Suara.com - Pemandangan tak biasa terjadi di pemukiman di Puerto Cisnes, Chile pada Senin, 5 Oktober lalu. Seekor anjing laut gajah (elephant seals) terlihat mondar-mandir di tengah kota.
Menyadur The Guardian, Jumat (9/10/2020), keberadaan hewan dengan berat sekitar dua ton itu membuat warga sekitar sempat panik.
Namun, melihat tingkah laku anjing laut gajah itu yang justru terlihat ketakutan, warga mengeyahkan rasa takut untuk berbalik membantunya.
Bersama polisi dan angkatan laut Chile, warga memblokir jalan-jalan dengan mobil dan menggelar lembaran plastik untuk menunjukkan hewan itu arah pulang.
Keberadaan anjing laut sebesar mobil di tengah kota terlihat begitu ganjil. Hewan itu menggeliat di atas aspal sambil terus bergerak mencari jalan kembali ke samudra.
Para warga turut berbaik hati mengguyur tubuh hewan yang kebingungan itu dengan air. Menjaga permukaan kulitnya tetap lembab selama evakuasi berlangsung.
Hewan besar itu akhrinya berhasil dikembalikan ke laut sebelum jam malam, yang ditetapkan pemerintah Chile untuk menekan penyebaran virus Corona, berlangsung.
“Awalnya saya agak terkejut, tetapi karena mereka bergerak lambat, saya menenangkan diri dan menyuruh putra saya untuk memfilmkannya,” kawa wanita lokal, Antonia kepada surat kabar online Argentina, Infobae.
“Saya belum pernah melihat yang sedekat ini--dan tentunya tidak pernah berada di tengah kota. Kami melihat hewan-hewan ini cukup jauh di laut sehingga kami tidak tahu banyak tentang mereka."
Baca Juga: Membuka Jendela, Cara Sederhana tapi Efektif untuk Kurangi Risiko Covid-19
"Anda tidak tahu apakah mereka berbahaya atau mereka bisa menyerang seseorang. Tapi yang kami lihat di sini adalah hewan itu ketakutan," tambahnya.
José Muñoz, seorang sersan di angkatan laut Chile, mengatakan anjing laut tersebut telah menempuh perjalanan beberapa blok sebelum dibawa kembali ke laut dan jauh dari bahaya yang ditimbulkan oleh manusia dan anjing.
“Saya ingin berterima kasih kepada komunitas atas dukungannya yang besar,” tambah Muñoz, kepada kantor berita Spanyol Efe.
"Kami akan melakukan patroli terus-menerus agar [hewan] tidak kembali dan menghindari kecelakaan."
Anjing laut gajah selatan, yang ditemukan di perairan sub-Antartika dan Antartika, adalah anggota terbesar dari keluarga anjing laut.
Seekor jantan dapat berukuran hingga 6 meter dan berat hingga empat ton, sedangkan betina dapat mencapai panjang 3 meter dan berat kurang dari satu ton.
Berita Terkait
-
KemenPPPA Buat Protokol Kesehatan Khusus Keluarga, Bagaimana Isinya?
-
Jelang MotoGP Prancis, 6 Mekanik Yamaha Diisolasi dan 1 Positif Covid-19
-
Tekan Penyebaran Covid-19 dengan Cat Tembok Antivirus
-
Ini Daftar Produk Diskon di Pentas Modifikasi IMX 2020
-
Lebih dari 100 Pekerja Terpapar Covid-19, Jerman Tutup Pabrik Daging
Terpopuler
- 7 Sunscreen Terbaik untuk Flek Hitam Usia 50 Tahun, Atasi Garis Penuaan
- Sosok Profesor Kampus Singapura yang Sebut Pendidikan Gibran Cuma Setara Kelas 1 SMA
- 14 Kode Redeem FC Mobile Hari Ini 7 Oktober 2025, Gaet Rivaldo 112 Gratis
- 3 Link DANA Kaget Khusus Hari Ini, Langsung Cair Bernilai Rp135 Ribu
- 5 Fakta Heboh Kasus Video Panas Hilda Pricillya dan Pratu Risal yang Guncang Media Sosial
Pilihan
-
4 Rekomendasi HP Murah dengan MediaTek Dimensity 7300, Performa Gaming Ngebut Mulai dari 2 Jutaan
-
Tarif Transjakarta Naik Imbas Pemangkasan Dana Transfer Pemerintah Pusat?
-
Stop Lakukan Ini! 5 Kebiasaan Buruk yang Diam-diam Menguras Gaji UMR-mu
-
Pelaku Ritel Wajib Tahu Strategi AI dari Indosat untuk Dominasi Pasar
-
Istri Thom Haye Keram Perut, Jadi Korban Perlakuan Kasar Aparat Keamanan Arab Saudi di Stadion
Terkini
-
Kasus Ammar Zoni, DPR Sentil Rutan Salemba: Lapas Mestinya Bina Napi bukan Sarang Narkoba!
-
Berpotensi Tsunami usai Gempa Filipina, BMKG Minta Warga di Talaud Tetap Tenang: Semoga Tak Terjadi
-
Surabaya Gelontorkan Rp42,7 Miliar Bonus untuk Atlet Porprov Jatim 2025
-
Mantan Anggota BIN Ungkap Dugaan Rekayasa Pertemuan Jokowi-Ba'asyir, Sebut Ada Upaya Perbaiki Citra
-
Gempa M 7,6 Guncang Mindanao, Filipina Beri Peringatan Tsunami hingga ke Indonesia
-
Prediksi Cuaca Hari Ini 10 Oktober 2025: Peringatan Dini BMKG dan Info Lengkapnya
-
Warga Depok Wajib Tahu! Disdukcapil Tutup Layanan Tatap Muka 10 Oktober, Ini Alternatifnya
-
Kepulauan Talud Sulut Berpotensi Tsunami usai Gempa Filipina 7,4 Magnitudo, BMKG: Waspada!
-
Menu MBG di SMPN 281 dan SMAN 62 Jaktim Dikeluhkan, Telur Mentah dan Sayur Beraroma Tidak Sedap
-
Bantu Gibran Bangun Papua, Prabowo Tunjuk Eks Jenderal hingga Eks Stafsus Jokowi