menuju Paradigma Baru!
-
Hari Pertama Operasi Zebra 2025, Akal-akalan Tutup Plat Pakai Tisu Demi Hindari ETLE
-
Anak Legislator di Sulsel Kelola 41 SPPG, Kepala BGN Tak Mau Menindak: Mereka Pahlawan
-
Guru Sempat Cium Bau Bangkai di Menu Ayam, BGN Tutup Sementara SPPG di Bogor
-
KPK Akui Belum Endus Keterlibatan Bobby Nasution dalam Kasus Korupsi Pengadaan Jalan Sumut
-
Luncurkan Kampanye Makan Bergizi Hak Anak Indonesia, BGN: Akses Gizi Bukan Bantuan