Suara.com - Jumlah pasien sembuh virus corona 3 kali lipat dari jumlah pasien yang meninggal dunia.
Rabu (13/5/2020) ini jumlah pasien sembuh virus corona bertambah 224 menjadi 3.287 orang. Sementara total pasien meninggal dunia sebanyak 1.028 orang.
Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan COVID-19 Achmad Yurianto saat menyampaikan keterangan pers di Graha BNPB Jakarta mengatakan, jumlah pasien COVID-19 yang meninggal dunia bertambah 21 menjadi 1.028 orang pada Rabu.
Sementara jumlah kumulatif pasien COVID-19 di seluruh Indonesia, menurut dia, bertambah 689 menjadi 15.438 orang.
"Jumlah secara akumulatif pasien dalam pengawasan sebanyak 33.042 orang dan orang dalam pemantauan sebanyak 256.299 orang," ia menambahkan.
Yurianto mengatakan kasus COVID-19 sudah menyebar di seluruh provinsi di Indonesia dan jumlah kabupaten dan kota yang terdampak pada Rabu bertambah tiga menjadi 379.
Ia menjelaskan pula bahwa pemerintah sudah memeriksa 169.195 spesimen dari 123.572 orang dan hasilnya menunjukkan 15.438 orang positif terserang COVID-19 dan 108.134 orang tidak terpapar virus corona tipe baru penyebab penyakit tersebut.
Pemerintah, ia mengatakan, terus berupaya mencegah penyebaran COVID-19 dengan melakukan penyuluhan kepada warga.
"Keluarga adalah basis dari pembelajaran ini dan mari kita mulai biasakan pola hidup baru kita baik itu mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir serta biasakan tidak mudah menyentuh wajah terutama saat tangan belum dicuci," katanya.
Baca Juga: Jumlah Pasien Positif Corona 13 Mei Cetak Rekor! 24 Jam Tambah 689 Orang
Ia juga mengemukakan pentingnya kesadaran warga untuk mengenakan masker saat berada di luar rumah, menerapkan pola hidup bersih dan sehat, serta menjaga jarak aman saat berinteraksi langsung dengan orang lain guna mencegah penularan COVID-19. (Antara)
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas Daihatsu untuk Lansia yang Murah, Aman dan Mudah Dikendalikan
- Apa Perbedaan Sepatu Lari dan Sepatu Jalan Kaki? Ini 6 Rekomendasi Terbaiknya
- 5 Mobil Bekas Toyota Pengganti Avanza, Muat Banyak Penumpang dan Tahan Banting
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Januari 2026: Ada Arsenal 110-115 dan Shards
- iQOO 15R Lolos Sertifikasi Resmi, Harga Diprediksi Lebih Terjangkau
Pilihan
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
-
Eksplorasi Museum Wayang Jakarta: Perpaduan Sejarah Klasik dan Teknologi Hologram
Terkini
-
Dulu Dibatalkan MK, Kenapa Pasal Penghinaan Presiden Kini Ada Lagi?
-
Momen Hangat Prabowo di Perayaan Natal Nasional 2025: Getarkan Senayan, Salami Para Jemaat
-
Kini Bisa Dipakai Transaksi di 200 Negara, Pramono Anung: Bank Jakarta Dipercaya Kelas Global
-
Didakwa Terima Fulus Rp809 Miliar, Nadiem Makarim Membantah dan Minta Dibebaskan
-
Nadiem Makarim di Sidang Tipikor: Kriminalisasi Kebijakan, Saya Tak Terima Sepeser Pun!
-
Tiang Monorel Mangkrak di Kuningan Mulai Dibongkar Bulan Ini
-
Kursi Melayang, Perut Ditendang: Ketua DPRD Soppeng Dipolisikan ASN Gegara Penempatan Sopir
-
Mendagri Minta Praja IPDN Kerja Keras Bantu Pulihkan Layanan Publik Aceh Tamiang
-
Cemburu Buta, Istri di Makassar Paksa Karyawan Berhubungan Badan dengan Suami, Lalu Direkam
-
Larangan Sawit Jabar Vs Regulasi Nasional: Mengapa Surat Edaran Dedi Mulyadi Rawan Digugat?