Suara.com - Sasaran program vaksinasi nasional kini semakin meluas dengan lebih banyak kategori penerima vaksin. Beberapa titik layanan vaksinasi kini dipadati oleh penerima vaksin dan kerap berbuntut dengan adanya antrean cukup panjang. Kondisi tersebut cenderung membuat beberapa peserta vaksin menjadi lebih lelah.
Padahal menurut WHO dan tim Riset Uji Klinis Vaksin Covid-19, syarat utama agar program vaksinasi berjalan lancar dan meminimalisir efek samping ringan adalah menjaga kondisi tubuh tetap bugar serta terhidrasi dengan baik.
Sebagai merek air mineral dari Indonesia yang berkomitmen untuk terus mendukung masyarakat untuk hidup lebih sehat, Le Minerale turut mendukung program vaksinasi nasional melalui pembagian air mineral gratis kepada masyarakat penerima vaksin di lebih dari 100 titik.
Pembagian air mineral ini dilancarkan di pusat layanan kesehatan atau rumah sakit, pusat perbelanjaan dan ritel, pasar, serta beberapa universitas di daerah Jabodetabek, Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, Kalimantan dan Sumatera.
Pemerhati kesehatan Reisa Broto Asmoro mengatakan asupan nutrisi bagi siapa pun sangat penting untuk diperhatikan demi menjaga kondisi tubuh agar tetap bugar. Begitu pula dengan konsumsi air mineral sebagai zat gizi mikro berperan penting dalam meningkatkan imunitas tubuh manusia.
Air mineral penting, sambung Reisa, untuk dikonsumsi secara rutin karena setara dengan usaha pemenuhan kebutuhan mineral yang tidak dapat diproduksi sendiri oleh tubuh.
Lebih jauh disebutkan, masyarakat sebaiknya tetap mempertahankan gaya hidup sehat seperti: mempertahankan asupan nutrisi dengan makan makanan yang bergizi, rutin berolahraga, serta minum air mineral yang berkualitas dan tetap menjalankan protokol kesehatan.
Perwakilan dari Perhimpunan Dokter Umum Indonesia, Milka Inkiriwang, mengatakan bahwa mineral termasuk salah satu yang berperan penting untuk menjaga daya tahan tubuh. Mineral bisa didapatkan dari berbagai sumber seperti makanan dan minuman.
Air minum yang mengandung mineral alami sangat baik untuk dikonsumsikan karena selain mudah diserap oleh tubuh, air mineral sudah mengandung berbagai zat-zat alami yang terkandung dalam mineral itu sendiri yang sangat dibutuhkan tubuh terutama selama masa pandemi Covid 19.
Baca Juga: Cukup Minum Air Putih Bantu Turunkan Tekanan Darah Tinggi, Coba Sekarang!
Marketing Manager Le Minerale, Febri Hutama, mengatakan Le Minerale berkomitmen untuk mendukung kelancaran program vaksinasi ini, salah satunya diwujudkan dengan membagikan air mineral kepada para penerima vaksin.
"Air mineral yang kami bagikan ini berasal dari sumber pegununungan terpilih yang mengandung mineral alami dan dikemas secara khusus untuk memastikan kualitasnya terjamin. Kami berharap program vaksinasi nasional ini dapat berjalan dengan lancar sehingga mampu mencapai target yang telah ditetapkan pemerintah,” papar Febri.
Berita Terkait
-
Cukup Minum Air Putih Bantu Turunkan Tekanan Darah Tinggi, Coba Sekarang!
-
Tak Banyak yang Tahu! Ini Manfaat Air Putih yang Penting Bagi Tubuh
-
Dukung Layanan Tes Covid-19 Drive Thru, Le Minerale Gandeng RS di DKI
-
Manfaat Minum Air Putih Setelah Bangun Tidur
-
Pria Ogah Minum Air Putih Sejak Umur 9 Tahun, Bahkan saat Konsumsi Obat
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
Terkini
-
Halim Kalla Diperiksa 9 Jam Terkait Korupsi PLTU Mangkrak Rp1,35 Triliun
-
Cegah Lonjakan Harga Jelang Nataru, Prabowo Minta Ganti Menu MBG dengan Daging dan Telur Puyuh
-
Cegah Inflasi Akibat MBG, Pemerintah Rencanakan Pembangunan Peternakan dan Lahan Pertanian Baru
-
Remaja Perempuan Usia 15-24 Tahun Paling Rentan Jadi Korban Kekerasan Digital, Kenapa?
-
Vonis Tiga Mantan Bos, Hakim Nyatakan Kerugian Kasus Korupsi ASDP Rp1,25 Triliun
-
Selain Chromebook, KPK Sebut Nadiem Makarim dan Stafsusnya Calon Tersangka Kasus Google Cloud
-
Bikin Geger Tambora, Begal Sadis Ternyata Sudah Beraksi 28 Kali, Motor Tetangga Pun Disikat
-
Ketum Joman 'Kuliti' Isu Ijazah Jokowi: Ini Bukti Forensik Digital, Roy Suryo Kena UU ITE!
-
Korupsi Taspen Rugi Rp1 T, Kenapa KPK Cuma Pamer Rp883 M? Ini Jawabannya
-
BMKG Bunyikan Alarm Bahaya, Pemprov DKI Siapkan 'Pasukan Biru' hingga Drone Pantau Banjir Rob