Suara.com - Polisi kembali mengungkap kasus peredaran narkoba yang melibatkan kalangan selebriti. Kali ini, polisi menangkap Nanie Darham, artis yang pernah membintangi film Air Terjun Pengantin.
Penangkapan terhadap artis ini dilakukan setelah polisi melakukan pengembangan terhadap penangkapan pengacara bernama William Soerjonegoro dan rekannya berinisial JA di lobi Apartemen Oakwood, Kuningan, Jakarta Selatan pada 2 Februari 2020 silam.
Keduanya ditangkap terkait kepemilikan narkoba jenis kokain dan happy five.
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Yusri Yunus mengatakan, Nanie ditangkap saat sedang berada di Apartemen Verde Tower, Setiabudi, Jakarta Selatan.
Dari penangkapan terhadap Nanie, polisi juga menyita barang bukti sabu seberat 0,88 gram
"Penangkapan terhadap NAD dan melakukan penggeledahan ditemukan barang bukti sesuai sabu 0,88 gram," kata Yusri di Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Senin (10/2/2020).
Nanie ditangkap setelah polisi melakukan penelusuran terkait asal narkoba yang dimiliki tersangka William dan JA.
Dari pemeriksaan tersebut, kata Yusri, kedua tersangka akhirnya mengaku jika kokain dari Nanie. Saat ini, polisi juga masih terus mengembangkan untuk menelusuri apakah ada keterlibatan pelaku lain terkait peredaran kokain yang dilakukan Nanie.
Dalam kasus ini, ketiga tersangka dijerat Pasal 114 ayat (2) subsider Pasal 112 ayat (2) Juncto Pasal 132 ayat (1) Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 35 tahun 2009 Tentang Narkotika dengan ancaman hukuman maksimal 20 tahun penjara.
Baca Juga: Jadi Sarang Narkoba, Pemprov Cabut Izin Diskotek Golden Crown Hari Ini
Berita Terkait
-
Jual Kokain ke Pengacara, Pemain Film Nanie Darham Dicokok Polisi
-
2 Hari Diperiksa Polisi Kasus Narkoba, Vicky Nitinegoro Karaokean
-
Saat Rehabilitasi, Nunung Srimulat Kerap Memikirkan Ini
-
Kantongi Sebungkus Sabu, Pedangdut D'Academy Daffa Diciduk Polisi
-
Hampir Dua Pekan Ditahan, Begini Kondisi Psikologis Jefri Nichol
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Kekerasan Anak Masih Tinggi, PPPA Dorong Sekolah Jadi Ruang Aman
-
Data Genangan dan Banjir Pagi Ini: Ketinggian Air di Pasar Minggu Mencapai Hampir Satu Meter
-
Hujan Angin, Pohon di Kemang Sempal Hingga Tutup Jalan
-
Banjir Arteri Lumpuhkan Akses Keluar Tol, Polisi Rekayasa Lalin di Rawa Bokor
-
Tiba di Banjarbaru, Prabowo Bakal Resmikan 166 Sekolah Rakyat
-
Jakarta Hujan Deras, Sejumlah Koridor Transjakarta Alami Perpendekan Jalur Akibat Genangan Air
-
Menteri Abdul Muti Resmi Menghapus Sanksi Sebagai Efek Jera di Sekolah
-
Perjalanan KRL Kacau Balau Terdampak Hujan Lebat: Rel Terendam Banjir hingga Pohon Tumbang
-
Pagi Kelabu Warga Jakarta Selatan: Macet dan Genangan Jadi Ujian Kesabaran di Awal Pekan
-
SPinjam Luncurkan JELAS TANPA JEBAKAN, Anda Bisa Pilih Pinjaman Daring Bunga Rendah dan Transparan