Suara.com - Karopenmas Divisi Humas Mabes Polri Brigjen Dedi Prasetyo menyebut total korban tewas terkait insiden kecelakaan maut di Tol Cipularang, Jawa Barat berjumlah delapan orang.
Dedi mengatakan jumlah tersebut mengkoreksi kabar sebelumnya yang disebut korban meninggal dunia berjumlah sembilan orang.
"Update korban, meninggal dunia delapan orang," kata Dedi di Gedung Divisi Humas Mabes Polri, Jakarta Selatan, Senin (2/9/2019).
Dedi mengatakan setidaknya ada empat korban yang mengalami luka bakar akibat kecelakaan maut tersebut. Sedangkan, 28 orang mengalami luka berat dan ringan.
Dedi menuturkan kekinian proses evakuasi terus dilakukan. Selain itu, pendataan terhadap korban meninggal dunia maupun luka-luka terus diperbaharui.
"Kemudian mengevakuasi kendaraan supaya tak menghalangi jalan. Semua arus lalu lintas kami normalkan dulu. Korban semaksimal jangan sampai ada korban meninggal dunia lagi," ujarnya.
Dedi menambahkan pihaknya pun akan melakukan identifikasi terhadap korban meninggal dunia. Setelah teridentifikasi korban meninggal dunia pun akan diserahkan kepada pihak keluarga.
"Korban yang meninggal dunia diidentifikasi dan diserahkan ke keluarga," ucapnya.
Diberitakan sebelumnya, kecelakaan beruntun di Tol Cipularang KM 92 melibatkan 21 mobil. Empat mobil terbakar dalam kecelakaan tersebut.
Baca Juga: Terkenal Rawan, Ini 5 Kecelakaan Maut Yang Pernah Terjadi di Tol Cipularang
Kecelakaan beruntun itu menyebabkan 9 orang tewas dan 8 orang luka-luka. Mereka dibawa ke rumah sakit.
Kecelakaan beruntun itu melibatkan kendaraan besar seperti truk dan bus, dan mobil pribadi.
Kasatlantas Polres Purwakarta, AKP Ricky Adi Pratama menyebutkan ada banyak faktor penyebab kecelakaan beruntun yang terjadi di Tol Cipularang KM 92. Beberapa faktor penyebab kecelakaan beruntun antara lain kondisi jalan, kondisi kendaraan hingga faktor kelalaian pengemudi.
Berita Terkait
-
Kecelakaan Beruntun Tol Cipularang Ingatkan Lagi Pentingnya Asuransi
-
Kecelakaan Maut Tol Cipularang, Mobil Terbakar hingga Korban Terjepit Truk
-
Misteri Kecelakaan di Cipularang, Ridwan Kamil Singgung Jalan Bergelombang
-
Tabrakan Beruntun Tol Cipularang, Polisi Sulit Evakuasi 4 Mobil Terbakar
-
Kecelakaan Maut Cipularang karena Truk Terguling, Sopir Diduga Ngantuk
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- Sabrina Chairunnisa Ingin Sepenuhnya Jadi IRT, tapi Syaratnya Tak Bisa Dipenuhi Deddy Corbuzier
Pilihan
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
-
BREAKING NEWS! Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi Wafat
-
Harga Emas Turun Hari ini: Emas Galeri di Pegadaian Rp 2,3 Jutaan, Antam 'Kosong'
Terkini
-
Dua Tahun Lalu Sakit Berat, Kini Adies Kadir Didoakan Kembali di Majelis Habib Usman Bin Yahya
-
Makna Arahan Mendagri Tito Karnavian Soal Dukungan Pemda Terhadap PSN
-
Raja Keraton Solo Pakubuwono XIII Wafat, Akhir Perjalanan Sang Pemersatu Takhta Mataram
-
Rawan Tumbang Saat Hujan Deras, Pemprov DKI Remajakan Puluhan Ribu Pohon di Jakarta
-
APBD Dipangkas, Dedi Mulyadi Sebut ASN Jabar Bakal Puasa Tahun Depan
-
Viral ASN Deli Serdang Ngaku Sulit Naik Pangkat, Bobby Nasution Langsung Mediasi dan Ini Hasilnya
-
Terungkap! 5 Fakta Baru Kasus Narkoba Onad: Pemasok Dibekuk, Statusnya Jadi Korban
-
Budi Arie Bantah Isu Projo Jauh dari Jokowi: Jangan di-Framing!
-
Budi Arie Hubungi Jokowi, Ungkap Rencana Ganti Logo Projo Lewat Sayembara
-
Delapan Tanggul di Jaksel Roboh dan Longsor, Pemprov DKI Gerak Cepat Lakukan Perbaikan