Suara.com - Pemerintah Provinsi Sumatera Utara sudah mengirimkan draf konsep new normal atau normal baru. Draf tersebut disiapkan untuk 1 Juli 2020 besok.
Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Sumut Aris Yudhariansyah mengatakan draf konsep tersebut sudah disosialisasikan ke seluruh Kabupaten dan Kota di Provinsi tersebut.
"Kemudian protokol kesehatan yang kami laksanakan, Provinsi Sumut sudah membuat draf konsep untuk persiapan New Normal yang direncanakan Pak Gubernur itu mulai 1 Juli. Untuk draf new normal ini sudah disampaikan ke seluruh Kabupaten/Kota di Sumut," kata Aris dalam siaran pers yang disiarkan akun Youtube BNPB, Selasa (30/6/2020).
Aris menyampaikan, draf konsep new normal rersebut sudah dikirim ke Pemerintah Pusat. Saat ini draf konsep tersebut masih dalam proses untuk nantinya diputuskan oleh pemerintah.
"Alhamdulillah pada Kamis kemarin sudah diterima di provinsi dan sudah dalam tahap pemrosesan di Jakarta. Mudah-mudahan ya kami menunggu dengan harapan masyarakat Sumut bisa memulai new normal dengan tahapan yang bertahap tidak bisa sekaligus," sambungnya.
Aris berharap, nantinya masukan dari setiap Kabupaten/Kota ihwal draf konsep itu bisa dihimpun oleh Pemerintah Provinsi. Apalagi, karateristik setiap Kabupaten/Kota yang berada di Sumatera Utara mempunyai corak yang berbeda dalam menjalankan kehidupan sehari-hari.
Karena kami tahu kabupaten kota ini punya kearifan lokal jang berbeda-beda. Apalagi dengan status yang berbeda-beda djuga. Kami berharap, masukan dari Kabupaten Kota jang ada di Sumut inilah yang akan kami rangkum menjadi draf konsep new normal," kata Aris.
Pada kesempatan itu, Aris juga menyampaikan catatan kasus Covid-19 di Provinsi Sumatera Utara. Dia mengkalim, kekinian ada 15 Kabupaten/Kota yang dinyatakan aman dari virus mematikan tersebut.
"Jadi di 33 Kabupaten/Kota ini, awalnya BNPB menyampaikan ada 15 Kabupaten Kota yang masih dinyatakan bebas dari Covid," kata dia.
Baca Juga: Dikabarkan Tetapkan Bupati di Sumut Jadi Tersangka, Ini Penjelasan KPK
Ia menyebut pada tanggal 29 Juni 2020 kemarin, hanya tersisa 5 Kabupaten/Kota saja yang bebas Covid-19. Artinya, ada tambahan 10 Kabupaten/Kota yang kini terpapar virus corona.
"Tapi terhitung tanggal 29 dan hari ini, kabupaten Kota yang awalnya 15 sekarang tinggal 5 saja. Artinya ada 10 daerah yang terpapar Covid-19," jelasnya.
"Lima kabupaten ini di dominasi di Kepulauan Nias yang kebetulan jaraknya berbatasan langsung dengan laut. Jadi 5 kabupaten di kepulauan Nias, hanya 1 kabupaten saja yang baru terpapar. Sisanya negatif," tutup dia.
Berita Terkait
-
Singapura Bagikan Gadget Pelacak COVID-19 Bagi Warga Tanpa Smartphone
-
Kasus Covid-19 di Indonesia Bisa Tembus 2 Ribu per Hari, Ini Alasannya
-
44 PNS Pemprov Jawa Timur Positif Corona, Ratusan Reaktif COVID-19
-
Jangan Senang Dulu, Pasien OTG Covid-19 Juga Alami Kerusakan Paru-paru
-
Obat Covid-19 Remdesivir Siap Dijual, Berapa Harganya?
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
SPinjam Luncurkan JELAS TANPA JEBAKAN, Anda Bisa Pilih Pinjaman Daring Bunga Rendah dan Transparan
-
Fakta-fakta Penembakan Renee Good oleh Petugas ICE dan Gelombang Protes di AS
-
Seleksi PPPK Kemenag 2026: Prediksi Jadwal, Materi dan Tahapannya
-
SPPG Klarifikasi Video Viral MBG Bungkus Plastik
-
Dermaga Halte Buaran Diseruduk Kendaraan Pribadi, TransJakarta Koridor 11 Terpaksa Alihkan Rute
-
Cuaca Senin Pagi: Jakarta Dikepung Hujan Lebat dan Angin Kencang, Cek Daftar Wilayah Terdampak!
-
Laporan PRISM 2025 Sebut Jakarta Jadi Kota Paling Diminati Sepanjang 2025
-
4 Poin Utama Rapat Terbatas Prabowo di Hambalang: Dari Industri Tekstil hingga Chip Masa Depan
-
Kecupan Hangat Puan dan Prananda untuk Megawati: Sisi Lain Kekeluargaan di Balik Rakernas PDIP 2026
-
Logika KPK: Staf Tak Mungkin Punya Rp4 M, Direksi Wanatiara Otak Suap Pajak?