Suara.com - Drummer Superman Is Dead (SID) Jerinx akhirnya dijebloskan ke tahanan. Dia menjadi tersangka kasus pencemaran nama baik dengan postingan 'IDI Kacung WHO'.
Jerinx SID cukup kooperatif selama proses pemeriksaan hingga penahanan berlangsung.
"Sudah sudah langsung ditahan hari ini," kata kata Dirkrimsus Polda Bali Kombes Kus Yuliar Nugroho kepada Suara.com, Rabu (12/8/2020).
Drummer SID ini ditetapkan tersangka atas kasus ujaran kebencian. Sebelumnya, dia dilaporkan Ikatan Dokter Indonesia (IDI).
Jerinx SID dianggap sudah melakukan pencemaran nama baik karena mengunggah tulisan di akun Instagram @jrxsid dengan menyebut 'IDI Kacung WHO' dengan emoji babi.
Jerinx SID sendiri telah mengakui secara sadar membuat unggahan itu sebagai bentuk kritik. Dia juga telah meminta maaf atas hal tersebut.
Selasa (4/8/2020) lalu, Jerinx resmi dilaporkan ke Polda Bali oleh Ikatan Dokter Indonesia (IDI). Dia dilaporkan atas kasus ujaran kebencian dan pencemaran nama baik.
Ada beberapa pernyataan Jerinx SID yang dianggap mencemarkan nama baik IDI. Satu di antaranya soal menjadi kacung WHO.
Laporan tersebut sudah ditindaklanjuti oleh Polda Bali. Akibat perbuatannya, Jerinx SID dikenakan pasal 28 Ayat (2) Jo Pasal 45A ayat (2) dan/atau Pasal 27 ayat (3) Jo Pasal 45 ayat (3) UU Republik Indonesia Nomor 19 tahun 2016 tentang Informasi dan Transaksi Elektronik.
Baca Juga: Jerinx SID Ditahan, Akun Instagramnya Tak Disita Polisi
Jerinx pun mengklarifikasi soal pernyataan permintaan maafnya kepada Ikatan Dokter Indonesia (IDI). Dia bilang maaf itu disampaikan bukan lantaran dirinya merasa ketakutan lantaran berurusan dengan hukum.
"Saya tidak bersalah dan menyampaikan maaf karena kasihan sangat beda konteksnya dengan minta maaf karena ketakutan," kata Jerinx SID di Instagram pada Kamis (6/8/2020).
Unggahan itu diiringi video saat drummer SID ini melakukan wawancara bareng awak media di Polda Bali. Dia juga tidak menyangka bahwa ucapan maaf itu berujung viral.
"Saya ingin mengklarifikasi kalau saya minta maaf ke IDI segala macam. Saya pikir percakapan saya dengan wartawan itu off the record dan akan disampaikan secara personal kepada IDI nya. Saya nggak nyangka bakalan dicetak," tutur Jerinx SID dalam video tersebut.
Suami Nora Alexandra ini menambahkan bahwa kata maafnya itu semata-mata bentuk empatinya kepada IDI.
"Tapi saya benar minta maaf sebagai bentuk empati saya kepada kawan-kawan IDI. Karena saya tidak niat menghancurkan dan menyakiti kawan-kawan IDI. Jadi ini seratus persen suatu kritikan," ucap Jerinx SID.
Berita Terkait
-
Dicibir Saat Upacara Ngaben Ayah Jerinx, Nora Alexandra Tegaskan: Saya Terlahir Muslim
-
Kabar Duka, Ayah Jerinx SID Meninggal Dunia
-
Nora Alexandra Ikut Tampil di Atas Panggung, Jerinx Bela Istri yang Dituding Pansos ke SID
-
Jerinx Jawab Tuduhan Nora Alexandra Pansos dengan SID
-
Galang Dana Bareng SID, Jerinx Kumpulkan Uang Rp56 Juta untuk Korban Banjir Bali
Terpopuler
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- Ini 4 Smartphone Paling Diburu di Awal Januari 2026
- 5 Sepatu Nike Diskon hingga 40% di Sneakers Dept, Kualitas Bagus Harga Miring
- 5 Tablet dengan SIM Card Harga Rp1 Jutaan untuk Multitasking Anti Ribet
- Beda dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Tolak Lepas Cadar Demi Uang
Pilihan
-
UMP Minim, Biaya Pendidikan Tinggi, Warga Jogja Hanya jadi Penonton Kemeriahan Pariwisata
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
Terkini
-
Gedung Kedubes AS Diguncang Protes, Massa Buruh: Jangan Sampai Indonesia Jadi Sasaran Berikutnya
-
Peta Aceh Harus Digambar Ulang, Desa-Dusun di 7 Kabupaten Hilang Diterjang Bencana
-
Korupsi Mukena dan Sarung Bikin Negara Rugi Rp1,7 M, Pejabat-Anggota DPRD Diseret ke Meja Hijau
-
Ada Menteri Kena Tegur Prabowo di Retret Hambalang?
-
Geger Video Mesum Pasangan Misterius di Pos Polisi Tulungagung, Pelaku Diburu
-
Bupati Bekasi Ade Kuswara Ogah Bicara soal Dugaan Kasih Duit ke Kajari
-
Indonesia Dinominasikan Jadi Presiden Dewan HAM PBB, Apa Syarat Kriterianya?
-
Mendagri Dorong Percepatan Pendataan Rumah Rusak Pascabencana Sumatra
-
KPK 'Korek' Ketum Hiswana Migas di Pusaran Korupsi Digitalisasi SPBU Pertamina
-
Kejar Target Sebelum Ramadan, Satgas Galapana DPR RI Desak Sinkronisasi Data Huntara di Aceh