Suara.com - Sejumlah transportasi di DKI Jakarta mengalami lonjakan penumpang semenjak Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan membuka kembali sektor perkantoran di masa PSBB transisi. Lonjakan penumpang salah satunya terjadi di Stasiun Juanda, Jakarta Pusat.
Berdasarkan pantauan Suara.com di lokasi pada jam pulang kerja pukul 16.30 WIB, Selasa (9/6/2020), tampak situasi di Stasiun Juanda, Jakarta Pusat lebih kondusif dari hari Senin (8/6/2020) kemarin.
Terlihat tak ada lagi antrean penumpang mengular hingga keluar area Stasiun Juanda di jam pulang kerja seperti saat ini. Adapun terlihat pula, kali ini sejumlah personel dari pihak TNI dan Polri tampak berjaga di tiap-tiap pintu masuk stasiun.
Para penumpang kali ini hanya difokuskan di pintu masuk bagian utara, sementara pintu gerbang pintu selatan tampak ditutup oleh petugas keamanan.
Sementara itu, terlihat adanya pengecekan suhu tubuh melalui sensor di pintu masuk ke arah peron. Para penumpang juga terlihat mayoritas menggunakan masker.
Teguh, salah satu petugas keamanan di Stasiun Juanda, mengatakan situasi hari ini di Stasiun Juanda lebih kondusif dari hari kemarin. Menurutnya, hari ini pihaknya lebih siap menghadapi banyaknya penumpang.
"Alhamdulillah hari ini lebih kondusif dari kemarin. Kalau kemarin karena mungkin baru pertama ya. Rekayasa penyekatanya juga belum siap karena dadakan kan," kata Teguh saat berbincang dengan Suara.com di lokasi.
Untuk diketahui, sebelumnya sempat viral video yang menunjukan kepadatan penumpang yang terjadi di Stasiun Juanda pada Senin (8/6/2020). Bahkan dalam unggahan video dengan akun @RezaSF99 tersebut sejumlah penumpang yang berdesakan sempat terlihat berupaya menerobos sekat yang dilakukan oleh petugas.
Baca Juga: Meski Dilarang, Bandara Juanda Masih Pasang Bilik Disinfektan
Berita Terkait
-
Bertambah 1.043 Orang, 232 Kasus Covid-19 Terbanyak Ditemukan di Jakarta
-
Reisa Broto Asmoro Dinilai Sukses Pantik Kepercayaan pada Pemerintah
-
Kompak Tolak Rapid Test, Warga Deppasawi Makassar: Kami Takut
-
Inggris Akan Buat Studi Penyebaran Virus Corona Covid-19 di Sekolah
-
Dampak Covid-19, Angka Pengangguran di Indonesia Naik
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Geger Jasad Pria Misterius di TPU Bekasi Barat, Diduga Korban Pembunuhan
-
Fahri Hamzah: Prabowo Satu-satunya Presiden Independen yang Tak Bisa 'Disetir'
-
Tragis! Banjir Cilincing Telan 3 Korban Jiwa, Anak Temukan Ayah-Ibunya Tewas Tersengat Listrik
-
Pedagang Cilok di Jakarta Barat Tega Tusuk Teman Seprofesi, Polisi Masih Dalami Motif
-
PDIP Ambil Posisi Penyeimbang, Pengamat Ingatkan Risiko Hanya Jadi Pengkritik
-
Gaji ASN Gorontalo Macet di Awal 2026, Ini Fakta-faktanya
-
Viral Ratusan Ton Bantuan Korban Banjir Bireuen Ternyata Menumpuk Rapi di Gudang BPBD!
-
Wajahnya Terekam Jelas! Begal Payudara Sasar Pelajar SMP di Jakbar, Korban Sampai Trauma
-
Dewas KPK Nyatakan Istri Tersangka Kasus K3 Bersalah, Dihukum Minta Maaf Secara Terbuka
-
Waspada! Ini 9 Daerah Rawan dan Langganan Banjir di Jakarta