Suara.com - Artis Raffi Ahmad berjanji tak akan berbuat kesalahan lagi setelah menerima vaksin tahap dosis kedua bersama Presiden Joko Widodo di Istana Negara, Jakarta, hari ini. Sebab, Raffi Ahmad sempat keluyuran dan berpesta seusai divaksin tahap pertama.
Komitmen Raffi Ahmad itu disampaikan lewat Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19, Wiku Adisasmito.
"Beliau (Raffi Ahmad) punya komitmen yang sangat tinggi untuk melakukan itu (Protokol 3M) dan bekerjasama dengan Satgas dan pemerintah secara keseluruhan untuk memastikan protokol 3M," ujar Wiku di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu (27/1/2021).
Raffi kata Wiku juga sudah berkomitmen tinggi untuk disiplin dan ketat menerapkan protokol kesehatan usai menerima vaksin dosis kedua.
"Meskipun sudah divaksin itu dilaksanakan dengan disiplin dan ketat, beliau (Raffi Ahmad) tadi berkomitmen seperti itu dan berbicara juga dengan saya," kata Wiku.
Wiku berharap semua pihak yang divaksin termasuk Raffi bisa menjadi promotor program vaksinasi. Sebab kata Wiku, protokol kesehatan dan vaksinasi berjalan beriringan dan menjadi kunci utama penanganan Covid-19.
"Sehingga ini adalah salah satu upaya bersama dari seluruh yang ikut divaksin untuk menjadi promotor upaya vaksinasi supaya sukses. Karena Protokol 3M, tidak bisa dilepaskan dari vaksinasi vaksinasi juga tidak bisa dilepaskan dari 3 M," katanya.
Raffi Ahmad kembali menjadi satu-satunya publik figur yang ikut menerima suntikan vaksin Sinovac tahap kedua bersama Presiden Jokowi pada Rabu pagi.
Diketahui, Raffi Ahmad menjadi sorotan publik karena kedapatan keluyuran usai disuntik Covid dosis pertama pada 13 Januari 2021 lalu, Setelah disuntik vaksin bareng Presiden Jokowi, Raffi tepergok ikut menghadiri acara ulang tahun bos KFC, Ricardo Gelael, pada Rabu malam. Dalam acara itu, Raffi tak mengikuti protokol kesehatan karena tak mengenakan masker saat berkumpul.
Baca Juga: Reaksi Habis Disuntik Vaksin Tahap 2, Raffi Ahmad: Ngantuk sama Pegel Aja
Sejumlah artis dan pejabat seperti Komisaris Utama Pertamina, Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) juga terlihat ikut menghadiri acara pesta tersebut.
Berita Terkait
-
Daftar 35 Perusahaan Raffi Ahmad, Viral Usai Disindir Pandji Pragiwaksono Terkait Money Laundry
-
Raffi Ahmad Kembali Terseret Rumor Pencucian Uang, Merry Ahmad: Aku Saksi Hidupnya
-
Rumah Diding Boneng yang Ambruk Mulai Dibangun, Pakai Duit Rp50 Juta dari Raffi Ahmad
-
Bahas 'Money Laundry' Jenderal Polisi, Pandji Pragiwaksono Bercanda Bawa-Bawa Nama Raffi Ahmad
-
Rumah Diding Boneng Roboh, Raffi Ahmad Turun Tangan Beri Bantuan
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
PSI Incar Jawa Tengah Jadi Kandang Gajah, Hasto PDIP Kasih Respons Santai, Begini Katanya
-
Rakernas I 2026: PDIP Bakal Umumkan Sikap Resmi Terkait Wacana Pilkada di Akhir Acara
-
Megawati di HUT ke-53 PDIP: Politik Adalah Alat Pengabdian, Bukan Sekadar Kejar Jabatan
-
Megawati Dorong Politik Berbasis Kearifan Lokal: Peradaban Diukur dari Cara Menghormati Bumi
-
Instruksi Tegas Megawati di HUT ke-53 PDIP: Kader Wajib Jaga Alam, Hingga Lawan Keserakahan
-
Kritik Keras Regulasi Karpet Merah Konsesi, Megawati: Itu Pemicu Bencana Ekologis di Sumatra
-
Megawati di HUT ke-53 PDIP: Krisis Iklim Adalah Ancaman Nyata, Generasi Muda Paling Dirugikan
-
Megawati Kecam Intervensi AS di Venezuela: Ini Imperialisme Modern!
-
Rocky Gerung Ngaku Girang Hadir di HUT ke-53 PDIP, Puji Pidato Megawati: Jernih, Tulus, dan Berani
-
BGN Ancam Suspend Dapur MBG Tanpa Sertifikat Higiene, Target Nol Keracunan 2026