Suara.com - Media sosial diramaikan dengan aksi salah seorang warganet mempromosikan masker wajah kecantikan. Untuk meyakinkan pembeli masker tersebut sangat efektif, si warganet memberikan fitur filter wajah sampai bikin warganet ngakak.
Promo masker tersebut diunggah oleh akun Twitter @txtdarionlshop. Akun tersebut mengunggah foto tangkapan layar promosi seorang warganet di salah satu akun media sosial.
"Masker ********, minat PC saja. Bisa menghilangkan bekas jerawat, meredakan jerawat, mengencangkan kulit," tulis si penjual seperti dikutip Suara.com, Selasa (5/1/2021).
Si penjual mempromosikan masker tersebut dengan mengambil angle foto bersebelahan dengan produk.
Ia menjanjikan produk tersebut dapat menghilangkan bekas jerawat sekaligus mengencangkan kulit wajah.
Untuk meyakinkan pembeli, si penjual menambahkan fitur filter di wajahnya agar nampak glowing atau mulus dan bercahaya.
Saking mulusnya, bahkan bagian hidung dan bibir jadi tampak samar, tak terlihat dengan jelas.
Promo masker kecantikan yang kelewat glowing ini langsung viral di media sosial.
Beragam komentar kocak dari warganet langsung membanjiri kolom komentar akun tersebut.
Baca Juga: Geger Pria Kubur Diri Hidup-hidup, Pengakuannya Mengejutkan
"Sabunnya itu pasti benar-benar bersih sampai jerawat enggan tumbuh sehingga membuat kulit Anda seperti menggunakan filter cantik Oppo/Vivo yang ke 10000," kata @berryzzchoco.
"Itu kenapa mukanya pakai cat air," ujar @akusukaboker.
"Itu jerawat hilang, muka ikut hilang," ucap @dks9393.
"Lord Voldemort, is that you?" @adipermn.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Wamenkomdigi: Pemerintah Harus Hadir untuk Memastikan AI Jadi Teknologi yang Bertanggung Jawab
-
Gubernur Riau Jadi Tersangka KPK! Kemendagri Siapkan Pengganti Sementara
-
Pramono Anung Rombak Birokrasi DKI: 1.842 Pejabat Baru, Janji Pelayanan Publik Lebih Baik
-
Gubernur Riau Jadi Tersangka, PKB Proses Status Kader Abdul Wahid Secara Internal
-
Raperda KTR DKI Disahkan! Ini Titik-Titik yang Dilarang untuk Merokok dan Jual Rokok
-
BNN Gerebek Kampung Bahari, 18 Orang Ditangkap di Tengah Perlawanan Sengit Jaringan Narkoba
-
KPK Kejar Korupsi Whoosh! Prabowo Tanggung Utang, Penyelidikan Jalan Terus?
-
Ahli Hukum Nilai Hak Terdakwa Dilanggar dalam Sidang Sengketa Tambang Nikel Halmahera Timur
-
Cak Imin Instruksikan BGN Gunakan Alat dan Bahan Pangan Lokal untuk MBG
-
MRT Siapkan TOD Medan Satria, Bakal Ubah Wajah Timur Jakarta