Suara.com - Pencarian helikopter MI 17 yang hilang sejak 28 Juni 2019 silam hingga saat ini belum membuahkan hasil. Pencarian helikopter yang membawa 12 kru dan penumpang tersebut masih terus dilakukan.
Kapendam XVII Cenderawasih Letkol Cpl Eko Daryanto mengakui kini pencarian terhadap helikopter yang membawa 12 penumpang dan kru belum ada titik terang.
"Walaupun demikian, pencarian masih terus dilakukan baik dari wilayah Sentani maupun Oksibil," kata Letkol Cpl Eko kepada Antara di Jayapura, Senin (12/8/2019).
Dikatakannya, pencarian terhadap helikopter yang hilang kontak dalam penerbangan dari Oksibil-Sentani itu juga melibatkan penerbangan sipil terutama yang melayani rute yang diduga menjadi lintasan heli milik TNI AD.
"Pencarian terus dilakukan hingga ditemukannya helikopter tersebut," kata Eko.
Danyon 725/WRG Letkol Inf Hendry Ginting secara terpisah mengakui dengan belum ditemukannya helikopter maka nasib lima anggota Yonif 725/WRG belum diketahui dengan pasti.
“Mudah-mudahan mereka semua dapat segera ditemukan,” harap Ginting.
Nama-nama lima anggota Yonif 725/WRG yaitu Serda Ikrar Setya Nainggolan, Pratu Yanuarius Loe, Pratu Risno, Prada Sujono Kaimuddin, dan Prada tegar Hadi Sentana. Sedangkan nama-nama crew yakni Kapten Cpn Aris, Kapten Cpn Bambang, Lettu Cpn Ahwar, Serka Supriyatna, Serda Dita, Praka Dwi Purnomo dan Pratu Asharul. (Antara)
Baca Juga: Perkembangan Terkini Pencarian Helikopter MI 17 yang Hilang di Papua
Berita Terkait
-
Perkembangan Terkini Pencarian Helikopter MI 17 yang Hilang di Papua
-
Intensitas Pencarian Helikopter MI 17 yang Hilang di Papua Bakal Dikurangi
-
Pencarian Helikopter Mi 17 di Papua Masih Berjalan, Belum Ada Kabar Baik
-
Update Pencarian Helikopter MI 17 di Papua, Fokus di Airu dan Lereh
-
Pencarian Helikopter MI 17 Dimaksimalkan Lewat Jalur Udara
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Rumah Dijarah, MKD Pertimbangkan Keringanan Hukuman untuk Sahroni, Eko Patrio, dan Uya Kuya
-
Tertangkap! 14 ABG Pelaku Tawuran di Pesanggrahan Jaksel Bawa Sajam hingga Air Cabai
-
Bukan Penipuan! Ternyata Ini Motif Pria Tabrakan Diri ke Mobil di Tanah Abang
-
Resmi! Gubernur Riau Jadi Tersangka, Langsung Ditahan 20 Hari!
-
PSI Minta Satpol PP Tegas Tertibkan Parkir Liar di Trotoar: Sudah Ganggu Pejalan Kaki!
-
Drama di MKD DPR Berakhir: Uya Kuya Lolos dari Sanksi Kode Etik
-
Drama Penangkapan Gubernur Riau: Kabur Saat OTT, Berakhir Diciduk KPK di Kafe
-
Usman Hamid Sebut Soeharto Meninggal Berstatus Terdakwa: Sulit Dianggap Pahlawan
-
Ini Pertimbangan MKD Cuma Beri Hukuman Ahmad Sahroni Penonaktifan Sebagai Anggota DPR 6 Bulan
-
MKD Jelaskan Pertimbangan Adies Kadir Tidak Bersalah: Klarifikasi Tepat, Tapi Harus Lebih Hati-hati