Suara.com - Sejumlah komunitas Warga Muslim di beberapa desa yang berada di Kabupaten Seram Bagian Timur (SBT), Provinsi Maluku sudah merayakan Idulfitri 1 Syawal 1441 Hijriah sejak Jumat (22/5/2020) dan Sabtu (23/5/2020).
Dari informasi yang diperoleh Antara, warga Muslim di sejumlah desa kawasan Kecamatan Siritaun Wida Timur dan Kian Darat telah menggelar Shalat Id 1 Syawal 1441 Hijriah sejak Jumat (22/5/2020) dan Sabtu (23/5/2020).
Begitu pun warga Muslim di beberapa desa di Kecamatan Pulau Gorom juga telah menggelar Salat Id di masjid masing-masing pada Jumat (22/5/2020).
Sedangkan, warga Muslim enam desa di Kecamatan Siritaun yakni Aruan, Gaur, Salagor Air, Nama, Keta, Liantasik, serta warga desa Watu Watu, Kecamatan Kian Darat, serta Kampung Gorom, Densel dan Silohan di Kecamatan Bula telah menggelar Shalat Id di masjid masing-masing pada Sabtu (23/5/2020).
Sementara di Pulau Gorom, lebih dari lima kampung yang sudah menggelar Shalat Id pada Sabtu ini, antara lain Dai, Samboru, Kinali dan Arewan. Namun sebagian besar masyarakat di pulau berpenduduk terpadat di Kabupaten SBT tersebut merayakan Idulfitri pada Sabtu.
Begitu juga warga Muslim di 23 desa di Kecamatan Gorom yang ditandai dengan pelaksanaan Salat Id berjamaah di masjid-masjid setempat sekitar pukul 07.00 WIT.
Sedangkan, Warga Muslim di Kota Bula, ibu kota kabupaten SBT baru akan melaksanakan Shalat Id pada Minggu (24/5) pagi, karena lebih memilih mengikuti keputusan pemerintah.
Kapolres SBT AKBP Andre Sukendar membenarkan, jika sebagian besar Warga Muslim di kabupaten tersebut telah melaksanakan Salat Id sejak Jumat (22/5/2020) maupun Sabtu (23/5/2020) dan sisanya baru akan melaksanakannya pada Minggu (24/5/2020) pagi.
"Secara umum Shalat id di desa-desa yang telah melaksanakannya sejak Jumat (22/5) berjalan lancar, dan tidak ada pawai keliling pada malam takbiran menyambut Idul Fitri 1 Syawal 1441 H," katanya. (Antara)
Baca Juga: Jemaah Salafiyah di Magetan Gelar Salat Id Lebih Awal Sehari
Berita Terkait
-
Jemaah Salafiyah di Magetan Gelar Salat Id Lebih Awal Sehari
-
Dipastikan Tidak Mudik, Presiden Jokowi akan Berlebaran di Istana Bogor
-
Sehari Lebih Cepat, Jemaah Surau Lubuak Landua Rayakan Idulfitri 1441 H
-
Rayakan Idulfitri Duluan, Ponpes Mahfilud Dluror Jember Gelar Salat Id
-
Bupati Kena Tegur Ombudsman, Salat Id di Alun-alun Karanganyar Dibatalkan
Terpopuler
- Selamat Datang Elkan Baggott, Belum Kering Tangis Timnas Indonesia
- Pondok Pesantren Lirboyo Disorot Usai Kasus Trans 7, Ini Deretan Tokoh Jebolannya
- Apa Acara Trans7 yang Diduga Lecehkan Pesantren Lirboyo? Berujung Tagar Boikot di Medsos
- 3 Alasan Presiden Como Mirwan Suwarso Pantas Jadi Ketum PSSI yang Baru
- 5 Sepatu Nineten Terbaik untuk Lari, Harga Terjangkau Mulai Rp300 Ribu
Pilihan
-
IHSG Rebound Fantastis di Sesi Pertama 16 Oktober 2025, Tembus Level 8.125
-
Dipecat PSSI, Ini 3 Pekerjaan Baru yang Cocok untuk Patrick Kluivert
-
4 Fakta Radiasi Cs-137 PT PMT Cikande: Pemilik Diduga WNA Kabur ke Luar Negeri?
-
Harga Emas Melonjak! Antam Tembus Level Rp 2.622.000 di Pegadaian, UBS Ikut Naik
-
Purbaya Mau Turunkan Tarif PPN, Tapi Dengan Syarat Ini
Terkini
-
Alarm Mahfud MD: IKN dan Whoosh Warisan Masalah Hukum, Prabowo Didesak Turun Tangan
-
Masuk Sel Khusus One Man One Cell, Begini Hidup Ammar Zoni Selama Meringkuk di Lapas Nusakambangan
-
Diduga Jadi Sarang Prostitusi, 35 Bangunan Liar di Gang Royal Diratakan Satpol PP Jakbar
-
Detik-Detik Ammar Zoni Masuk Sel Isolasi Nusakambangan: Satu Napi Satu Sel, Begini Nasibnya Kini
-
Ajukan PK, Adam Damiri Beberkan 6 Bukti Baru Kasus Korupsi Asabri
-
PSSI Akhirnya Pecat Patrick Kluivert Dkk, DPR: Setuju! Ini Jawab Keresahan Publik
-
Tulis Surat Jelang Praperadilan Besok, Delpedro Marhaen Tantang Menko Yusril: Semoga Anda Gentlemen!
-
Lagi! Menkeu Purbaya Terciduk Lahap Makan Ayam Penyet Pinggir Jalan
-
Cak Imin Soroti 12,5 Juta Warga Miskin di Desa: Jangan Hanya Andalkan Bansos!
-
Pembelian J-10 Buatan China Ganggu Hubungan RI-AS? Ini Kata Menteri Pertahanan