Suara.com - Seorang pria di India memalsukan identitas dan menyamar sebagai perempuan lalu menghubungi gadis-gadis di media sosial, untuk mendapatkan foto telanjang mereka.
Menyadur Gulf News, Rabu (23/9/2020), pria yang diidentifikasi sebagai Mam Chand ini dalm melancarkan aksinya, berdalih sebagai orang yang akan membuat film web series.
Aksinya terendus kepolisian kota Delhi setelah seorang gadis berusia 17 tahun melaporkan Chand, mengaku telah ditipu dan dieksploitasi.
"Chand membuat beberapa profil palsu di media sosial dan menahrgetkan para calon model. Dia ssebelumnya juga terlibat dalam kasus penipuan di Hissar, Haryana," ujar Anto Alphonse, wakil komisaris polisi setempat.
Kepada polisi, korban telah dilecehkan dan ditipu oleh seorang perempuan yang ia kenal dari media sosial bernama Rashi Goel, menawarkan apakah gadis ini tertarik untuk mengikuti audisi bintang serial web.
Goel, yang mengaku sebagai seorang model, mengatakan korban harus mengirimkan sejumlah foto pas badan dan telanjang jika tertarik mengikuti tradisi.
Tertarik dengan tawaran itu, korban lantas mengirimkan persyaratan yang disebutkan termasuk foto telanjangnya.
Sekali mengirimkan foto, Goel kemudian terus meminta lebih. Dari sini, korban merasa dilecehkan.
Gadis ini lalu memblokir Goel di platform media sosialnya.
Baca Juga: Tak Mau Berbagi Air Irigasi untuk Sawah, Petani Dipenggal Tetangga
Selang beberapa lama, dua orang tak dikenal menghubungi korban dan mengancamnya dengan foto telanjang yang ia kirimkan ke Goel.
"Mereka (pelaku) mengatakan kepada korban bahwa mereka akan memposting foto-foto itu di media sosial jika ia tak menuruti keinginan merea," kata seorang pejabat kepolisian.
Pelaku kemudian mulai mengirimkan foto telanjang itu ke dua teman korban, serta membuat akun palsu dengan menggunakan nama dan gambar si gadis.
Penyelidikan polisi belakangan mengungkap bawah akun Rashi Goel adalah palsu dan orang dibelakangnya ada Mam Chand, yang tinggal di Sultanpuri.
Kepolisian menyebut Chand ditangkap pada pekan ini.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
Terkini
-
Kejar Target Sebelum Ramadan, Mendagri Minta Bantuan 15 Ribu TNI-Polri Bersihkan Lumpur Sumatra
-
OTT Pegawai Pajak, DJP Siap Beri Sanksi jika Terbukti Korupsi
-
Rocky Gerung Terpantau Turut Hadiri Rakernas PDIP di Ancol
-
Ganjar Soroti Pelaksanaan Demokrasi dan Isu Pilkada di Rakernas PDIP 2026
-
Tolak Wacana Pilkada via DPRD, Ganjar: Sikap PDI Perjuangan Sangat Jelas!
-
Dosen Utama STIK: UU ITE Tak Melemah, Penyebar Hoaks Tetap Bisa Dipidana!
-
AMLI Soroti Dampak Ranperda KTR: Usaha Reklame Tertekan, Tenaga Kerja Terancam
-
Dasco Persilakan Tito Lanjut Pimpin Pemulihan Aceh: DPR Fokus Anggaran dan Mengawasi
-
Dasco Pimpin Rapat di Aceh: Minta Pendataan Rumah Rusak Dikebut Sepekan
-
Viral Nenek Curi 16 Potong Pakaian di Tanah Abang, Ketahuan Usai Barang Jatuh dari Balik Gamis