Suara.com - Dua bocah berpakaian adat Jawa, Indonesia seketika menjadi sorotan, ketika Paus Fransiskus mengajak mereka berkeliling naik Mobil Paus.
Videonya yang viral memperlihatkan kedua bocah itu naik ke mobil Jeep Wrangler putih yang didesain khusus untuk sang pemimpin Gereja Katolik seluruh dunia.
Terlihat Paus Fransiskus berdiri di mobilnya sambil mengulurkan tangan, menyambut dua bocah itu, lalu menyalami mereka.
Keudanya kemudian dibantu duduk oleh seorang staf pengamanan yang mengawal Mobil Paus. Paras imut mereka pun membuat staf tersebut tak bisa menahan rasa gemas, lalu memegang pipi salah satunya, dan mengajak yang lain melambaikan tangan sambil tersenyum.
Di belakang dua bocah lelaki yang sama-sama berblangkon itu, terdapat sejumlah bocah Kaukasian yang juga ikut berkeliling Vatikan bersama Paus Fransiskus di mobilnya.
Video berdurasi satu menit itu diunggah ke Twitter oleh akun @henrijova pada Sabtu (28/9/2019) dan kini telah disukai lebih dari 1.500 akun.
Tak hanya di Twitter, dua bocah menggemaskan tersebut juga bahkan meramaikan akun resmi Instagram milik Paus Fransiskus.
Pakaian sujan lurik dan blangkon yang mereka kenakan memberi warna berbeda di akun Instagram @franciscus, setelah footnya diunggah, Rabu (25/9/2019).
Satu foto menunjukkan ekspresi mereka di depan kamera ketika berdiri di antara kerumunan orang di Piazza San Pietro alias Lapangan Santo Petrus, Vatikan.
Baca Juga: Muslimah dari Semarang Salami Paus Fransiskus di Vatikan, Fotonya Viral
Sementara itu, di foto selanjutnya mereka terlihat malu-malu saat bersalaman dengan Paus Fransiskus di atas mobil.
Kabar yang beredar menyebutkan, dua bocah itu adalah cucu konglomerat Indonesia, Budi Hartono, yang dikenal sebagai CEO PT Djarum dan pendiri PB Djarum. Kala itu keluarga besarnya tengah melakukan ziarah rohani ke Vatikan.
Berita Terkait
-
Potret San Marino, Negara Terkecil di Dunia nan Menawan
-
Terjerat Skandal Seks, 2 Pastor Vatikan akan Diadili
-
Kapel Sistine dan 5 Karya Seni yang Wajib Dikunjungi di Museum Vatikan
-
Banyak Turis Pingsan, Museum Vatikan Akan Membatasi Jumlah Pengunjung
-
Paus Fransiskus Tunjuk Uskup Agung Ignatius Suharyo Jadi Kardinal Vatikan
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Selevel Innova Budget Rp60 Jutaan untuk Keluarga Besar
- 5 Pilihan Ban Motor Bebas Licin, Solusi Aman dan Nyaman buat Musim Hujan
- 5 HP Memori 128 GB Paling Murah untuk Penggunaan Jangka Panjang, Terbaik November 2025
- 5 Mobil Keluarga Bekas Kuat Tanjakan, Aman dan Nyaman Temani Jalan Jauh
- Cara Cek NIK KTP Apakah Terdaftar Bansos 2025? Ini Cara Mudahnya!
Pilihan
-
Tidak Ada Nasi di Rumah, Ibu di Makassar Mau Lempar Anak ke Kanal
-
Cuaca Semarang Hari Ini: Waspada Hujan Ringan, BMKG Ingatkan Puncak Musim Hujan Makin Dekat
-
Menkeu Purbaya Mau Bekukan Peran Bea Cukai dan Ganti dengan Perusahaan Asal Swiss
-
4 HP dengan Kamera Selfie Beresolusi Tinggi Paling Murah, Cocok untuk Kantong Pelajar dan Mahasiswa
-
4 Rekomendasi HP Layar AMOLED Paling Murah Terbaru, Nyaman di Mata dan Cocok untuk Nonton Film
Terkini
-
Jerat Impor Tembakau: Saat Petani Lokal Merugi dan Rokok Murah Mengancam Remaja
-
Banjir Kepung Sumatera: Puan Minta Pemerintah Gercep Evakuasi, Perintahkan Anggota DPR Turun
-
Bencana Ekologis Mengepung Indonesia, Wakil Ketua MPR Desak Pemerintah Percepat Aksi Iklim
-
Tegaskan Belum Hentikan Kasus Arya Daru, Polisi Buru 'Dalang' Medsos dan Dalami Sidik Jari Misterius
-
Fisik Mulai Pulih, Psikis Belum Stabil: Pemeriksaan F Pelaku Ledakan SMAN 72 Masih Tertunda
-
Babak Baru Kasus Alvaro Kiano: Polisi Dalami Keterlibatan Pihak Lain, Siapa Komplotan Alex?
-
Polda Siapkan Gelar Perkara Khusus Kasus Ijazah Jokowi: Permintaan Roy Suryo Cs Jadi Pemicu?
-
Viral Bocah SD PP Naik KRL Tangerang-Jakarta Demi Sekolah, Rano Karno: Kamu Hebat Nak!
-
Babak Baru Kasus Ijazah Palsu Jokowi: Polisi Gelar Perkara Khusus, Nasib Roy Suryo Cs Ditentukan
-
Jelang Nataru, Polda Metro Jaya Siagakan 1.500 Satpam dan Satkamling