Suara.com - Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) berencana membangun museum SBY Ani di Pacitan, Jawa Timur. Museum tersebut dibangun untuk mengenang kepergian sang istri, Ani Yudhoyono.
Rencana tersebut dibocorkan oleh Ketua DPP partai Demokrat Jansen Sitindaon. Melalui akun Twitternya @jansen_jsp, dalam museum tersebut akan berisi perjalanan hidup SBY sejak lahir hingga hidup bersama dengan Ani.
"Pak @SBYudhoyono berencana membangun museum di kampung kelahirannya, Pacitan. Isinya perjalanan hidup Pak SBY sejak lahir termasuk bersama Ibu Ani," kata Jansen seperti dikutip Suara.com, Rabu (4/12/2019).
Salah satu benda bersejarah yang akan dipajang di museum tersebut adalah sebuah mobil dinas yang dipakai SBY ketika menjadi Komandan Brigif Linud 17 Kujang. Selain itu, ada pula mobil yang dipakai SBY selama lima tahun saat bertugas di Timor Timor.
"Diantara ribuan memorabilia yang akan dipajang disana kemarin 2 diantaranya sudah datang dan diantar ke rumah Cikeas," ungkapnya.
Selain kedua mobil tersebut, nantinya akan ada ribuan benda lainnya yang akan dipamerkan di museum. Jansen mengajak publik untuk berkunjung ke Pacitan menikmati museum SBY Ani.
"Akan ada ribuan memorabilia lainnya yg akan dipajang di Museum ini yg sekarang sedang dikumpulkan satu persatu. Dari Pak SBY kecil, masuk Akmil sampai jadi Presiden. Ketika nanti sudah jadi pasti akan sangat dahsyat isinya," tuturnya.
"Untuk melihatnya langsung, ayo kita berkunjung ke Pacitan," pungkas Jansen.
Baca Juga: Erick Thohir Gandeng Sri Mulyani Ungkap Barang Selundupan di Pesawat Garuda
Berita Terkait
-
#TangkapEnggar, Jansen Demokrat: Jangan-jangan Benar Tuduhan Rizal
-
Stafsus Sebut Kubu Sebelah Megap-Megap, Jansen PD: Jangan Sok Pancasilais
-
SBY Nyanyi Lagu 'Seruling di Lembah Sunyi' untuk Kenang Ani Yudhoyono
-
Eselon III dan IV Diganti Robot, Jansen PD: Stafsus Jokowi Dulu Jadi Contoh
-
Demokrat Tolak Presiden Dipilih MPR: Masak Cuma Ditentukan Ketum Partai
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
4 Poin Utama Rapat Terbatas Prabowo di Hambalang: Dari Industri Tekstil hingga Chip Masa Depan
-
Kecupan Hangat Puan dan Prananda untuk Megawati: Sisi Lain Kekeluargaan di Balik Rakernas PDIP 2026
-
Logika KPK: Staf Tak Mungkin Punya Rp4 M, Direksi Wanatiara Otak Suap Pajak?
-
KPK Aminkan Teori 'Kebocoran Negara' Prabowo, Kasus Pajak Tambang Jadi Bukti Nyata
-
Sinyal Tarif Transjakarta Naik Menguat? Anggaran Subsidi Dipangkas, Gubernur Buka Suara
-
KPK: Wajib Pajak Boleh Lawan Oknum Pemeras, Catat Satu Syarat Penting Ini
-
Kena OTT KPK, Pegawai Pajak Langsung Diberhentikan Sementara Kemenkeu
-
Antisipasi Risiko Perluasan, Tanah Ambles di Panggang Gunungkidul Segera Diuji Geolistrik
-
KPK Ungkap Akal Bulus Korupsi Pajak PT Wanatiara Persada, Negara Dibobol Rp59 M
-
5 Fakta OTT Kepala Pajak Jakut: Suap Rp6 Miliar Lenyapkan Pajak Rp59 Miliar