Suara.com - Jia, wanita asal Shandong, China, memutuskan menceraikan suaminya yang lumpuh dan menikah dengan pria lain. Keputusan ini dipilih agar Jia dapat merawat mantan suaminya tersebut.
Disadur dari World of Buzz, Jumat (27/12/2019), Jia telah merawat mantan suaminya yang lumpuh selama lebih dari 20 tahun. Lelaki itu lumpuh karena jatuh dari lereng bukit setinggi 40-50 meter.
Kecelakaan tersebut membuat mantan suami Jia mengalami kerusakan otak yang parah, seperti dilansir China Press. Ia tidak bisa bekerja untuk memenuhi kebutuan keluarga.
Dalam keadaan berduka, Jia masih harus merawat suami dan anak-anaknya.
Jia harus merawat suaminya selama seharian penuh. Dia tidak bisa pergi mencari pekerjaan atau mendapatkan penghasilan untuk menghidupi keluarganya.
Menurut laporan media setempat, situasi keuangan yang sulit menjadi alasan Jia untuk membuat keputusan menceraikan suaminya.
Wanita itu menikah dengan pria lain sehingga dia dapat terus merawat mantan suaminya yang lumpuh.
Sementara itu, keluarga mantan suaminya paham terhadap kondisi sulit mereka. Keputusan Jia menikah lagi juga direstui oleh keluarga.
Jia sendiri tidak berpikir bisa menemukan pria yang cukup baik dan memahami situasinya, apalagi menikah dengannya.
Baca Juga: Minta Pemerintah Terbitkan SKT FPI, MUI: Masak Berharap Saya Tidak Boleh
Tetapi dengan bantuan tetangganya, Jia diperkenalkan kepada seorang pria sejati yang ingin membantu situasinya.
Suami baru Jia tidak hanya bersedia untuk menemaninya dan berbagi beban merawat lelaki lumpuh itu. Dia juga setuju untuk mendukung finansial keluarga mereka.
Walau demikian, Jia merasa itu adalah tanggung jawab utamanya untuk merawat mantan suaminya.
Meskipun dihadapkan dengan banyak kesulitan, Jia berpendapat bahwa dia dapat mengatasinya selama memiliki keberanian dan cinta.
Berita Terkait
-
Bela Uighur, Massa PA 212 di Kedubes China: Kami Tidak Rela
-
Diam Memandang Nisan Tuannya, Kucing ini Sakit Sejak Majikan Meninggal
-
Diduga Gadis Indonesia Duduki Makam, Fotonya Masuk Berita Internasional
-
Jelang Aksi Bela Uighur, Polisi Perketat Keamanan di Kedubes China
-
Mau Didemo Aksi Bela Uighur, Kedubes China Dipasang Kawat Berduri
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Selidiki Kasus BPKH, KPK Ungkap Fasilitas Jemaah Haji Tak Sesuai dengan Biayanya
-
Ada Terdakwa Perkara Tata Kelola Minyak Mentah Pertamina Tersandung Kasus Petral, Ada Riza Chalid?
-
Skandal Korupsi Ekspor POME: Kejagung Periksa 40 Saksi, Pejabat dan Swasta Dibidik
-
Polisi Ungkap Alasan Roy Suryo Cs Dicekal: Bukan karena Risiko Kabur, Tapi...
-
Misteri Diare Massal Hostel Canggu: 6 Turis Asing Tumbang, 1 Tewas Mengenaskan
-
Lapor ke Mana Pun Tak Direspons, Kisah Wanita Korban Eksibisionisme yang Ditolong Damkar Benhil
-
Brasil Minta Duit Miliaran Dolar Buat Jaga Hutan, tapi Izin Tambang Jalan Terus
-
Korupsi Tax Amnesty: Kejagung Sebut Periksa Sejumlah Nama Sebelum Pencekalan, Termasuk Bos Djarum?
-
Anggaran Bantuan Hukum Warga Miskin di Jember Mengalami Penurunan
-
Detik-detik Tembok Sekolah di Palmerah Roboh: Udah Goyah, Lari Selamatkan Diri dari Api