Suara.com - Mantan Wakil Ketua DPR RI Fahri Hamzah berkunjung ke Istana Negara di Jakarta, Senin (20/7/2020). Ia mengunjungi Presiden Joko Widodo bersama anggota Partai Gelora, partai baru yang ia dirikan.
Dalam kunjungannya kali itu, ia sempat melakukan foto selfie bersama Presiden Jokowi. Foto tersebut kemudian ia unggah di media sosial melalui akun Twitter-nya @Fahrihamzah.
Fahri yang berfoto bersama anggota Partai Gelora lainnya tampak kompak memakai masker berwarna biru dengan logo Partai Gelora di sudut sebelah kanan.
Meski tak memakai masker yang sama, pada kesempatan kali itu Presiden Jokowi juga memakai masker berwarna senada.
Yang mengejutkan, Fahri memberi kabar berat badan presiden ternyata turun hingga tiga kilogram. Penurunan berat badan itu, menurut Fahri, belum pernah terjadi sebelumnya.
"Salam dari presiden, kata beliau berat badannya turun 3 kilo mikirin keadaan. Belum pernah turun sebanyak ini katanya," tulis @Fahrihamzah via Twitter.
Hingga saat ini, foto tersebut ternyata disukai oleh lebih dari 1,9 ribu kali dan dibagikan lebih dari 487 kali. Warganet juga menyesaki kolom reply dengan beragam komentar, salah satunya seperti diungkapkan oleh akun @Supadi_26.
"Yang terjamin gizinya, makannya, keuangannya, masa depannya saja turun 3 kg, bagaimana rakyat yang dirundung petaka beban hidup serba mahal ini bung. Ya kamu bung yang dulu koar-koar seperti macan yang ternyata ompong," tulis @Supadi26.
"Baru juga turun 3 kg, di luar sana nggak cuma turun berat badan, yang masih kelaparan juga banyak. Terus kalau bisa jangan cuma berat badan yang turun, BBM, listrik juga turun lebih bermanfaat," kata @nurfianto18.
Baca Juga: Jokowi Minta Penanggulangan TBC Bersamaan dengan Covid-19
Berita Terkait
-
Jokowi Minta Penanggulangan TBC Bersamaan dengan Covid-19
-
Jokowi Ingin Pelacakan Penderita TBC Bersamaan dengan Tes Covid-19
-
Jokowi: Penderita TBC di Indonesia Ketiga Tertinggi di Dunia
-
18 Lembaga Resmi Dibubarkan Jokowi, Berikut Daftar Lengkapnya
-
Bertemu Presiden, Fahri Hamzah Ungkap Berat Badan Jokowi Turun 3 Kg
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
PDIP Desak Reformasi Total Polri: Hapus Dwifungsi dan Perkuat Pengawasan Eksternal
-
Tutup Rakernas I, PDIP Resmi Tegaskan Posisinya Sebagai Partai Penyeimbang: Kawal Pemerintahan
-
Permohonan RJ Eggi Sudjana Masuk, Polda Metro Tunggu Kesepakatan Pelapor di Kasus Ijazah Jokowi
-
Rekomendasi Rakernas PDIP: Tegaskan Kedaulatan NKRI dan Tolak Intervensi Asing atas Venezuela
-
Rekomendasi Rakernas PDIP: Desak Pilkada Tetap Langsung Dipilih Rakyat, Usul Ada E-voting
-
Polisi Periksa 12 Saksi Kasus Teror DJ Donny dan Influencer, Kapan Pelaku Ditangkap?
-
Ketua KONI Ponorogo Diperiksa KPK Terkait Dugaan Korupsi Bupati Nonaktif Sugiri Sancoko
-
Libatkan Ahli, Polisi Bedah Batas Kebebasan Berekspresi dalam Kasus Mens Rea Pandji Pragiwaksono
-
Prabowo Duga Ada Kekuatan Asing Bayar Segelintir Orang untuk Mengejek
-
Bantah Tak Kooperatif, Legislator Bekasi Nyumarno Sambangi KPK: Undangan Tak Sampai ke Alamat KTP