Suara.com - Petugas Satpol PP Kabupaten Badung, Bali, melakukan sidak ke sejumlah vila yang dicurigai khusus untuk kaum gay atau homoseksual. Ada sekitar empat Vila yang digeledah petugas.
Seperti diberitakan Beritabali.com - jaringan Suara.com, dalam sidak di jalan Batu Belig, Petitenget, Badung petugas Satpol PP juga memeriksa izin usaha vila dan memanggil pemilik vila untuk dimintai keterangan.
Sidak villa ini dilakukan petugas satpol pp Kabupaten Badung setelah sebuah iklan promo villa yang viral dan membuat geger warga Bali karena villa tersebut mempromosikan diri sebagai villa khusus untuk kaum gay.
Kasi Penyelidikan dan Penyidikan Satpol PP Badung Wayan Sukantha mengatakan dalam sidak ini petugas juga meminta keterangan dari penjaga vila mengenai tamu yang kerap datang ke villa tersebut.
"Ini sidak sudah kedua kalinya, kita sidak villa yang disebut "villa terindah untuk gay" di Batubelig, kita akan periksa izin operasionalnya," ujar Wayan Sukantha.
Dari empat vila yang didatangi petugas ada penjaga yang mengakui namun ada juga yang membantah dan menolak disebut vila khusus gay.
Petugas telah memberikan surat panggilan kepada pemilik vila untuk dimintai keterangan di kantor satpol pp kabupaten Badung.
Dalam sidak ini petugas satpol PP hanya memberikan teguran dan meminta pemilik vila merubah kebijakan usahanya dengan menghormati norma dan budaya warga setempat.
Pihak satpol pp Badung menyatakan akan memantau keberadaan villa lainnya yang diduga menjadi tempat khusus berkumpul kaum gay.
Baca Juga: Wali Kota Depok Dikecam Internasional, Perintah Razia LGBT karena Reynhard
Berita Terkait
Terpopuler
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- Ini 4 Smartphone Paling Diburu di Awal Januari 2026
- 5 Sepatu Nike Diskon hingga 40% di Sneakers Dept, Kualitas Bagus Harga Miring
- 5 Tablet dengan SIM Card Harga Rp1 Jutaan untuk Multitasking Anti Ribet
- Beda dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Tolak Lepas Cadar Demi Uang
Pilihan
-
UMP Minim, Biaya Pendidikan Tinggi, Warga Jogja Hanya jadi Penonton Kemeriahan Pariwisata
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
Terkini
-
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini: Hujan Ringan Diprediksi Guyur Sebagian Besar Wilayah
-
Greenland Punya Tambang Melimpah, Trump Ngotot Mau Caplok Usai Serang Venezuela
-
Istana Prihatin Atas Teror Terhadap Influencer, Minta Polisi Lakukan Investigasi
-
Percepat Pemulihan Sumatra, Prabowo Bentuk Satgas Khusus Dipimpin Tito Karnavian
-
Begini Respons Cak Imin Soal Kelakar Prabowo 'PKB Harus Diawasi'
-
Gedung Kedubes AS Diguncang Protes, Massa Buruh: Jangan Sampai Indonesia Jadi Sasaran Berikutnya
-
Peta Aceh Harus Digambar Ulang, Desa-Dusun di 7 Kabupaten Hilang Diterjang Bencana
-
Korupsi Mukena dan Sarung Bikin Negara Rugi Rp1,7 M, Pejabat-Anggota DPRD Diseret ke Meja Hijau
-
Ada Menteri Kena Tegur Prabowo di Retret Hambalang?
-
Geger Video Mesum Pasangan Misterius di Pos Polisi Tulungagung, Pelaku Diburu