Suara.com - Kabar duka datang dari keluarga besar Presiden Joko Widodo alias Jokowi, yakni sang bunda, Sudjiatmi Notomihardjo, meninggal dunia di Solo, Jawa Tengah.
Sujiatmi dikabarkan meninggal dunia di Solo, Rabu (25/3/2020) sore sekitar pukul 16.45 WIB.
Sekretaris Kabinet Pramono Anung membenarkan informasi tersebut.
"Iya informasinya benar," kata Pramono Anung.
Sementara informasi internal yang didapat Suara.com, bertuliskan seperti ini:
Berita Duka. Innalillahi wa innaillaihi rojiun. Eyang Notomiharjo, Ibunda Bapak Presiden wafat di Solo pkl 16.45 tadi. Mohon doanya semoga almarhumah husnul khotimah.
Wafat di RS DKT Solo
Ibunda Presiden Jokowi mengembuskan napas terakhir di RS DKT Solo, Jl. Slamet Riyadi nmor 32, Purwosari, Laweyan, dalam usia 77 tahun.
Saat ini Presiden Jokowi dalam perjalanan menuju rumah sakit. Sementara Wali Kota Solo, FX Hadi Rudyatmo, telah tiba di RS DKT Solo.
Baca Juga: Ibunda Jokowi Blusukan ke Mbok-mbok Bakul Sega Liwet, Tak Mau Diwawancarai
Semasa hidup, Sudijatmi adalah orang yang sangat dekat Presiden Jokowi. Presiden Jokowi tak pernah luput meminta restu sang ibu setiap kali hendak maju di pilkada hingga terakhir pilpres 2019.
Bahkan, wanita kelaihran 15 Februari 1943 itu juga sempat memberikan restu kepada Gibran Rakabuming Raka yang hendak maju di Pilkada Solo. Restu tersebut diberikan pertengahan Desember 2019.
Dijaga ketat
RS DKT Solo dijaga ketat aparat keamanan, Rabu (25/3/2020), sehubungan dengan kematian ibu Presiden Jokowi, Sudjiatmi Notomiharjo. Aparat TNI dan Polri berjaga di sekitar lokasi tersebut.
“Suasana tampak ketat dengan penjagaan dari TNI dan Polri,” terang wartawan Solopos.com, Mariyana Ricky, di lokasi.
Namun, mereka enggan memberikan pernyataan apapun terkait kabar dukaa kematian ibu Presiden Jokowi.
Berita Terkait
Terpopuler
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
- Deretan Mobil Bekas 80 Jutaan Punya Mesin Awet dan Bandel untuk Pemakaian Lama
- Jadwal M7 Mobile Legends Knockout Terbaru: AE di Upper, ONIC Cuma Punya 1 Nyawa
Pilihan
-
Ekonomi Tak Jelas, Gaji Rendah, Warga Jogja Berjuang untuk Hidup
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
Terkini
-
Giliran Pengusaha Ritel Menjerit Hadapi Ketatnya Aturan KTR di Jakarta
-
Pastikan Penanganan Darurat Berjalan Cepat, Kasatgas Tito Karnavian Tinjau Pengungsi di Aceh Utara
-
KPK Dalami Peran Ayah Bupati Bekasi dalam Mutasi Jabatan, Sekda Endin Samsudin Diperiksa
-
Kasatgas Tito Karnavian Apresiasi Pembangunan Huntara bagi Warga Terdampak di Aceh Utara
-
Komisi XI Gelar Fit and Proper Test Calon Deputi Gubernur BI Besok, Keputusan Diambil Senin Malam
-
Gabung Dewan Perdamaian Donald Trump, Komisi I DPR Minta Indonesia Jangan Disetir Agenda Sepihak
-
Jakarta Berstatus Awas, BPBD Perpanjang Modifikasi Cuaca Antisipasi Hujan Ekstrem hingga 27 Januari
-
Banjir Jakarta, Polda Metro Siagakan Anggota di Jalan hingga Permukiman Warga
-
Banjir Bikin Daan Mogot Macet Horor 9 Km, Motor Mogok Berjamaah
-
Bela Istri dari Jambret, Suami di Sleman Malah Jadi Tersangka, Begini Kronologinya