Suara.com - Dokter sekaligus influencer Tirta Mandira Hudhi atau yang disapa Dokter Tirta menyampaikan beberapa poin penting saat berdiskusi secara live streaming dengan drummer Superman Is Dead (SID), Jerinx.
Salah satunya, Tirta meminta agar orang-orang tidak berpikiran tertutup atau enggan menerima ide atau hal-hal baru setelah ramai pembahasan teori konspirasi virus corona.
Pernyataan Dokter Tirta itu viral dan banyak dibagikan oleh warganet. Seperti video yang diunggah oleh akun Twitter @Ilhamfalah01 pada Kamis (30/4/2020).
Dalam video yang diunggah @Ilhamfalah01 ini, Tirta mengatakan, "Jangan sampai teori konspirasi itu membuat kalian closed-minded. Tetap open-minded sesuai kata-kata bli Jerinx."
Mengambil tema "Teori Konspirasi x Realita Rumah Sakit", Tirta dan Jerinx berdiskusi secara daring melalui Instagram live pada Rabu (29/4/2020) malam.
Diskusi keduanya dimulai sekitar pukul 20.00 WIB yang disiarkan melalui akun Instagram masing-masing, yakni @dr.tirta dan @jrxsid.
Pada kesempatan itu, Tirta berharap warganet yang menyaksikan agar percaya pada hati nurani sendiri dan tidak gampang mengeluarkan opini mentah.
"Percayalah pada hati nurani kalian. Jangan gampang percaya pada siapapun. Jangan gampang percaya sama Dokter Tirta, Cipeng, Bli Jerinx atau apapun MSM, cari berita yang sesuai kalian baru kalian bisa mengeluarkan opini," katanya.
Lulusan Fakultas Kedokteran Universitas Gadjah Mada ini menegaskan, "Bukan berarti kalau kita kena Covid langsung mati, enggak. Covid itu ada. Danger-nya ada tapi bisa sembuh."
Baca Juga: Dikira Molor, Warga Mendadak Panik Lihat Budi Tewas Mendadak di Warung
Tirta yang kini menjadi relawan penanggulangan Covid-19 juga mengingatkan kepada warganet untuk tetap disiplin menerapkan langkah pencegahan penularan Covid-19.
"So, positive, be positive, optimis, jauhi sesuatu yang berbau negatif. We can do this together. Kuat kita bersinar. Terus cuci tangan. Tetap pakai masker. Jaga jarak. Bli Jerinx pun tetap di rumah aja," ujar Tirta.
Unggahan akun @Ilhamfalah01 kemudian dibagikan ulang oleh Tirta melalui akun Twitter pribadinya, @tirta_hudhi.
Live streaming sempat eror 8 kali
Siaran langsung diskusi antara Dokter Tirta dan Jerinx SID ini sempat mengalami error hingga beberapa kali. Sebagaimana dijelaskan oleh Tirta dalam unggahan di akun Instagramnya, @dr.tirta.
"Karena 8x instalive error, dan instagram bli @jrxsid (Jerinx--red) gak ada suaranya berkali-kali, putus-putus (entah karena sinyal atau apalah)," tulis Tirta.
Berita Terkait
-
Update Virus Corona Global 30 April: Pasien Sembuh Tembus Satu Juta Orang
-
Bahas Konspirasi Corona, Live Streaming Dokter Tirta dan Jerinx Eror 8 Kali
-
Suara Tak Bisa Didengar Saat Bahas Teori Konspirasi, Ini Penjelasan Jerinx
-
Sebelum Bunuh Istri, Suami di Bekasi Sempat Ajukan Bansos Corona ke RW
-
Virus Corona dapat Bertahan di Udara Rumah Sakit, Tapi Tidak di ICU
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Cuaca Senin Pagi: Jakarta Dikepung Hujan Lebat dan Angin Kencang, Cek Daftar Wilayah Terdampak!
-
Laporan PRISM 2025 Sebut Jakarta Jadi Kota Paling Diminati Sepanjang 2025
-
4 Poin Utama Rapat Terbatas Prabowo di Hambalang: Dari Industri Tekstil hingga Chip Masa Depan
-
Kecupan Hangat Puan dan Prananda untuk Megawati: Sisi Lain Kekeluargaan di Balik Rakernas PDIP 2026
-
Logika KPK: Staf Tak Mungkin Punya Rp4 M, Direksi Wanatiara Otak Suap Pajak?
-
KPK Aminkan Teori 'Kebocoran Negara' Prabowo, Kasus Pajak Tambang Jadi Bukti Nyata
-
Sinyal Tarif Transjakarta Naik Menguat? Anggaran Subsidi Dipangkas, Gubernur Buka Suara
-
KPK: Wajib Pajak Boleh Lawan Oknum Pemeras, Catat Satu Syarat Penting Ini
-
Kena OTT KPK, Pegawai Pajak Langsung Diberhentikan Sementara Kemenkeu
-
Antisipasi Risiko Perluasan, Tanah Ambles di Panggang Gunungkidul Segera Diuji Geolistrik