Suara.com - Presiden Rusia Vladimir Putin memasang terowongan disinfektan di depan rumahnya untuk melawan virus corona. Menyadur CNN dari kantor berita RIA-Novosti pada hari Selasa (16/06/2020), ada dua walkthrough yang dipasang di kediamannya di Novo-Ogaryovo.
Juru bicara Putin, Dmitry Peskov mengatakan instalasi terowongan ini dilakukan agar kesehatan kepala negara tetap aman selama pandemi.
"Kalian tahu bahwa masih ada pembatasan di beberapa tempat, meskipun sebagian besar sudah dicabut. Tapi masih ada masker dan sarung tangan," ujarnya.
"Tentu saja ketika sampai ke kepala negara langkah-langkah keselamatan tambahan akan sangat dibutuhkan," lanjutnya.
Menurut informasi, terowongan disinfektan dipasang di beberapa titik di Kremlin dan Novo-Ogaryovo untuk mengantisipasi aktivitas presiden yang cukup tinggi.
"Peralatan desinfektan seperti itu dipasang di Kremlin juga, bahkan ada dua terowongan di sana, dan di Novo-Ogaryovo," lanjut sumber yang sama.
"Anda tahu (Novo-Ogaryovo) adalah pangkalan kerja utama bagi Presiden, ia mengadakan banyak acara di sana dan kembali lagi dan ke Kremlin," ungkapnya sembari melanjutkan protokoler ini juga disiapkan untuk menghadapi puncak pandemi.
Saat ini, kasus virus corona di Rusia ada di urutan ke tiga dunia, di belakang Amerika Serikat dan Brasil. Universitas Johns Hopkins mengungkap 550 ribu kasus infeksi dan 7,4 ribu kematian.
Perusahaan yang membuat terowongan, Mizotty mengungkapkan kandungan disinfektan dalam terowongan tersebut dibuat dari Anolit yang sudah sesuai standar kementerian hak konsumen pemerintah Rusia.
Baca Juga: Vladimir Putin Sesumbar Rusia Lebih Baik dari AS Tangani Corona
Terowongan yang mendisinfeksi orang dengan kabut air ini juga terpasang di beberapa rumah sakit di Rusia.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Kedubes Iran Klarifikasi Unjuk Rasa di Teheran, Ada Intervensi AS dan Israel
-
Nasib Noel di Ujung Palu Hakim, Sidang Pemerasan Rp201 M di Kemenaker Dimulai Senin Depan
-
Semua Gerak-gerik Ayah Bupati Bekasi Dikuliti KPK Lewat Sopir Pribadi
-
Detik-detik 4 WNI Diculik Bajak Laut Gabon, DPR: Ini Alarm Bahaya
-
Riset Ungkap Risiko Kesehatan dari Talenan Plastik yang Sering Dipakai di Rumah
-
Cegah Ketimpangan, Legislator Golkar Desak Kemensos Perluas Lokasi Sekolah Rakyat di Seluruh Papua
-
Teknis Pembongkaran Tiang Monorel Mangkrak di Rasuna Said: Mulai Jam 11 Malam, Tak Perlu Tutup Jalan
-
Polri Tegaskan Patuh KUHAP Baru, Bakal Stop Tampilkan Tersangka?
-
KPK Duga Anggota DPRD Kabupaten Bekasi Terima Uang Rp600 Juta dari Kasus Suap Ijon Proyek
-
Alarm Keamanan di Yahukimo, Pangdam Minta Gibran Tak Mendarat: Ada Gerakan Misterius