Suara.com - Menteri Agama Fachrul Razi dinyatakan positif virus Corona (Covid-19). Sebelumnya ia sempat melakukan kunjungan kerja ke Nusa Tenggara Barat (NTB).
Juru bicara Kemenag Oman Fathurrahman mengatakan usai Fachrul dinyatakan positif Covid-19, tindakan pelacakan atau tracing langsung dilakukan.
Sejauh ini, Fachrul diketahui mengikuti sejumlah agenda kerja.
"Pak menteri itu dari minggu kemarin tanggal 15 di kantor, ada pelantikan pejabat eselon II, itu sudah dilakukan protokol kesehatan yang sangat ketat, dibatasi juga yang hadir," saat dikonfirmasi Suara.com, Senin (21/9/2020).
Bukan hanya agenda itu saja. Mantan Jenderal TNI itu juga sempat melakukan kunjungan kerja ke NTB pada 16 September 2020.
"Kunjungan kerja ke NTB satu hari," ucapnya.
Keesokan harinya tepat pada 17 September 2020, Fachrul menjalani tes usap atau swab test. Hasilnya positif Covid-19.
Fachrul langsung menjalani proses isolasi meskipun tidak mengalami gejala-gejala yang mengkhawatirkan.
Rahasiakan Tempat Isolasi
Baca Juga: Istri Positif Corona, Wali Kota Pontianak: Dia Memang Banyak Kegiatan
Staf Khusus Menteri Agama Kevin Haikal menyebut jika Menteri Fachrul kini sedang diisolasi di rimah sakit setelah dinyatakan positif terjangkit virus Covid-19.
Meski demikian, Kevin mengaku jika kondisi Fachrul Razi baik-baik saja.
"Beliau kondisinya baik. Agar proses pemulihan lebih optimal, beliau menjalani proses isolasi dan perawatan di rumah sakit," ujar Kevin.
Kendati demikian, pihaknya tidak bisa menginfokan perihal rumah sakit tempat Fachrul menjalani isolasi.
"Untuk lokasi rumah sakit, kami mohon pengertian saudara-saudara sekalian belum bisa kami informasikan. Karena kami ingin bapak istirahat dan sembuh total dulu," ucap dia.
Hal senada disampaikan Jubir Kementerian Agama Oman Fathurrahman.
Berita Terkait
-
Mengenal COVID-19 'Stratus' (XFG) yang Sudah Masuk Indonesia: Gejala dan Penularan
-
Kenali Virus Corona Varian Nimbus: Penularan, Gejala, hingga Pengobatan Covid-19 Terbaru
-
Mengenal Virus Corona Varian Nimbus, Penularan Kasus Melonjak di 13 Negara
-
7 Fakta Kenaikan Kasus COVID-19 Dunia, Thailand Kembali Berlakukan Sekolah Daring
-
Pasien COVID-19 di Taiwan Capai 41.000 Orang, Varian Baru Corona Kebal Imunitas?
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
BNN Gerebek Kampung Bahari, 18 Orang Ditangkap di Tengah Perlawanan Sengit Jaringan Narkoba
-
KPK Kejar Korupsi Whoosh! Prabowo Tanggung Utang, Penyelidikan Jalan Terus?
-
Ahli Hukum Nilai Hak Terdakwa Dilanggar dalam Sidang Sengketa Tambang Nikel Halmahera Timur
-
Cak Imin Instruksikan BGN Gunakan Alat dan Bahan Pangan Lokal untuk MBG
-
MRT Siapkan TOD Medan Satria, Bakal Ubah Wajah Timur Jakarta
-
Masih Nunggak, Kejagung Sita Aset Musim Mas dan Permata Hijau Group
-
Sultan Najamudin: Semua Mantan Presiden RI yang Telah Berpulang Layak Diberi Gelar Pahlawan
-
Tragis! Siswa Internasional Pahoa Jatuh dari Lantai 8: Fakta Baru Terungkap
-
Bela Soeharto dari Tuduhan Genosida, Fadli Zon: Nggak Pernah Ada Buktinya
-
Korupsi Minyak Pertamina: 8 Tersangka Dilimpahkan ke Pengadilan, Riza Chalid Lolos?