Suara.com - Beredar unggahan yang melampirkan potongan artikel berjudul "Wapres Tidak Masalah Konser Di Bulan Ramadhan Malah Anda Ikut Nonton & Ikut Berdonasi Pahalanya Melebihi Berpuasa".
Potongan berita itu diunggah oleh sebuah akun Facebook Putra Inka ke grup INDONESIAN BERSUARA dengan narasi keterangan foto sebagai berikut:
"Ini Menari Di Atas Luka Rakyat Mbah Amin Di Lockdown Rakyat Patuh,Rakyat Suruh Di Rumah Saja Rakyat Nurut,Di Suruh Ndak Mudik Rakyatpun Nurut,Di Suruh Ibadah Di Rumah Jg Nurut,Lha Ini Bertajuk Konser Tanggal 23 mei Tapi Sebenarnya Mereka Merayakan ULTAH PKI Yg ke 100.
Saya Mbah 7 turunan ndak Sudi Nonton Dan Berdonasi Di Konser PKI Ke 100."
Lantas benarkah Wapres Maruf Amin menyebut bahwa tak masalah mengadakan konser di bulan Ramadan, dan menyebut bahwa yang ikut menonton dan berdonasi pahalanya melebihi puasa?
Penjelasan
Berasarkan penelusuran Turnbackhoax.id --jaringan Suara.com, klaim bahwa ada artikel berjudul "Wapres Tidak Masalah Konser Di Bulan Ramadhan Malah Anda Ikut Nonton & Ikut Berdonasi Pahalanya Melebihi Berpuasa" adalah klaim yang salah.
Berdasarkan informasi yang dihimpun, gambar tangkapan layar artikel berita itu adalah hasil suntingan atau manipulasi.
Artikel yang sebenarnya adalah berjudul "Wapres Menyayangkan Khofifah Mengizinkan Salat Idulfitri Berjemaah di Masjid" yang dimuat di situs berita JPNN.com pada Senin, 18 Mei 2018.
Artikel tersebut berisi tentang permintaan Wakil Presiden Maruf Amin kepada semua kepala daerah agar memenuhi aturan dan imbauan pemerintah pusat dalam penyelenggaraan kegiatan keagamaan di tempat ibadah.
Baca Juga: Puji Timnas Vietnam Bagus meski Liganya Kurang, Simon McMenemy Sentil PSSI
Termasuk pelaksanaan salat Idul Fitri pada 24 Mei mendatang.
Kesimpulan
Artikel yang memuat klaim Wakil Presiden Maruf Amin dengan judul "Wapres Tidak Masalah Konser Di Bulan Ramadhan Malah Anda Ikut Nonton & Ikut Berdonasi Pahalanya Melebihi Berpuasa" adalah klaim yang salah. Unggahan tersebut adalah hasil manipulasi yang masuk dalam kategori hoax.
Berita Terkait
-
CEK FAKTA: Benarkah WHO Umumkan Pria Berpenis Besar Rentan Kena Covid-19?
-
CEK FAKTA: Benarkah Foto Jokowi Hadiri Konser Musik di Tengah Wabah Corona?
-
CEK FAKTA: Foto Jokowi Mau Jenius Seperti Saya Minum Ajinomoto, Benarkah?
-
LIVE STREAMING: Konser Virtual Berbagi Kasih Bersatu Melawan Corona
-
CEK FAKTA: Foto Bebas Naik Pesawat, 'Indonesia Terserah Lu Aja, Benarkah?
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- Detik-detik Menteri Trenggono Pingsan di Podium Upacara Duka, Langsung Dilarikan ke Ambulans
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
KAI Daop 1 Rilis Jadwal Mudik Lebaran 2026, Siapkan 37 Ribu Kursi Per Hari
-
Pascabanjir Cengkareng, Sudin LH Jakbar Angkut 187 Ton Sampah dalam 8 Jam
-
Mensos Paparkan Data Bencana Januari 2026: 34 Titik Melanda Indonesia, Jawa Jadi Wilayah Terbanyak
-
12 Aparat Hukum Diduga Perkosa Seorang Ibu di Papua, Saksi Mata Ungkap Kronologi Pilu
-
Mensos: Indonesia Resmi Miliki Data Tunggal DTSEN, Tak Ada Lagi Kementerian Punya Data Sendiri
-
Dua Bulan Bencana Sumatra: 1.204 Korban Meninggal, Ratusan Orang Hilang
-
Kemensos Butuh Rp2 Triliun Tangani Pasca-Bencana Sumatra, Anggaran Tersedia Baru Rp600 Miliar
-
KPK Ungkap Perusahaan Rudy Tanoesoedibjo Tak Salurkan Bansos
-
Isu Reshuffle Kabinet Mencuat, Menlu Sugiono: Saya Baru Dengar Sekarang
-
Isu Iuran Rp16,9 Triliun untuk Dewan Perdamaian, Menlu Sugiono: Itu Bukan 'Membership Fee'