Suara.com - Puluhan siswa dari SD Al-Azhar Syifa Budi Cibubur, Jawa Barat, riuh di Kantor Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo, pagi ini, Selasa (11/2/2020). Merekadiajak berkeliling ke sejumlah ruang kerja di lingkungan kantor gubernur.
Awalnya, Ganjar mengaku bingung membuat anak-anak tersebut ceria. Ketika ia melihat mereka kurang bersemangat, Ganjar pun mengajak anak-anak itu jalan-jalan melihat beberapa fasilitas yang ada di kantornya.
Anak-anak SD itu diajak melihat situation room, yang terletak di samping ruang kerja gubernur. Melihat tampilan video CCTV dan membaca laporan-laporan medsos, antusiasme anak-anak tersebut mulai muncul.
Semangat para bocah SD itu langsung membuncah saat Ganjar mengajak mereka mengunjungi ruang humas. Saat melihat proses editing video, mereka tambah bersemangat.
Apalagi saat mereka melihat suscriber Youtube Ganjar yang mencapai 291 ribu, mereka pun langsung melongo dan tanpa dikomando, langsung mencecar Ganjar dengan pertanyaan-pertanyaan.
"Saya juga punya Youtube pak, kok bapak keren sih suscribernya banyak sekali? Caranya bagaimana pak?" tanya salah satu siswa bernama Syaika Luttaya.
"Keren ini. Pak Ganjar sama Atta Halilintar. Kapan ini pak?" timpal Hasbi Maulidi.
Tahu bahwa anak-anak tersebut suka dengan Youtube, Ganjar langsung menemukan cara mendekati mereka. Dengan santai, ia menerangkan kebiasaannya melayani masyarakat dengan media sosial, salah satunya Youtube.
"Ini cara bapak untuk bekerja melayani masyarakat. Bapak punya medsos banyak, ada Twitter, Instagram, Facebook, Youtube, Fanspage dan lainnya. Ayo siapa yang follower saya?" tanya Ganjar disambut acungan jari beberapa siswa itu.
Baca Juga: Berpose di Rumah Akar, Ganjar Pranowo Puji Kota Lama Semarang Bak Eropa
Ganjar pun berpesan kepada Syaika dan teman-temannya untuk mengoptimalkan medsosnya sebagai alat menebarkan motivasi, semangat dan kebaikan. Ia minta agar anak-anak tidak menebar kebencian, nyinyir dan mem-bully sesama teman lewat medsos.
"Kamu bisa ajak temanmu jangan membuli, selalu sayang sama teman-teman, hormat kepada guru dan mencintai seluruh anak sesama bangsa. Upload video dan cerita-cerita itu di medsosmu supaya kawan-kawan lain bisa melihat keindahan itu," pesannya.
Syaika yang dari awal antusias, langsung menggunakan momen itu untuk nge-vlog bareng Ganjar. Ia menggunakan kamera yang selalu dibawanya dan berhasil mendapatkan konten bersama orang nomor satu di Jateng tersebut.
"Pak Ganjar orangnya baik, sabar dan lucu. Tadi seneng banget bisa nge-vlog bareng Pak Ganjar. Nanti saya upload di Youtube, pasti suscriber saya bertambah," ucapnya.
Sementara itu, Kepala Sekolah SD Al-Azhar Syifa Budi Cibubur, Hafiz Bahar mengatakan, ia sengaja mengajak anak-anak menemui Ganjar untuk belajar kepribadian, kepemimpinan dan kesuksesan menjadi pemimpin.
"Menurut saya, Pak Ganjar adalah salah satu tokoh yang sangat menginspirasi. Saya berharap, anak-anak dapat termotivasi dengan figur Pak Ganjar, sehingga kelak mereka menjadi pemimpin yang sukses seperti beliau," ucapnya.
Berita Terkait
-
Bertemu Prabowo di Bandung, Ridwan Kamil Minta Maaf, Ini Alasannya
-
Kopi dari Jateng Diminati, Ganjar Pranowo Ditawari Buka Warung di Prancis
-
Dua Penyandang Disabilitas Senang Disambut Gubernur Jateng di Rumahnya
-
Soal WNI Eks ISIS, Ganjar Menolak, Ridwan Kamil Siap Menerima Asal Insaf
-
Tolak WNI Eks ISIS, Ganjar Pranowo: Saya Tunggu yang Sukses, Bukan Mereka
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 7 Sepatu Nike Tanpa Tali yang Praktis dan Super Nyaman untuk Lansia
Pilihan
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
-
Hashim dan Anak Aguan Mau Caplok Saham UDNG, Bosnya Bilang Begini
-
Harga Kripto Naik Turun, COIN Pilih Parkir Dana IPO Rp220 Miliar di Deposito dan Giro
Terkini
-
Dari Kopi, Nongkrong, Lalu Investasi: Strategi Indonesia Pikat Investor di WEF Davos 2026
-
DPR Godok RUU Jabatan Hakim: Usia Pensiun Ditambah, Rekrutmen Hakim Kini Mandiri oleh MA
-
Pemerintah Siapkan RUU Disinformasi dan Propaganda Asing, Menko Yusril: Bukan untuk Anti-Demokrasi
-
DPR Gelar Fit and Proper Test 18 Calon Anggota Ombudsman RI 26 Januari, Cari 9 Nama Terbaik
-
Meski Kepala Daerah Ditahan, Kemendagri Tegaskan Pemerintahan Pati dan Madiun Tetap Berjalan
-
KPK Tegaskan Tak Ada Uang Mengalir ke Partai Gerindra dari Dugaan Pemerasan Bupati Sudewo
-
Eks Ketua Komnas HAM Hafid Abas Tekankan Praduga Tak Bersalah untuk Rektor UNM Prof Karta Jayadi
-
Tangkal Paparan Konten Radikal, Komisi E DPRD DKI Setuju Aturan Sita HP Selama Jam Belajar
-
Kejagung Buka Kemungkinan Periksa Vendor Laptop dalam Dugaan Korupsi Chromebook Kemendikbudristek
-
Penampakan Uang Rp2,6 Miliar dalam Karung dari OTT KPK Bupati Pati Sudewo