Suara.com - Seorang mahasiswi asal Cina bernama Deng menemui ajalnya dengan cara yang tragis. Ia terjatuh dari atas gunung di ketinggian 2.000 meter di atas permukaan laut lantaran keasyikan mengambil foto sendiri (selfie).
Suara.com mengutip dari World of Buzz, Selasa (12/11/2019), Deng berjalan di tepian tebing Hua Shan demi bisa mendapatkan pemandangan terbaik untuk selfie.
Setelah mengambil banyak foto, Deng mengunggahnya ke akun media sosial dan mengirimnya kepada teman-temannya.
Namun, hingga siang hari, teman-teman dan keluarga kehilangan kontak dengan Deng. Keluarga dan pihak kampus langsung menghubungi pengelola Hua Shan untuk melakukan pencarian.
Seusai dilakukan investigasi, keberadaan Deng berhasil diketahui melalui rekaman kamera pengawas yang berada di sekitar Hua Shan.
Dari rekaman tersebut, terlihat Deng berada di tepian tebing sembari selfie dan tergelincir lantaran tanah kondisi tanah yang tidak stabil.
Selain itu, pagar pembatas yang dibangun mengitari tebing Hua Shan juga kurang dari setengah tinggi orang dewasa sehingga tak mampu menahan tubuh Deng yang tergelincir.
Pihak keluarga menuntut pengelola agar bertanggungjawab penuh atas kematian gadis malang itu.
Namun, pihak pengelola menolaknya dan menyatakan bahwa Deng terjatuh dari tebing karena kehilangan keseimbangan saat mengambil selfie.
Baca Juga: Kangen Ingin Telepon Keluarga, Agus Maling Ponsel di Musala
Meski demikian, pihak pengelola bersedia memberikan bantuan kemanusiaan sebesar 40.000 yuan kepada keluarga yang sedang berduka atas peristiwa tersebut.
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Prabowo Setujui Satgas Kuala! Anggarkan Rp60 Triliun untuk Keruk Sungai dari Laut
-
Tawuran Awali Tahun Baru di Jakarta, Pengamat Sebut Solusi Pemprov DKI Hanya Sentuh Permukaan
-
Tiket Museum Nasional Naik Drastis, Pengamat: Edukasi Jangan Dijadikan Bisnis!
-
Timbunan Sampah Malam Tahun Baru Jogja Capai 30 Ton, Didominasi Alas Plastik dan Gelas Minuman
-
Nasib Pedagang BKT: Tolak Setoran Preman, Babak Belur Dihajar 'Eksekutor'
-
Ragunan 'Meledak' di Tahun Baru, Pengunjung Tembus 113 Ribu Orang Sehari
-
KUHP Baru Berlaku Besok, YLBHI Minta Perppu Diterbitkan Sampai Aturan Turunan Lengkap
-
KUHAP Baru Berlaku Besok, YLBHI Sebut Indonesia Darurat Hukum
-
Demokrat Tegaskan SBY Difitnah, Ancam Penjarakan Akun TikTok Penyebar Isu Ijazah Jokowi
-
Sabu 50 Kg Disamarkan Label Durian, Kurir Ditangkap sebelum Masuk Kampung Bahari