Suara.com - Seorang juru parkir Azhar (45) di Kota Palembang, Sumatera Selatan (Sumsel) tewas setelah dikeroyok menggunakan senjata tajam di sekujur tubuhnya.
Azhar tewas dengan luka sabetan celurit di bagian wajah dan luka tombak di bagian pinggang sebelah kanan.
Peristiwa tersebut terjadi di kawasan Jalan Slamet Riyadi, Kelurahan Lawang Kidul, Kecamatan Ilir Timur II, Kota Palembang pada Senin (10/8/2020) dini hari.
Menurut keterangan keponakan korban Azhar yakni Defi (23), pamannya merupakan jukir di kawasan Pasar Kuto Palembang.
Sebelum kejadian, kata dia, korban sempat pulang ke rumah yang berlokasi di Jalan Slamet Riyadi, Lorong Manggar 1, RT 10 RW 03, Kelurahan Lawang Kidul, Kecamatam Ilir Timur II.
“Paman (korban Azhar) sempat pulang ke rumah dini hari tadi untuk minta tolong ke anaknya. Paman bilang ke anaknya bantu ayah karena ditantang,” katanya.
Sedangkan korban meninggal diketahui saat dilarikan ke Rumah Sakit Pelabuhan Boombaru Palembang.
“Dari rumah sakit itu (RS Pelabuhan Boombaru), paman saya itu dirujuk untuk keperluan visum di Rumah Sakit Bhayangkara Palembang,” tambah dia.
Sementara itu, Kapolsek Ilir Timur II Kompol Mario Invary membenarkan terjadinya peristiwa pengeroyokan tersebut. Kini pihaknya masih melakukan pengejaran terhadapa dua pelaku.
Baca Juga: Acak-acak Acara Kawinan, Kronologi Habib Assegaf Dikeroyok Laskar Intoleran
Pihaknya pun telah mengantongi identitas kedua pelaku. Pertama inisial JO dan inisial DS, yang diketahui keduanya adalah kakak-adik.
“Motifnya masih kita dalami. Kita akan menindak tegas kedua pelaku,” katanya.
Kontributor : Rio Adi Pratama
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Arahan Megawati ke Kader PDIP: Kritik Pemerintah Harus Berbasis Data, Bukan Emosi
-
Sikap Politik PDIP: Megawati Deklarasikan Jadi 'Kekuatan Penyeimbang', Bukan Oposisi
-
PDIP Tolak Pilkada Lewat DPRD, Megawati: Bertentangan dengan Putusan MK dan Semangat Reformasi
-
KPK Segera Periksa Eks Menag Yaqut dan Stafsusnya Terkait Korupsi Kuota Haji
-
Diperiksa 10 Jam, Petinggi PWNU Jakarta Bungkam Usai Dicecar KPK soal Korupsi Kuota Haji
-
KPK Periksa Petinggi PWNU Jakarta, Dalami Peran Biro Travel di Kasus Korupsi Haji
-
Kuasa Hukum Roy Suryo Sebut Kunjungan Eggi Sudjana ke Solo 'Bentuk Penyerahan Diri'
-
PDIP Kritik Pemotongan Anggaran Transfer, Desak Alokasi yang Adil untuk Daerah
-
PDIP Ingatkan Mandat Reformasi, Minta TNI Jauhi Politik Praktis dan Perkuat Industri Pertahanan
-
Tolak Pilkada Lewat DPRD, Megawati: PDIP Berdiri Paling Depan Jaga Hak Rakyat!