Suara.com - Mengurus si buah hati mulai dari memandikan, memakaikan popok hingga membedong terkadang membuat pasangan suami istri kerepotan.
Sebuah video yang memperlihatkan seorang suami tengah membedong bayi mungilnya viral di media sosial.
Video berdurasi setengah menit tersebut dibagikan oleh pemilik akun Twitter @GoblokDikit_, Sabtu (17/10/2020).
"Gak gitu cara mainnya bambang," tulis akun tersebut memberi keterangan video unggahannya beserta emotikon menangis.
Dalam video itu terekam seorang ayah sedang memakaikan kain yang biasa digunakan untuk membalut bayi.
Entah karena baru pertama kali atau memang tidak bisa, ayah tersebut tiba-tiba menggulung bayinya seperti saat membuat pisang molen atau lemper.
Sontak, si perekam yang diduga istrinya terkejut menyaksikan anaknya diperlakukan bak sebuah makanan.
Bayi mungil itu pun hanya bisa menangis sambil dibalut kain yang menghangatkannya.
"Ini akibatnya jika seorang bapak ditugaskan buat ngejaga dan ngerawat bayi," imbuh akun @GoblokDikit_ melengkapi keterangannya.
Baca Juga: Ibu Kejam Sembunyikan Bayi di Lemari, Berharap Mati Kelaparan
Video pendek itu pun berhasil menyedot animo publik yang dibuat ketar-ketir dengan aksi seorang ayah itu.
"Loh yang bener gimana? Eh serius kayanya gue bakal gini juga kalo suruh bedongin bayi," celetuk salah satu warganet pemilik akun @lxt***
"Jauhkanlah hamba dari calon suami hamba kelak yang begini," sahut warganet dengan akun @byeb3r**** berdoa.
Sementara akun @trusty***** tak bisa menyembunyikan kegeramannya melihat video tersebut.
"Ni besok kalau suami gue kaya gini asli gue getok palanya anjrittt. Masa gue udah ngelahirin susah-susah dia bedonginnya kaya ngebungkus lemper gini," timpalnya.
Video selengkapnya di sini.
Berita Terkait
-
Dibintangi Mawar de Jongh dan Rey Bong, Ini Fakta Menarik Film Adaptasi Novel Khoirul Trian
-
Siapa Suami Aurelie Moeremans Sekarang? Ternyata Dokter 'Kretek' Terkenal di Amerika
-
Ayah Jihoon TWS Dikabarkan Meninggal Dunia, Agensi Beri Konfirmasi
-
Dari Minuman Kekinian hingga Dessert Estetik, Ini Dia Tren Kuliner Viral 2025
-
Apa itu TheoTown? Game Viral yang Bisa Simulasikan Rasanya Jadi Pemimpin Rezim
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Tragis! Tiga Warga Cilincing Tersengat Listrik di Tengah Banjir Jakarta Utara
-
IKN Nusantara: Narasi Kian Meredup Meski Pembangunan Terus Dikebut?
-
Kejaksaan Agung Mutasi 19 Kepala Kejaksaan Negeri di Awal Tahun
-
KPK Ungkap Petinggi PBNU Diduga Terima Aliran Uang Korupsi Kuota Haji
-
Fahri Hamzah: Pilkada Lewat DPRD Diskusi Efisiensi, Jangan Terlalu Curigai Prabowo
-
Sekolah Tanpa Hukuman? Begini Arah Baru Disiplin ala Abdul Muti
-
Hadapi Cuaca Ekstrem, Jaga Kesehatan dan Kebersihan dengan 10 Tips Ini
-
Percepatan Pemulihan Layanan Adminduk: Dukcapil Salurkan Sarpras ke Aceh Tamiang Sampai Kota Langsa
-
Prabowo Koreksi Desain IKN, Instruksikan Percepatan Fasilitas Legislatif dan Yudikatif Tuntas 2028
-
Prabowo Resmikan SMA Taruna Nusantara Kampus Malang