Suara.com - Pemerintah pusat akan membuat Crisis Center menyusul dua warga Depok, Jawa Barat positif kena virus corona di Jakarta.
Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Muhadjir Effendy menyebut pembuatan crisis center masih dalam tahap pembahasan.
"Ini mau rapat (bahas crisis center), sedang mau kita bahas," ujar Muhadjir di Graha BNPB, Jakarta Pusat, Senin (2/3/2020).
Selain itu, ia meminta agar masyarakat tidak panik meski dua orang sudah dinyatakan positif corona. Namun ia meminta agar warga terus waspada.
"Dengan kejadian terakhir saya mohon seperti imbauan presiden lah, jangan terlalu panik bahwa Waspada iya.
Ia juga meminta agar masyarakat terus menjaga kesehatan selama beraktifitas. Pihak dari segala tingkat di lingkungan juga diminta agar segera melapor jika ditemukan adanya gejala serupa pada petugas kesehatan di sekitar.
"Kuncinya satu kan ini daya tahan tubuh. Kalau saya tahan tubuh bagus, prima, virus ini tak akan mengena," pungkasnya.
Sebelumnya, Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyebut dua warga dinyatakan positif terjangkit virus Corona di Indonesia.
Jokowi menuturkan dua orang tersebut yakni seorang ibu dan putrinya yang kini tengah dirawat di RSPI Sulianti Saroso.
Baca Juga: Dampak Virus Corona yang Juga Sampai ke Indonesia, MotoGP Thailand Ditunda
"Seorang ibu 64 tahun dan putrinya 31 tahin. Kita cek pada posisi yang sakit. Dicek dan tadi pagi saya mendapatkan laporan dari Menkes bahwa ibu ini dan putrinya positif corona," ujar Jokowi di Istana Merdeka, Jakarta.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Longsor Akibat Kecelakaan Kerja di Sumedang: Empat Pekerja Tewas
-
Polisi Tembakkan Gas Air Mata Bubarkan Tawuran di Terowongan Manggarai
-
Hujan Deras Genangi Jakarta Barat, Sejumlah Rute Transjakarta Dialihkan
-
Alasan Kesehatan, 5 Terdakwa Korupsi Pajak BPKD Aceh Barat Dialihkan Jadi Tahanan Kota
-
Mulai Berlaku 2 Januari 2026, Ini 5 Kebiasaan yang Kini Bisa Dipidana oleh KUHP Nasional
-
Misteri Satu Keluarga Tewas di Tanjung Priok, Ini 7 Fakta Terkini
-
Sekolah di Aceh Tamiang Ditargetkan Bisa Beroperasi 5 Januari 2026
-
Teriakan Histeris Anak Pulang Kerja Ungkap Kematian Misterius Satu Keluarga di Warakas
-
Misteri Kematian Satu Keluarga di Warakas, Polisi Temukan Teh dan Jasad Melepuh
-
Anggaran Besar, Celah Lebar: Mengapa Pendidikan Selalu Jadi Lahan Basah Korupsi?