Suara.com - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Imam Nahrawi bertemu dengan Menpora Malaysia Syed Saddiq untuk meminta maaf setelah suporter Timnas Indonesia menimbulkan kerusuhan di stadion.
Syed Saddiq pun menerima permintaan maaf itu, terlihat dari video yang diunggah Imam Nahrawi di Instagram, Jumat (6/9/2019).
Keduanya berdiri berdekatan sambil tersenyum ke arah kamera di video tersebut.
"Saya sudah minta maaf atas peristiwa semalam dan semoga tidak terulang lagi, dan ini pelajaran penting bagi seluruh suporter Indonesia," kata Imam Nahrawi.
Syed Saddiq lalu mengucapkan terima kasih pada Imam Nahrawi karena telah memastikan akan tetap menegakkan keadilan pada oknum suporter Timnas Indonesia yang ricuh.
Menteri berusia 26 tahun itu sendiri juga memastikan, meskipun telah dibuat geram oleh oknum suporter Indonesia, persahabatan antar-negara tetangga akan tetap dijaga.
"Malaysia dan Indonesia tetap akan bersama. Jangan karena segelintir, kita lupakan persahabatan kita. Kita pastikan keadilan itu ada," ujarnya.
"Alhamdulillah... atas nama pemerintah dan supporter Indonesia mohon maaf kepada Yth Pak Menpora @syedsaddiq dan rakyat Malaysia atas peristiwa semalam di GBK dan beliau memaafkan dengan diikuti harapan tindakan adil bagi oknum supporter yang telah mencoreng persepakbolaan nasional. Sepak bola menyatukan kita selamanya, dan terus kita jaga hubungan baik, erat, dan keluarga kita dengan Malaysia selamanya juga. -IN," tulis Imam Nahrawi.
Pertandingan antara timnas Indonesia melawan Malaysia dalam putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2022 Grup G Zona Asia, Kamis (5/9/2019), memang diwarnai kericuhan.
Baca Juga: Murka, Curhat Menpora Malaysia Dilempari Besi oleh Suporter Indonesia
Oknum suporter Indonesia melakukan penyerangan terhadap fans Malaysia yang juga hadir di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, .
Syed Saddiq, yang saat itu turut menyaksikan langsung pertandingan di lokasi, mengungkapkan kekecewaannya. Ia mengaku dilempari besi, botol, hingga suar oleh fans Indonesia.
"Kejadian ini sangat menyedihkan untuk dunia sepak bola yang mestinya dijadikan media persatuan. Saya berjanji akan menuntut keadilan bagi rakyat Malaysia," curhat @SyedSaddiq.
Imam Nahrawi lalu menggelar pertemuan dengan Syed Saddiq di kawasan Senayan, Jakarta, Jumat (6/9/2019) pagi.
Berita Terkait
-
Menpora Indonesia-Malaysia Bertemu, Imam Minta Tindak Tegas Oknum Suporter
-
Tanggapi Ricuh Suporter di SUGBK, Beto: Buat Kami Down dan Sedih
-
Pemerintah Indonesia Sampaikan Permohonan Maaf Atas Kericuhan di SUGBK
-
Suporter Ricuh di SUGBK, PSSI Siap Terima Sanksi FIFA
-
Politikus Demokrat Ungkap Ulah Nakal Fans Malaysia di Stadion
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 5 Body Lotion Mengandung SPF 50 untuk Mencerahkan, Cocok untuk Yang Sering Keluar Rumah
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
Banyak Siswa SMAN 72 Korban Bom Rakitan Alami Gangguan Pendengaran, 7 Dioperasi karena Luka Parah
-
OTT di Ponorogo, KPK Tangkap Bupati Sugiri Sancoko, Sekda, hingga Adiknya
-
Istana Buka Suara Soal Pro dan Kontra Usulan Soeharto Jadi Pahlawan
-
Tiba di KPK, Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko Bungkam Soal OTT Terkait Jual Beli Jabatan
-
Prabowo Siap Beri 1,4 Juta Hektare Hutan ke Masyarakat Adat, Menhut Raja Juli Ungkap Alasannya!
-
Rezim Bredel Media, Usulan Gelar Pahlawan Soeharto Berbahaya Bagi Demokrasi dan Kebebasan Pers!
-
OTT Bupati Ponorogo, PDIP Hormati Proses Hukum KPK, Bakal Ambil Keputusan Jika Sudah Tersangka
-
Indonesia Tegaskan Dukung Penuh Inisiatif Brasil untuk Konservasi Hutan Tropis
-
KPK Ngaku Amankan 13 Orang dalam OTT DI Jatim, Termasuk Bupati Ponorogo
-
Kapolri Ungkap Terduga Pelaku Ledakan SMAN 72 Jakarta Jalani Operasi