Suara.com - Wakil Sekretaris Jenderal Partai Demokrat, Rachland Nashidik, melontarkan sindiran kepada Presiden Jokowi, terkait perayaan Tahun Baru Imlek 2571, Sabtu (25/1/2020).
Rachland menyindir Jokowi yang absen dalam perayaan tersebut. Hal itu dia sampaikan melalui tulisan pada akun Twitter @RachlanNashidik.
Menurutnya, Jokowi selalu tak pernah hadir saat perayaan Imlek selama enam tahun menjabat sebagai kepala negara.
Rachland sempat menyinggung soal kepemimpinan Presiden Abdurahman Wahid atau Gusdur yang mencabut larangan perayaan Imlek.
Sebab, warga etnis Tionghoa pernah dilarang merayakan Imlek selama 32 tahun kekuasaan Orde Baru Soeharto
"Tiga dekade warga Kong Hu Chu dilarang rayakan Imlek. Presiden Gus Dur mencabut larangan dari era Soeharto itu," tulis Rachland.
Sejak perayaan Imlek ditetapkan sebagai hari libur nasional oleh Gus Dur, kata Rachlan, Presiden Susilo Bambang Yudhoyono selalu hadir dalam perayaan.
"Sejak itu, kepala negara hadiri perayaan Imlek nasional. 10 kali Presiden SBY menghadirinya. Presiden Jokowi? Kini sudah 6 tahun berkuasa. Tak sekali pun hadir," sambungnya.
Jokowi ucapkan selamat Imlek
Baca Juga: Sembahyang Tahun Baru Imlek di Vihara Dharma Bhakti
Presiden Jokowi memberikan ucapan selamat Tahun Baru Imlek 2571 melalui akun Instagram pribadinya, @jokowi.
Ia menyampaikan doa untuk Indonesia bertepatan dengan momen Tahun Baru Imlek. Dalam akunnya, Jokowi berharap agar Indonesia bisa semakin maju.
"Selamat Tahun Baru Imlek 2571. Semoga kita semua semakin sejahtera, meraih cita-cita, penuh kedamaian dan semakin maju," kata Jokowi seperti dikutip Suara.com, Sabtu.
Jokowi juga mengunggah sebuah foto ilustrasi dirinya dalam tampilan karikatur berwarna merah, identik dengan Imlek.
Dalam foto itu tampak Jokowi mengenakan kemeja putih. Jokowi tampak melambaikan tangan ke arah dua anak-anak yang bermain lampion.
Selain itu, ada gambar ilustrasi barongsai besar hingga lampion bergambar tikus yang menjadi shio Imlek tahun ini.
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Tablet Snapdragon Mulai Rp1 Jutaan, Cocok untuk Pekerja Kantoran
- 7 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki Terbaik Budget Pekerja yang Naik Kendaraan Umum
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
Terkini
-
Kahiyang Ayu Angkat Pesona Batik Sumut di Gebyar Kriya Nusantara dan Jogja ITTAF 2025
-
Gubernur Bobby Nasution Lepas Peserta GIXA North Sumatera 2025
-
Detik-detik Pencarian Korban Longsor Cilacap, BNPB Ingat Pesan Prabowo
-
Rosan Ungkap Pertemuan Raja Yordania Dengan Danantara, Ada Tawaran Tiga Proyek Investasi
-
Hasil Gelar Perkara Kasus Pelecehan Seksual di Internal Transjakarta, Terduga Pelaku Cuma Dimutasi?
-
Peluk Hangat Prabowo Lepas Kepulangan Raja Yordania dari Halim, Begini Momennya
-
Usai Ada Putusan MK, Prabowo Diminta Segera Tarik Polisi Aktif dari Jabatan Sipil
-
Gaungkan Jurnalisme Berkualitas, Forum Pemred Gelar Run For Good Journalism 2025 Besok
-
Tak Berkutik! Pria Viral yang Siksa dan Jadikan Pacar Komplotan Kriminal Diringkus di Cilincing
-
Tingkatkan Literasi Perlindungan Jaminan Sosial Pekerja, BPJS Ketenagakerjaan Gelar Acara Bedah Buku