Suara.com - Pelaksanaan tes seleksi kompetensi bidang (SKB) CPNS 2019 akan segera dilaksanakan. Berikut ini update terbaru Tes SKB CPNS 2019 yang perlu kamu ketahui.
Jadwal pelaksanaan ujian SKB CPNS 2019 tidak hanya dilakukan di dalam negeri tapi juga di luar negeri.
Selain itu, ada info terbaru terkait jadwal dan lokasi SKB CPNS 2019. Inilah update terbaru tes SKB CPNS 2019.
Titik Lokasi di Luar Negeri
Dikutip dari laman bkn.go.id, Badan Kepegawaian Negara (BKN) melakukan rapat koordinasi untuk pelaksanaan tes SKB CPNS 2019 di luar negeri. Hasil keputusan tersebut ialah BKN menyiapkan 20 titik lokasi tes di luar negeri.
Kepala BKN, Bima Haria Wibisana menyatakan dalam rangka mempermudah peserta dan mengikuti protokol kesehatan pencegahan penularan virus Corona, BKN menyiapkan tempat yang terdekat dengan Warga Negara Indonesia (WNI) yang ada di luar negeri.
Titik lokasi tes SKB di luar negeri antara lain: Kantor Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI), Kantor Konsulat Jenderal, serta Kantor Dagang dan Ekonomi Indonesia.
Penetapan Lokasi Tes SKB CPNS
Sementara itu di dalam negeri juga ditetapkan lokasi di beberapa wilayah untuk meminimalisir pergerakan peserta. Deputi Bidang Sistem Informasi Kepegawaian BKN, Suharmen mengatakan peserta seleksi kompetensi bidang (SKB) untuk calon pegawai negeri sipil (CPNS) dapat memilih lokasi ujian.
Baca Juga: 7 Kisi-kisi Soal SKB CPNS 2019 yang Wajib Dikuasai Peserta
Lokasi ujian SKB tidak diwajibkan berdasarkan domisili sesuai KTP (Kartu Tanda Penduduk). dengan demikian, lokasi ujian yang dipilih bisa disesuaikan dengan lokasi tempat peserta tinggal saat ini.
Total Peserta Ujian SKB CPNS
Data BKN menunjukkan total peserta ujian SKB sebanyak 336.468. Sebanyak 300.776 pelamar yang memilih lokasi tes di wilayah Indonesia. Sementara itu ada 55 orang di antaranya yang mengikuti tes di luar negeri seperti di Malaysia, Belanda, Korea Selatan dan beberapa negara lain.
Jadwal SKB CPNS
Jadwal Lengkap SKB CPNS 2019 secara umum ialah sebagai berikut:
- Verifikasi Data Hasil SKD : 27 - 30 Juli 2020
- Pengumuman, Pendaftaran Ulang & Pemilihan Lokasi SKB : 1 - 7 Agustus 2020
- Pencetakan Kartu Ujian SKB : 8 Agustus 2020
- Penjadwalan SKB : 10 - 14 Agustus 2020
- Pengumuman Jadwal Pelaksanaan SKB : 18 Agustus 2020
- Pelaksanaan SKB: 1 September - 12 Oktober 2020
- Pengolahan hasil SKD dan SKB : 8 - 18 Oktober 2020
- Rekon integrasi Hasil SKD dan SKB : 19 - 23 Oktober 2020
- Penyampaian Hasil Seleksi : 26 - 28 Oktober 2020
- Pengumuman Hasil Seleksi : 30 Oktober 2020
- Usul Penetapan NIP : 1 - 30 November 2020
Silahkan persiapkan diri sebaik-baiknya supaya Anda bisa menjadi salah satu peserta yang lolos dalam ujian SKB CPNS 2019. Semoga berhasil.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Snapdragon Paling Murah untuk Kebutuhan Sehari-hari, Mulai dari Rp 1 Jutaan
-
7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
Terkini
-
Strategi Baru Turunkan Kemiskinan, Prabowo Akan Kasih Fasilitas buat UMKM hingga Tanah untuk Petani
-
Empat Gubernur Riau Tersandung Korupsi, KPK Desak Pemprov Berbenah
-
Nasib Gubernur Riau di Ujung Tanduk, KPK Umumkan Status Tersangka Hari Ini
-
Pemprov Sumut Dorong Ulos Mendunia, Masuk Daftar Warisan Budaya Dunia UNESCO
-
Alamak! Abdul Wahid jadi Gubernur ke-4 Terseret Kasus Korupsi, Ini Sentilan KPK ke Pemprov Riau
-
Nasib Diumumkan KPK Hari Ini, Gubernur Riau Wahid Bakal Tersangka usai Kena OTT?
-
OTT KPK di Riau! Gubernur dan Kepala Dinas Ditangkap, Siapa Saja Tersangkanya?
-
KPK Sebut OTT di Riau Terkait dengan Korupsi Anggaran Dinas PUPR
-
Polisi Berhasil Tangkap Sindikat Penambangan Ilegal di Taman Nasional Gunung Merapi
-
600 Ribu Penerima Bansos Dipakai Judi Online! Yusril Ungkap Fakta Mencengangkan