Suara.com - Satuan Tugas Penanganan Covid-19 mencatat angka keterpakaian tempat tidur isolasi di rumah sakit rujukan Covid-19 secara nasional sudah menurun signifikan. Berdasarkan data yang sekarang tidak ada lagi yang lebih dari 70 persen.
Ketua Bidang Data dan Teknologi Informasi Satgas Covid-19 Dr. Dewi Nur Aisyah memaparkan per 22 Februari 2021 daerah yang keterpakaian tempat tidurnya di atas 50 persen hanya enam provinsi.
"Dalam dua pekan berjalan cukup stabil, tidak ada yang di atas 70 persen, kemudian dari seluruh provinsi yang berada pada rentan 50-70 persen ada enam, empat di antaranya adalah provinsi PPKM, tiga provinsi PPKM lainnya berhasil menekan angka hingga di bawah 50 persen," kata Dewi dalam diskusi virtual dari Gedung BNPB, Jakarta, Rabu (24/2/2021).
Keenam provinsi tersebut antara lain, Banten (65,43 persen), Kalimantan Timur (65,30 persen), DKI Jakarta (61,94 persen), Kalimantan Selatan (60,16 persen), Jawa Barat (58,12 persen), dan Bali (56,98 persen).
"Jadi ini adalah bentuk pencapaian juga karena kita berhasil menurunkan angka keterpakaian tempat tidur yang ada di rumah sakit, berarti jumlah yang dirawat semakin kecil, kasus aktif berhasil ditekan sehingga bor rumah sakit semakin turun," jelasnya.
Hal yang sama juga terjadi di ruang ICU karena angka keterisian tempat tidur menurun di bawah 70 persen untuk 7 Provinsi di Jawa-Bali yang menerapkan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat.
"Meskipun angkanya kalau kita lihat 6 dari 7 ini berhasil di bawah 70 persen, karena di sini DKI Jakarta per tanggal 22 februari masih angkanya 72 persen ICU nya, tapi secara tren semuanya menurun," tutup Dewi.
Dewi berharap angka keterisian tempat tidur di ruang ICU ini bisa ditekan sehingga pasien Covid-19 yang bergejala berat hingga kritis bisa mendapatkan pertolongan.
Baca Juga: Tetap Semangat Lur! 91 Persen Pasien Covid-19 di Boyolali Sudah Sembuh
Berita Terkait
-
Virus Corona Covid-19 Picu Ruam pada Anak, Begini Bentuk dan Lokasinya!
-
Pasien COVID-19 Gagal Bunuh Diri Mau Lompat dari Lantai 20 Wisma Atlet
-
Tetap Semangat Lur! 91 Persen Pasien Covid-19 di Boyolali Sudah Sembuh
-
Varian Baru Virus Corona Lainnya Terdeteksi di 13 Negara, Ini Daftarnya
-
Tak Sabaran, 2 Wanita Pakai Baju Nenek-nenek Ikut Antre Covid-19
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- 7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
Terkini
-
Dedi Mulyadi dan Willy Bongkar Sisi Gelap Gunung Emas: 70 Ribu Gurandil dan Raup 250 Kg Emas
-
Ada Proyek Pipa PAM Jaya, Dishub DKI Terapkan Rekayasa Lalin di R.A. KartiniFatmawati Mulai Besok
-
Malam-malam Mendiktisaintek Brian Yuliarto Datangi Istana, Dibonceng Patwal
-
Suara.com Bersama LMC Gelar 'AI Tools Training for Journalists' di Yogyakarta
-
Pengaduan Pelanggaran Hak Anak ke KPAI Melonjak, Identitas 66 Persen Pelaku Tidak Diungkap
-
Antisipasi Banjir, Pemprov DKI Perpanjang Operasi Modifikasi Cuaca Hingga 22 Januari
-
Hirup Udara Bebas, Laras Faizati Ingin Ziarah ke Makam Ayah Hingga Main ke Mal
-
Pakar Hukum Sebut Pilkada Lewat DPRD Suburkan Oligarki dan Renggut Kedaulatan Rakyat
-
Mendagri Pimpin Rakor Satgas Percepatan Rehabilitasi dan Rekonstruksi Pascabencana Sumatra
-
DPRD DKI Pastikan Tiang Monorel Rasuna Said Kembali ke Adhi Karya usai Dibongkar Pemprov