Suara.com - Lagi-lagi aksi yang melibatkan aparat kepolisian menyita perhatian warganet di media sosial.
Sebuah foto kembali viral di jejaring sosial Facebook dimana menampilkan potret kedekatan Kapolres Padang Panjang, Sumatera Barat dengan seorang gadis penjual onde-onde.
Pada Sabtu (21/9/19) siang, halaman Mapolres Padang Panjang dikerumuni oleh banyak orang dalam acara pisah sambut Kapolres Padang Panjang, AKBP Cepi Noval kepada AKBP Sugeng Hariyadi.
D iantara kerumunan itu, seorang gadis kecil menerobos masuk dan menghampiri AKBP Cepi.
Pakaiannya sederhana, sambil membawa kotak yang ditutup dengan plastik di atas kepalanya.
Akun Facebook Ikhwanuddin Ibnu Zas dalam unggahannya menjelaskan bahwa gadis kecil ini adalah penjual onde-onde.
Dengan raut muka sedih, gadis kecil yang belum diketahui namanya ini menghampiri Kapolres tersebut. Tangisnya pecah taktala berdiri di hadapan AKBP Cepi.
Rupanya AKBP Cepi merupakan salah satu langganan gadis ini dan selalu memborong habis onde-ondenya jika bertemu.
Ia mendengar kabar bahwa Kapolres tersebut akan dipindah dan memberanikan diri untuk menghampirinya.
Baca Juga: Korupsi, Istri Wali Kota Padang Panjang Feronika Dipenjara
Foto memperlihatkan AKBP Cepi yang menyeka air mata gadis kecil itu sambil berpamitan dan memberikan nasihat untuk si anak.
Terlihat ekspresi gadis tersebut menangis, sambil menutupi wajahnya menggunakan hijab yang ia kenakan. Ekspresi AKBP Cepi juga terlihat sedih ketika mengusap air mata anak tersebut.
Bahkan dari salah satu foto, berhasil mengabadikan momen dimana seorang bapak yang menyaksikan kedekatan ini ikut terharu dan menangis.
"Bapak pamit, rajin belajar dan sabar ya nak, kini ada kapolres baru, tak perlu takut lagi," ungkap pemilik akun Facebook dalam unggahannya.
Unggahan mengenai Kapolres Padang Panjang ini juga viral melalui jejaring sosial Instagram. Akun @makassar_iinfo juga mengunggah potret anak tersebut . Banyak warganet yang ikut berkomenatar dan memberikan rasa simpatiknya.
"Sedih lho aku lihat beginian, banyak hal yang bisa kita dapatkan dengan mudah, namun sangat sulit didapatkan bagi sebagian orang, sehat-sehat ya dek...semoga sukses nantinya," tulis @rosdiana_1113.
Berita Terkait
-
5 Berita Hits Tekno Sepanjang 21 September
-
Buntut Skandal Cambridge Analytica, Facebook Tutup Puluhan Ribu Aplikasi
-
Ciuman di Hadapan Demonstran Anti LGBT, Pasangan Gay ini Viral
-
5 Hari Dikubur Hidup-hidup, Mbah Supani Masih Hidup
-
Tolak UU KPK dan RKUHP, Grafiti di Gedung DPR Ini Jadi Lelucon Warganet
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Prabowo Setujui Satgas Kuala! Anggarkan Rp60 Triliun untuk Keruk Sungai dari Laut
-
Tawuran Awali Tahun Baru di Jakarta, Pengamat Sebut Solusi Pemprov DKI Hanya Sentuh Permukaan
-
Tiket Museum Nasional Naik Drastis, Pengamat: Edukasi Jangan Dijadikan Bisnis!
-
Timbunan Sampah Malam Tahun Baru Jogja Capai 30 Ton, Didominasi Alas Plastik dan Gelas Minuman
-
Nasib Pedagang BKT: Tolak Setoran Preman, Babak Belur Dihajar 'Eksekutor'
-
Ragunan 'Meledak' di Tahun Baru, Pengunjung Tembus 113 Ribu Orang Sehari
-
KUHP Baru Berlaku Besok, YLBHI Minta Perppu Diterbitkan Sampai Aturan Turunan Lengkap
-
KUHAP Baru Berlaku Besok, YLBHI Sebut Indonesia Darurat Hukum
-
Demokrat Tegaskan SBY Difitnah, Ancam Penjarakan Akun TikTok Penyebar Isu Ijazah Jokowi
-
Sabu 50 Kg Disamarkan Label Durian, Kurir Ditangkap sebelum Masuk Kampung Bahari