Suara.com - Publik tengah dihebohkan oleh video yang merekam sekelompok remaja putri memanjat gerbang rumah orang diam-diam.
Bukan untuk maling, tiga gadis tersebut ternyata hanya bermaksud memenuhi kebutuhan konten foto saja.
Untungnya, jalanan sepi sehingga tingkah mereka tidak dicurigai warga.
Video tersebut dibagikan oleh tetangga rumah yang tanpa sengaja memergoki tingkah tiga remaja putri ini.
"Jadi gue lagi di kamar, terus dengar suara cewek dari luar," tulisnya lewat akun TikTok @rahsyid98.
"Ini di rumah kosong di pinggir rumah gue," imbuhnya.
Dari jendela lantai atas, Rahsyid merekam momen saat ketiganya heboh di luar, sesaat sebelum satu per satu dari mereka mulai memanjat gerbang yang tingginya tak seberapa.
Selama di dalam halaman rumah, ketiga remaja putri itu tampak seperti sedang hunting foto. Mereka memotret secara bergantian, dengan berbagai gaya yang seakan tidak ada habisnya.
Video unggahan Rahsyid mendadak viral di media sosial. Hingga artikel ini diturunkan, video itu telah puluhan ribu kali ditayangkan.
Baca Juga: Heboh! Wanita Ini Ngaku Istri Bung Karno yang Masih Hidup
Selain itu, sejumlah warganet pun meninggalkan komentar. Beberapa dari mereka mengaku tertawa sekaligus terheran-heran dengan apa yang mereka lakukan.
"Ya ampun anak gadis," kata Nia.
"Ya Allah itu bukan adek aku ya!" balas Sadgurl.
"Lah seriusan manjat. Gila parah banget," timpal @fitcusss.
Ketiga gadis tersebut memang dinilai segelintir warganet tak sopan. Akan tetapi, tingkahnya kemudian tak dipermasalahkan lantaran rumahnya ternyata tidak berpenghuni.
Lihat videonya disini.
Berita Terkait
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Jenderal TNI Muncul di Tengah Konflik Lahan Jusuf Kalla vs GMTD, Apa Perannya?
-
Geger Keraton Solo: Putra PB XIII Dinobatkan Mendadak Jadi PB XIV, Berujung Walkout dan Keributan
-
Cetak 33 Gol dari 26 Laga, Pemain Keturunan Indonesia Ini Siap Bela Garuda
-
Jawaban GoTo Usai Beredar Usul Patrick Walujo Diganti
-
Waduh, Rupiah Jadi Paling Lemah di Asia Lawan Dolar Amerika Serikat
Terkini
-
Demi Generasi Digital Sehat: Fraksi Nasdem Dukung Penuh RUU Perlindungan Siber, Apa Isinya?
-
Kasus TBC di Jakarta Capai 49 Ribu, Wamenkes: Kematian Akibat TBC Lebih Tinggi dari Covid-19
-
Mensesneg Klarifikasi: Game Online Tidak Akan Dilarang Total, Ini Faktanya!
-
Berantas TBC Lintas Sektor, Pemerintah Libatkan TNI-Polri Lewat Revisi Perpres
-
Pemerintah Kaji Amnesti untuk Pengedar Narkotika Skala Kecil, Ini Kata Yusril
-
Pramono Anung Kukuhkan 1.005 Pelajar Jadi Duta Ketertiban: Jadi Mitra Satpol PP
-
Hormati Putusan MK, Polri Siapkan Langkah Operasional Penataan Jabatan Eksternal
-
Istana Pastikan Patuhi Putusan MK, Polisi Aktif di Jabatan Sipil Wajib Mundur
-
Polemik Internal Gerindra: Dasco Sebut Penolakan Budi Arie Dinamika Politik Biasa
-
KPK Usut Korupsi Kuota Haji Langsung ke Arab Saudi, Apa yang Sebenarnya Dicari?