Suara.com - Publik tengah dibuat iri dengan salah seorang perempuan yang memamerkan foto KTP miliknya. Pasalnya, selama ini tidak sedikit warga yang memprotes lantaran foto dalam KTP-nya terlihat kaku dan tidak siap.
Bertolak belakang dengan perempuan asal Bandung ini. Foto dirinya di KTP terlihat jelas dan cantik, berbeda dengan kebanyakan orang.
Perempuan yang kini mendadak viral tersebut mengunggah fotonya lewat akun Instagram @liyanzef pada Sabtu (12/9/2020).
"Ganti caption ah, dikira anak lurah bisa foto pakai Oppo. Astaga, senyumnya aja belum siap hahaha," tulis caption perempuan tersebut.
Dalam unggahan sepotong bagian KTP tersebut, memang tampak wajah perempuan yang sudah seperti siap untuk dipotret sehingga hasilnya tidak mengecewakan.
Lihat foto KTP perempuan tersebut disini.
Hingga tulisan ini dibuat, unggahan tersebut telah disukai oleh lebih dari 48.117 akun pengguna Instagram.
Tidak hanya itu, unggahan ini juga dibanjiri oleh komentar warganet yang mengaku iri melihat foto KTP perempuan yang tampak sangat baik tersebut.
Mereka juga salah fokus dengan caption akun @liyanzef yang mengatakan bahwa dirinya kala itu juga belum siap untuk difoto.
Baca Juga: Sosok Buya Isral Malin Putiah, Ustaz Wafat usai Lafalkan Lailahaillallah
Padahal, hasil berkata lain. Fotonya tampak bagus dan sudah maksimal, tidak seperti orang kebanyakan.
"Gagal apanya itu sempurna banget tolong," ujar @tayahffeee.
"Serius itu gagal? Lah aku nunjukkin KTP sendiri dibilang punya orang," balas @eteh_unyil.
"Yang begini dibilang gagal? Gimana nasib foto KTP atau SIM gue ya," kata @fanskarbitannn.
"Foto KTP orang mah pada bengong atau plonga-plongo, ini kok bisa gini ya," timpal @dndwcky.
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
Terkini
-
Ikrar Nusa Bakti Desak Prabowo Segera Reshuffle Kabinet
-
Roy Suryo Siapkan Gibran Black Paper, Soroti Riwayat Pendidikan hingga Legalitas Ijazah Wapres
-
KPK soal Kepala Daerah Dipilih DPRD: Tekan Biaya Politik, Cegah Korupsi
-
Tabrak Lari di Tambora Tewaskan Dua Orang, Mobil Pelaku Ringsek Ditabrak Kereta
-
Pesepeda Luka Kepala Ditabrak Mobil Listrik di Jalan Sudirman
-
Puncak Musim Hujan, BMKG Minta Warga DIY Waspadai Banjir dan Longsor
-
Demokrat Nilai Langkah Hukum SBY Jadi Pendidikan Politik Lawan Disinformasi
-
Pemerintah Pusat Puji Gerak Cepat Gubernur Bobby Nasution Bangun Huntap Korban Bencana
-
Kasus Anak Bunuh Ibu di Medan, Kemen PPPA Pastikan Hak dan Pendidikan Anak Tetap Terpenuhi
-
Reklamasi Terintegrasi, Wujud Komitmen Praktik Pertambangan yang Bertanggung Jawab