Suara.com - Hasil pendaftaran Kartu Prakerja gelombang 15 telah diumumkan pada Rabu (24/3/2021). Sebanyak 600.000 peserta akan berkesempatan untuk mengikuti program yang memberikan insentif sekitar Rp 3.550.000. Jika kamu lolos, sudahkah kamu tahu cara dapat insentif Kartu Prakerja gelombang 15?
Cara Dapat Insentif Kartu Prakerja Gelombang 15
Serangkaian prosedur wajib dilakukan agar insentif Prakerja yang sudah diprogramkan bisa didapatkan sepenuhnya. Cukup besar, jumlah total dari insentif yang bisa didapatkan adalah sekitar Rp 3.550.000.
Jumlah total ini terbagi atas beberapa jenis, seperti bantuan pelatihan, insentif pasca pelatihan, dan insentif pengisian survey evaluasi. Untuk dapat insentif, ini yang langkah yang perlu dilakukan.
- Periksa dashboard akun Prakerja yang sudah dimiliki dan dinyatakan lolos seleksi, dan pastikan dana sudah tersedia.
- Cek pelatihan di platform yang ditunjuk (Bukalapak, Mau Belajar Apa, Pintaria, Pijar Mahir, Sisnaker, Sekolahmu, dan Tokopedia).
- Sebelum mulai membeli pelatihan yang disediakan, Anda harus menonton video yang ada di dashboard terlebih dahulu.
- Pilih pelatihan yang Anda butuhkan setelah menyaksikan video.
- Beli pelatihan dan bayar dengan memasukkan Nomor Kartu Prakerja yang Anda miliki.
- Waktu pembelian dibatasi selama 30 hari setelah Anda menerima SMS pengumuman lolos seleksi.
- Jika pelatihan sudah dibeli dan dilaksanakan, maka Anda bisa mencairkan insentif gelombang 15 Prakerja melalui kanal yang sudah ditentukan, baik rekening bank atau dompet digital.
Update Program Kartu Prakerja
Dari program yang telah dijalankan, setidaknya sebanyak 2,4 juta orang sudah berhasil lolos seleksi dan mendapatkan manfaat dari program tersebut. Hal ini merupakan kabar baik karena target yang diberikan pada semester pertama tahun 2021 ini adalah sejumlah 2,7 juta orang. Artinya, kurang lebih tinggal 300.000 orang lagi yang harus mendapat manfaat untuk memenuhi target tersebut.
Hal ini dinilai tak sulit mengingat antusiasme masyarakat yang begitu tinggi. Disamping nilai insentif yang besar, pelatihan yang diberikan juga cukup berguna untuk masyarakat yang lolos seleksi awal.
Itulah sederet cara dapat insentif Kartu Prakerja gelombang 15. Jika masih menemui kesulitan dalam mengikuti prosedur yang diberikan, kamu bisa menghubungi pihak terkait atau langsung menanyakan di media sosial yang digunakan pihak program Kartu Prakerja.
Kontributor : I Made Rendika Ardian
Baca Juga: Kapan Kartu Prakerja Gelombang 16 Dibuka? Simak Penjelasan Ini
Berita Terkait
Terpopuler
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 4 Cushion Wardah untuk Tutupi Kerutan Lansia Usia 50 Tahun ke Atas
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- Ketua KPK Jawab Peluang Panggil Jokowi dalam Kasus Korupsi Kuota Haji
- 5 Mobil Bekas Rp30 Jutaan yang Cocok untuk Guru Honorer: Solusi Ekonomis untuk Mobilitas Sehari-hari
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
KPK Segera Tahan Gus Yaqut dan Gus Alex usai Audit Kerugian Negara Rampung
-
Rhenald Kasali: Kita Hidup di Abad Ketidakpastian, Saat Perasaan Menggerakkan Dunia Digital
-
Banjir Ganggu Transjakarta Pagi Ini, 3 Rute Dialihkan dan Sejumlah Halte Tak Terlayani
-
Menag Nasaruddin Umar: NU Pesantren Besar, Kuat karena Akhlak dan Moderasi
-
Prabowo Batal Hadiri Puncak Harlah 1 Abad NU di Istora, Rais Aam Juga Tak Hadir
-
Rhenald Kasali Ingatkan Media: Jangan Jadi Budak Algoritma, Engagement Bisa Pengaruhi Kebijakan
-
PBNU Dukung Langkah RI Masuk Board of Peace, Gus Yahya: Demi Masa Depan Palestina
-
Air Mulai Surut, Tapi Jakarta Belum Sepenuhnya Aman: 30 RT Masih Dikepung Banjir
-
Jokowi ke Makassar, Pidato di Rakernas PSI: Ada Kejutan Soal Posisi Strategis?
-
Warga Kampung Sawah Gelar Aksi Tolak Hiburan Malam Party Station